Posts made by Brian Vicki Hanggara 2218011077

Nama : Brian Vicki Hanggara
NPM : 2218011077


Analisis Video 2
Video yang ditampilkan merupakan peringatan 75 tahun menyerahnya Jepang kepada sekutu pada tanggal 15 Agustus 1945.Pada mulanya ,jepang menyerang pangkalan angkatan laut Amerika di Pearl Harbour pada tanggal 7 Desember 1941.Hal ini membuat Amerika murka dan menandai perang sekutu melawan blok poros di wilayah Asia Pasifik.Dimana puncak dari perang ini adalah dijatuhkannya bom atom pertama yang bernama Little Boy di wilayah Hiroshima,Jepang pada tanggal 6 Agustus 1945.Korban tewas mencapai 140.000 orang atas serangan ini.Lalu pada tanggal 9 Agustus 1945 bom atom kedua yang bernama Fat Man dijatuhkan di Nagasaki,Jepang.Serangan ini menewaskan 39.000 orang seketika.Pada tanggal 15 Agustus 1945,Jepang menyerah kepada sekutu dan menandai berakhirnya perang dunia ke 2 di wilayah Asia Pasifik.Hal ini membuat Indonesia yang merupakan jajahan Jepang mengalami kekosongan kekuasaan dan melakukan proklamasi kemerdekaan pada tanggal 17 Agustus 1945
Nama : Brian Vicki Hanggara
NPM : 2218011077


Analisis Video 1
Video yang ditampilkan merupakan aksi protes warga Kabupaten Pekalongan Jawa Tengah terhadap limbah pabrik pakaian yang tidak dilakukan proses pengolahan terlebih dahulu.Limbah tersebut langsung dialirkan ke sungai dan membuat bau yang tidak sedap sehingga warga berbondong bonding mengadakan protes ke pabrik yang telah membuang limbah tersebut dengan cara menutup aliran limbahnya.Pemilik pabrik mengaku bahwa tidak mengetahui bagaimana pengolahan limbah dipabriknya tersebut.Berdasarkan kesaksian warga,pabrik tersebut telah beroperasi selama 25 tahun dan tidak ada upaya untuk membenahi cara pengolahan limbah dalam kurun waktu tersebut.
Nama : Brian Vicki Hanggara
NPM : 2218011077


Analisis Soal 2
1. Bagaimanakah peran Pancasila sebagai paradigma ilmu bagi disiplin ilmu anda masing-masing dengan merinci setiap sila ke dalam kebijakan ilmu dan landasan etika bagi pengembangan ilmu yang anda pelajari dan bagaimana prosesnya di tengah persaingan global seperti sekarang ini?
Jawab : Peran Pancasila sebagai paradigma ilmu bagi pengembangan ilmu yang saya pelajari dan prosesnya di tengah persaingan global saat ini adalah membuat para penngembang IPTEK tidak memaksakan diri karena tidak semua yang ada di dunia ini mampu dijelaskan dengan ilmu yang kita miliki saat ini (sila pertama pancasila),mengembangkan ilmu dengan tujuan membuat umat manusia sejahtera melalui kemudahan yang ditawarkan (sila kedua),ilmu yang dikembangkan diharapkan dapat berdampak terhadap kemajuan bangsa melalui kerja sama dengan pengembang dari berbagai daerah (sila ketiga),membuat pengembang tetap terbuka akan saran dan kritik dari orang lain (sila keempat),ilmu yan dikembangkan tidak merugikan pihak manapun dan dapat digunakan semua orang (sila kelima).
2. Bagaimanakah harapanmu mengenai model pemimpin, warganegara dan ilmuwan yang Pancasilais di Indonesia sekarang dan di masa mendatang?
Jawab : Saya berharap model pemimpin ,warga negara,dan ilmuan pancasilais di masa sekarang dan di masa mendatang tetap gigih dan pantang menyerah dalam menjalankan bagiannya sebagai roda penggerak kehidupan berbangsa dan bernegara
Nama : Brian Vicki Hanggara
NPM : 2218011077


