Diskusi

Diskusi

Number of replies: 31

Cobalah anda diskusikan bersama rekan-rekanmu dalam forum diskusi mata kuliah ini tentang:

1. Jika anda harus menjelaskan atau mendefenisikan prinsip-prinsip atau standar akuntansi yang diterima umum, karakteristik dasar apa yang akan anda masukkan dalam penjelasan anda..

2. Jelaskan perbedaan antara "statement of financial accounting standards FASB dengan "statement of financial accounting concept" FASB.


In reply to First post

Re: Diskusi

by Anindia Maharani -
Nama : Anindia Maharani
Npm : 2413031042
Kelas : B

1. Jika saya harus menjelaskan prinsip-prinsip atau standar akuntansi yang berlaku umum (GAAP), karakteristik dasar yang akan saya masukkan dalam penjelasannya yaitu, Prinsip-prinsip Akuntansi yang Berlaku Umum (GAAP) mencakup relevansi, yang berarti informasi harus memengaruhi keputusan ekonomi; keandalan, di mana informasi harus bebas dari kesalahan dan dapat diverifikasi; konsistensi, yang mengharuskan metode akuntansi yang sama dari waktu ke waktu; dapat dibandingkan, agar laporan keuangan dapat dibandingkan dengan perusahaan lain; materialitas, di mana informasi material memengaruhi keputusan pengguna; objektivitas, yang berarti informasi harus berdasarkan bukti objektif; konservatisme, yang menekankan kehati-hatian dalam menghindari melebih-lebihkan aset atau pendapatan; entitas ekonomi, yang memisahkan bisnis dari pemiliknya; kelangsungan usaha, yang mengasumsikan bisnis akan terus beroperasi; periode waktu, yang mengharuskan laporan keuangan berkala; satuan moneter, yang menyatakan laporan keuangan dalam mata uang stabil; dan pengungkapan penuh, yang mengharuskan pengungkapan semua informasi material.

2. "Statement of Financial Accounting Standards" (SFAS) adalah aturan akuntansi yang harus diikuti, sedangkan "Statement of Financial Accounting Concepts" (SFAC) adalah konsep dasar yang membimbing pembuatan aturan tersebut. SFAC memberikan landasan teoretis untuk SFAS.
In reply to First post

Re: Diskusi

by Fadhilah Izdihar -
Assalamualaikum bu izin memperkenalkan diri :
Nama : Fadhilah Izdihar
NPM : 2413031068

1). Menurut saya, prinsip akuntansi yang berlaku umum memiliki beberapa karakteristik dasar. Pertama, laporan keuangan harus relevan, sehingga informasi yang disajikan dapat digunakan sebagai dasar pengambilan keputusan. Kedua, harus andal, artinya data yang disajikan dapat dipercaya, akurat, dan bisa diverifikasi. Ketiga, konsisten, sehingga metode pencatatan tidak berubah-ubah agar mudah dibandingkan antar periode. Keempat, adanya komparabilitas, supaya laporan antar perusahaan dapat diperbandingkan. Terakhir, transparansi atau pengungkapan penuh, agar semua informasi penting ditampilkan dengan jelas tanpa ada yang ditutupi. Dengan prinsip-prinsip ini, laporan keuangan bisa memberikan gambaran yang jujur dan bermanfaat bagi pihak yang membutuhkan

2).Menurut saya, perbedaan keduanya cukup jelas. SFAS (Statement of Financial Accounting Standards) adalah aturan resmi dari FASB yang bersifat teknis dan langsung digunakan oleh perusahaan, misalnya untuk mencatat aset, kewajiban, atau pendapatan. Sementara itu, SFAC (Statement of Financial Accounting Concepts) bukan aturan teknis, melainkan pedoman konseptual yang digunakan FASB sebagai dasar dalam menyusun standar baru. Jadi, dapat disimpulkan bahwa SFAS berisi aturan praktis yang wajib diterapkan, sedangkan SFAC berfungsi sebagai landasan teori untuk membentuk aturan tersebut.
In reply to First post