Analisis soal 1
1. Bagaimanakah tanggapanmu mengenai berita tersebut dan apa yang anda lakukan untuk mengantisipasi dampak negatif penyebaran hoaxs?
Jawab : Berita tersebut sangat tepat,orang yang mudah termakan hoax tidak tergantung tingkat pendidikannya.Apabila sebuah berita hoax merupakan hal yang sama seperti hal yang diyakini seeorang,maka orang tersebut akan langsung percaya dan menjadikan berita tersebut pembenaran tanpa mencari tahu faktanya terlebih dahulu.Untuk mengantisipasi dampak negative penyebaran hoax adalah dengan tidak mudah percaya akan suatu artikel sebelum melakukan penelusuran fakta lebih lanjut.Atau bisa juga menbaca artikal d situs-situs terpercaya.
2. Bagaimanakah pengaruh pengembangan iptek yang tidak sesuai dengan nilai-nilai Pancasila di media sosial dan solusi apa yang anda sampaikan bagi pengembangan iptek yang lebih baik?
Jawab : Penngaruh perkembangan iptek yang tidak sesuai dengan nilai-nilai pancasila di media sosial antara lain terjadinya cyberbullying dan penyebaran berita hoax.Solusi yang akan saya sampaikan untuk pengembangan iptek yang lebih baik adalah dengan memperketat pengawasan media sosial dari pemerintah agar berita – berita bohong tidak mudah disebarkan.Serta mempertegas undang undang aturan bermedia sosial agar masyarakat teredukasi

3. Sikap Konsumerisme menyebabkan Indonesia menjadi pasar bagi produk teknologi negara lain yang lebih maju ipteknya, bagaimakah solusi menurut program studi/jurusan yang anda ambil saat ini atas permasalahan tersebut?
Jawab : Karena jurusan yang saya ambil adalah pendidikan kedokteran,maka solusi menurut prodi yang saya ambil terhadap permasalahan tersebut adalah kita harus berupaya meningkatkan teknologi di bidang kesehatan dan obat – obatan dengan cara sering melakukan studi ke negara yang maju di bidang tersebut dan mengimplementasikan ilmunya di Indonesia.
Nama : Brian Vicki Hanggara
NPM : 2218011077

ANALISIS JURNAL
PANCASILA SEBAGAI FILSAFAT ILMU DAN IMPLIKASI
TERHADAP PENGEMBANGAN ILMU PENGETAHUAN DAN
TEKNOLOGI

Pancasila terdiri dari dua kata bahasa Sansekerta,panca berarti lima dan sila yang berarti dasar.
Pancasila merrupakan ideologi bangsa Indonesia yang sudah dirumuskan dan menjadi pedoman hidup berbangsa dan bernegara rakyat Indonesia serta sebagai pengatur tingkah laku dalam kehidupan sehari - hari
Pancasila sebagai filsafat ilmu berarti pancasila digunakan sebagai dasar dalam proses berpikir.Sebagai dasar proses berpikir,pancasila juga ikut serta dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan ikut serta dalam penggunaan ilmu pengetahuan terserbut dalam kehidupan (dijadikan pedomaan dalam berilmu).Hasil dari ilmu pengetahuan yaitu teknologi dimana dalam pengembangan dan penggunaannya dalam kehidupan juga harus menggunakan pancasila sebagai pedomannya agar dari kegiatan tersebut bermanfaat bagi bangsa dan negara.
Implikasi nilai-nilai Pancasila dalam pengembangan IPTEK :
1.Sila Ketuhanan Yang Maha Esa : Dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi,harus menyeimbangkan antara rasional dan irrasional yakni akal dan rasa serta manusia harus sadar bahwa manusia di alam ini bukanlah pusatnya melainkan bagian dari alam tersebut
2.Sila Kemanusiaan yang Adil dan Beradab : Pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi adalah untuk kemanusiaan lebih tepatnya adalah kesejahteraan umat manusia
3.Sila Persatuan Indonesia : Perkembangan Iptek semakin mempererat rasa persatuan antar daerah sebagai suatu kesatuan bangsa
4.Sila Kerakyatan yang dipimpin oleh Hikmat Kebijaksanaan dalam permusyawaratan perwakilan: Dalam pengembangan iptek setiap pengembang juga menghormati dan menghargai kebebasan serta hak – hak orang lain dan harus memilki sikap yang tebuka akan kritikan yang membangun
5.Sila Keadilan Sosial Bagi Seluruh Rakyat Indonesia : Pengembangan iptek haruslah menjaga keseimbangan keadilan dalam kehidupan kemanusiaan yaitu keseimbangan keadilan dalam hubungannya dengan dirinya sendiri, manusia dengan Tuhannya, manusia dengan manusia lain, manusia dengan msyarakat bangsa dan negara serta manusia dengan alam lingkungannya