Re: Diskusi

by MAYKE RIANSYAH -
Nama : Mayke Riansyah
NPM : 2413031047
Kelas : 2024 B
1. Jika saya harus menjelaskan atau mendefinisikan maka yang saya lakukan diantara lain adalah :
Entitas Ekonomi: Pisahkan keuangan perusahaan dengan keuangan pribadi agar laporan akurat.
Biaya Historis: Catat semua nilai aset dan biaya berdasarkan harga saat pembelian.
Pengakuan Pendapatan: Catat pendapatan saat diperoleh, bukan saat kas diterima.
Mempertemukan (Matching): Cocokkan pendapatan dengan biaya yang terkait pada periode yang sama.
Konsistensi: Gunakan metode akuntansi yang sama dari periode ke periode supaya laporan bisa dibandingkan.
Kelangsungan Usaha: Anggap usaha akan terus berjalan, tidak berhenti tiba-tiba.
Satuan Moneter: Semua nilai dicatat dalam satuan uang tertentu.
Pengungkapan Penuh: Informasi dalam laporan harus lengkap dan jelas agar mudah dipahami.
Materialitas: Sertakan informasi yang penting dan berpengaruh bagi pengambilan keputusan.
Karakteristik diatas menjadikan laporan keuangan lebih mudah dipahami, dipercaya, dan digunakan oleh berbagai pihak seperti pemilik, investor, dan kreditur.

2. Untuk perbedaannya sendiri yaitu dijabarkan dibawah ini sebagai berikut.
Statement of Financial Accounting Standards (SFAS) adalah aturan resmi yang harus diikuti dalam menyusun laporan keuangan. Ini adalah standar praktis dan detail yang berfungsi sebagai pedoman langsung bagi akuntan dan perusahaan untuk bagaimana mencatat dan melaporkan transaksi keuangan.

Statement of Financial Accounting Concepts (SFAC) adalah kerangka pemikiran atau konsep dasar yang menjadi landasan dalam pembuatan standar akuntansi (termasuk SFAS). SFAC lebih berfokus pada tujuan, prinsip, dan konsep umum yang menjelaskan mengapa dan bagaimana akuntansi dilakukan, bukan aturan teknisnya.

Dengan kata lain, SFAC adalah dasar teori yang menjelaskan tujuan dan prinsip akuntansi, sedangkan SFAS adalah aturan yang dibuat berdasarkan dasar teori itu untuk diterapkan secara praktis dalam pelaporan keuangan.
In reply to First post

Re: Diskusi

by Arshella Cahya Yuniarti -
Assalamualaikum Wr. Wb
Nama: Arshella Cahya Yuniarti
Npm: 2413031058

1. Prinsip-prinsip atau standar akuntansi yang diterima di umum memiliki beberapa karakteristik yaitu:
a. Relevansi: salah satu prinsip dasar dalam akuntansi yang menyajikan informasi laporan keuangan yang memiliki manfaat langsung dalam pengambilan keputusan ekonomi.
b. Reliability (keandalan): yaitu laporan keuangan yang disajikan harus Jujur, dapat dipercaya dan tidak ada kesalahan.
c. Konsistensi: yaitu tetap menggunakan metode dan prinsip yang sama dari periode ke periode.
d. Comparability (bisa dibandingkan): yaitu membandingkan laporan keuangan antar-periode maupun antar-perusahaan.
e. Dapat dimengerti/dipahami: adanya kejelasan dari setiap informasi yang disajikan agar dapat dipahami oleh pengguna.
Standar akuntansi yang digunakan di Indonesia adalah Standar Akuntansi Keuangan (SAK) yang disusun oleh Ikatan Akuntan Indonesia (IAI), sedangkan di tingkat Internasional dikenal dengan International Financial Reporting standars (IFRS).

2. Perbedaan antara SFAS dan SFAC yaitu:
SFAS adalah standar akuntansi resmi, sedangkan SFAC merupakan kerangka konseptual. Dilihat dari fungsinya SFAS berfungsi sebagai aturan yang mengikat dalam penyusunan laporan keuangan suatu perusahaan, sedangkan SFAC adalah pedoman bagi penyusunan standar akuntansi serta membantu dalam memahami tujuan pelaporan keuangan. Jika dilihat dari sifatnya, SFAS bersifat praktis dan operasional yaitu perusahaan wajib menerapkannya, sedangkan SFAC bersifat tidak mengikat secara langsung jadi perusahaan tidak diwajibkan menerapkannya dalam laporan keuangan.
In reply to First post

Re: Diskusi

by Dini Hanifa -
Nama: Dini Hanifa
NPM: 2413031055
Kelas B
1. Menurut saya, prinsip-prinsip akuntansi adalah pedoman penting yang menjamin laporan keuangan perusahaan bisa dipercaya dan konsisten. Prinsip Entitas Ekonomi menegaskan perusahaan sebagai entitas terpisah dari pemiliknya, sementara Prinsip Periode Akuntansi mengatur pembagian aktivitas bisnis ke dalam periode waktu tertentu untuk kemudahan pelaporan dan perbandingan. Prinsip Biaya Historis dan Mempertemukan memastikan pencatatan berdasarkan biaya asli serta pengeluaran yang sesuai dengan pendapatan dalam periode yang sama, sehingga laporan mencerminkan keadaan yang sebenarnya.

Selain itu, Prinsip Konsistensi menjamin penggunaan metode akuntansi yang sama setiap tahun agar laporan dapat dibandingkan dengan baik. Prinsip Pengungkapan Penuh dan Satuan Moneter memastikan informasi yang disajikan lengkap dan semua transaksi dicatat dalam satuan uang yang sama. Prinsip Pengakuan Pendapatan mengatur pendapatan dicatat saat aktivitas usaha terjadi, bukan saat pembayaran diterima. Keseluruhan prinsip ini membantu menciptakan sistem akuntansi yang akurat, transparan, dan dapat dipertanggungjawabkan.

2. SFAS adalah aturan khusus dan teknis yang harus diikuti perusahaan saat membuat laporan keuangan. Aturan ini menjelaskan bagaimana mencatat pendapatan, biaya, serta mengukur nilai aset dan kewajiban. Contohnya, ada SFAS yang mengatur tentang pajak penghasilan, sehingga perusahaan tahu bagaimana mencatat dan melaporkan pajak tersebut dengan benar.

Sementara itu, SFAC adalah kerangka dasar atau konsep yang menjadi panduan dalam membuat aturan-aturan seperti SFAS. SFAC berisi prinsip-prinsip penting, misalnya bagaimana melihat perusahaan sebagai entitas terpisah dan membagi waktu pelaporan. Jadi, SFAS berfungsi sebagai aturan teknis yang harus dipakai, sedangkan SFAC sebagai pedoman dasar yang membantu dalam membuat aturan tersebut. Dengan cara ini, laporan keuangan bisa dibuat lebih jelas dan sesuai dengan prinsip yang benar.
In reply to First post

Re: Diskusi

by Murni Solekha -
Nama: Murni Solekha
NPM: 2413031061
Kelas: B

1. Menurut saya, Prinsip atau standar akuntansi yang diterima secara umun memiliki beberapa karakteristik dasar yang penting agar laporan keuangan bisa diandalkan dan dimanfaatkan dengan benar. Standar ini perlu bersifat teratur, logis, dan konsisten sehingga dari waktu ke waktu sehingga menghasilkan laporan yang dapat dibandingkan dari waktu ke waktu serta antar organisasi. Informasi yang disajikan harus objektif, relevan, dan lengkap, agar pengguna laporan dapat mengambil keputusan yang akurat. Selain itu, standar ini memastikan bahwa data yang dicatat dan dilaporkan mencerminkan keadaan ekonomi yang sesungguhnya dan bebas dari bias agar tidak menyesatkan pengguna. Prinsip-prinsip seperti entitas ekonomi, biaya historis, pengakuan pendapatan, pencocokan antara biaya dan pendapatan, serta konsistensi dalam pelaporan merupakan dasar utama dalam penyusunan laporan keuangan yang sesuai dengan standar akuntansi yang diterima umum.

2. Perbedaan antara Statement of Financial Accounting Standards (SFAS) dan Statement of Financial Accounting Concepts (SFAC) yang dikeluarkan oleh FASB terletak pada fungsi dan isi keduanya. SFAS merupakan standar akuntansi yang menyajikan aturan yang spesifik dan wajib diikuti oleh penyusun laporan keuangan. SFAS bersifat praktis dan berfungsi sebagai petunjuk dalam praktik akuntansi sehari-hari. Di sisi lain, SFAC adalah kerangka konsep yang memiliki bersifat teoritis dan menjadi dasar filosofis bagi pembuatan standar-standar tersebut. SFAC mengandung prinsip dasar dan tujuan dari pelaporan keuangan tanpa menyajikan aturan teknis yang harus diikuti secara langsung. Dengan demikian, SFAC berperan sebagai panduan konseptual yang mendukung FASB dalam menyusun SFAS agar standar yang dibuat menjadi konsisten, jelas, dan sesuai dengan tujuan laporan keuangan.
In reply to First post

Re: Diskusi

by Maya Lisnawati -
Assalamualaikum bu, izin memperkenalkan diri
Nama: Maya Lisnawati
NPM: 2413031043
Kelas: B

1. Menurut saya, ketika menjelaskan prinsip-prinsip atau standar akuntansi yang diterima umum, ada beberapa karakteristik dasar yang penting untuk dimasukkan dalam penjelasan. Pertama, informasi akuntansi harus relevan, artinya informasi tersebut mampu mempengaruhi keputusan pengguna dengan memberikan gambaran yang berguna tentang kondisi keuangan . Selain itu, informasi harus dapat diandalkan, bebas dari kesalahan material sehingga pengguna dapat mempercayainya. Keterbandingan juga menjadi hal penting, agar laporan keuangan dapat dibandingkan antar periode dan antar entitas secara konsisten. Informasi yang disajikan harus mudah dipahami oleh pengguna yang memiliki pengetahuan memadai, serta lengkap sehingga tidak ada informasi penting yang terlewat. Prinsip kewajaran juga harus dijaga agar laporan keuangan mencerminkan kondisi sebenarnya secara jujur. Selain itu, prinsip entitas ekonomi dan kesinambungan usaha menjadi dasar penting dalam penyusunan laporan keuangan, di mana aktivitas entitas dipisahkan dari pemilik dan diasumsikan akan terus berjalan di masa depan. Terakhir, pengakuan pendapatan dan beban harus dilakukan pada periode terjadinya, bukan saat kas diterima atau dibayar, agar laporan keuangan mencerminkan kinerja yang sebenarnya.

2. Sedangkan perbedaan antara "Statement of Financial Accounting Standards" (SFAS) dan "Statement of Financial Accounting Concepts" (SFAC) yang diterbitkan oleh FASB cukup jelas. SFAS merupakan standar akuntansi yang bersifat mengikat dan harus diikuti oleh entitas dalam penyusunan laporan keuangan. SFAS memberikan aturan spesifik tentang bagaimana transaksi dan peristiwa ekonomi harus diakui, diukur, dan diungkapkan dalam laporan keuangan. Sebaliknya, SFAC adalah dokumen konseptual yang berisi kerangka teori dan prinsip dasar yang menjadi landasan bagi pengembangan standar akuntansi. SFAC tidak bersifat mengikat secara langsung, melainkan berfungsi sebagai panduan bagi FASB dalam merumuskan standar-standar tersebut. Dengan kata lain, SFAC membantu menjelaskan tujuan pelaporan keuangan dan karakteristik informasi keuangan yang berkualitas, sementara SFAS adalah aturan praktis yang harus diterapkan oleh entitas. Jadi, SFAC lebih bersifat teoritis dan konseptual, sedangkan SFAS bersifat praktis dan operasional.
In reply to First post

Re: Diskusi

by Adzra Ati'iqah -
Nama : Adzra Ati'iqah
Npm : 2413031056
kelas : 2024 B

1. jika harus menjelaskan atau mendefinisikan prinsip-prinsip atau standar akuntasi yang diterima umum (Generally Accepted Accounting Principles/GAAP atau Standar Akuntansi Keuangan/SAK), ada beberapa ciri dasar yang selalu muncul. pertama, laporan keuangan harus relevan, artinya informasi yang ditampilkan benar-benar berguna untuk mengambil keputusan. kedua, harus andal atau bisa dipercaya, jadi datanya jujur, akurat, dan tidak menyesatkan. ketiga, ada konsistensi, supaya cara pencatatannya sama dari tahun ke tahun dan mudah dibandingkan. keempat, laporan juga harus komparabel, agar bisa dibandingkan dengan periode lain atau perusahaan lain. selain itu, informasi harus lengkap tapi tetap jelas, netral (tidak memihak), disajikan tepat waktu, dan bisa dipahami oleh pengguna laporan.
intinya, prinsip-prinsip ini ada supaya laporan keuangan bisa menjadi sumber informasi yang bermanfaat, adil, dan mudah dimengerti.

2. statement of financial accounting standards (SFAS/FASB Standards) adalah aturan resmi yang dikeluarkan oleh FASB (financial accounting standards board) di Amerika Serikat. isinya berupa standar akuntansi yang wajib dipatuhi dalam menyusun laporan keuangan, misalnya aturan tentang penyajian kas, aset tetap, leasing, dan lain-lain. jadi, ini sifatnya praktis dan mengikat dipakai langsung oleh akuntan dan perusahaan.

sementara itu, statement of financial accounting concepts itu bukan standar tetapi lebih berupa kerangka konseptual. dokumen ini menjelaskan tujuan, definisi, dan konsep dasar yang menjadi landasan saat menyusun standar akuntansi. jadi sifatnya teoritis, menjelaskan "kenapa" dan "dasar logikanya", bukan aturan yang langsung dipakai untuk pencatatan.

jadi perbedaanya
SFAS (standards) adalah aturan praktik, harus dipatuhi
SFAC (concepts) adalah teori dan pedoman, tidak wajib tapi menjadi acuan dalam membuat standar
In reply to First post

Re: Diskusi

by Nuzulliana 2413031064 -
1. Prinsip akuntansi yang diterima umum itu adalah aturan dasar yang digunakan supaya laporan keuangan bisa dipercaya dan dimengerti oleh semua orang, maka dari itu saya akan memasukkan beberapa prinsip ini:
a. Prinsip konsistensi: Perusahaan harus selalu memakai cara yang sama saat mencatat dan melaporkan keuangannya dari satu waktu ke waktu berikutnya. Hal ini supaya laporan keuangan mudah diperbandingkan dan pengguna bisa melihat perubahan dengan jelas. Kalau ada perubahan metode, harus ada penjelasan supaya tidak membingungkan pembaca.
b. Prinsip relevansi: Informasi dalam laporan keuangan harus tepat guna dan dibutuhkan oleh para pengguna agar bisa membantu mereka dalam mengambil keputusan bisnis. Informasi yang disampaikan harus tepat waktu dan punya nilai penting bagi yang membacanya.
c. prinsip keterandalan: Data yang ada di laporan harus akurat, jujur, dan dapat dibuktikan dengan bukti yang kuat. Informasi yang bisa dipercaya membuat pengguna yakin bahwa laporan tersebut benar-benar mencerminkan keadaan perusahaan sebenar-benarnya.

2. a. SFAS adalah standar resmi yang berisi aturan konkret tentang bagaimana perusahaan harus mencatat, mengukur, dan melaporkan transaksi keuangan. SFAS bersifat praktis dan mengikat, sehingga perusahaan wajib mengikuti aturan-aturan tersebut dalam penyusunan laporan keuangannya. SFAS dibuat untuk memberikan panduan yang jelas dan spesifik agar laporan keuangan bisa seragam, dapat dipahami, dan dapat dibandingkan.

b. SFAC merupakan kerangka konseptual atau landasan teori yang menjelaskan tujuan utama serta prinsip-prinsip dasar akuntansi dan pelaporan keuangan. SFAC bukan aturan yang harus diikuti secara langsung, melainkan berfungsi sebagai acuan atau pedoman umum dalam merumuskan standar-standar seperti SFAS. Dengan kata lain, SFAC membantu menetapkan filosofi dan konsep yang menjadikan standar akuntansi lebih terstruktur dan sistematis.
In reply to First post

Re: Diskusi

by Nina Oktaviana -
Nama: Nina Oktaviani
NPM : 2413031057
Kelas :2024 B
Prinsip-prinsip atau standar akuntansi yang diterima umum (GAAP) dan karakteristik dasarnya
Jika saya diminta menjelaskan prinsip atau standar akuntansi yang diterima umum, maka saya akan menekankan bahwa prinsip akuntansi adalah aturan dan pedoman yang digunakan dalam penyusunan laporan keuangan agar laporan tersebut dapat dipahami, relevan, andal, dan dapat dibandingkan. Karakteristik dasar yang bisa disampaikan antara lain:

Relevan, informasi akuntansi harus bermanfaat untuk pengambilan keputusan.

Dapat diandalkan (reliability), laporan keuangan bebas dari kesalahan material dan dapat dipercaya.

Konsistensi, metode akuntansi yang digunakan harus diterapkan secara berkesinambungan sehingga memudahkan perbandingan antarperiode.

Dapat dibandingkan (comparability), laporan keuangan perusahaan harus dapat dibandingkan dengan entitas lain maupun dengan periode sebelumnya.

Keterpahaman (understandability), informasi akuntansi disajikan dengan cara yang mudah dipahami oleh pengguna laporan.
Dengan karakteristik tersebut, tujuan utama laporan keuangan yaitu memberikan gambaran yang jujur dan adil mengenai kondisi keuangan perusahaan dapat tercapai.



---

2. Perbedaan antara “Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan (FASB Statements of Financial Accounting Standards)” dengan “Pernyataan Konsep Akuntansi Keuangan (FASB Concepts Statements)”

Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan (SFAS):

Bersifat otoritatif (wajib diikuti).

Berisi aturan dan standar teknis spesifik mengenai pengakuan, pengukuran, dan pelaporan transaksi atau kejadian ekonomi.

Contoh: standar tentang penyusutan aset tetap, pengakuan pendapatan, instrumen keuangan, dan sebagainya.


Pernyataan Konsep Akuntansi Keuangan (SFAC):

Bersifat konseptual (tidak otoritatif).

Menjadi dasar pemikiran atau kerangka konseptual dalam menyusun standar akuntansi, bukan aturan teknis yang wajib diikuti.
Membahas tujuan laporan keuangan, karakteristik kualitatif informasi, serta definisi elemen laporan keuangan.
In reply to First post

Re: Diskusi

by Nadiya Alifa Firdaus -
Nama : Nadiya Alifa Firdaus
NPM : 2413031066
Kelas : 2024B

1. Prinsip akuntansi menekankan pada penyajian laporan keuangan yang relevan, andal, mudah dipahami, dan dapat dibandingkan. Informasi juga harus netral, tepat waktu, serta konsisten agar bermanfaat bagi pengambilan keputusan.

2. SFAS berisi aturan teknis resmi yang wajib diikuti dalam praktik akuntansi (sifatnya aplikatif, misalnya pengakuan pendapatan).

SFAC berisi kerangka konseptual atau dasar teori yang menjadi pedoman dalam merumuskan standar (sifatnya prinsipil, misalnya tujuan laporan keuangan).
In reply to First post

Re: Diskusi

by Rahma Dwi Gishela -
Nama: Rahma Dwi Gishela
NPM: 2413031038
Kelas: B

1. Menurut saya prinsip atau standar akuntansi yang diterima umum pada dasarnya menekankan bahwa laporan keuangan harus relevan, andal, konsisten, dapat dibandingkan, dan mudah dipahami. Artinya, informasi yang disajikan harus bermanfaat untuk pengambilan keputusan, bisa dipercaya karena berbasis bukti yang jelas, tetap konsisten dari periode ke periode, bisa dibandingkan antar perusahaan, serta disusun dengan cara yang mudah dipahami oleh pengguna laporan.

2. Perbedaan antara Statement of Financial Accounting Standards (SFAS) dan Statement of Financial Accounting Concepts (SFAC) ada pada fungsi dan sifatnya. SFAS berisi aturan teknis yang langsung dipakai dalam praktik penyusunan laporan keuangan, misalnya cara mencatat atau menyajikan suatu pos. Sedangkan SFAC lebih konseptual, menjadi kerangka dasar yang menjelaskan alasan mengapa laporan keuangan harus dibuat dengan cara tertentu. Bisa dibilang, SFAC itu fondasinya, sementara SFAS adalah aturan praktis yang diterapkan sehari-hari.
In reply to First post

Re: Diskusi

by Asnia Sundari -

1. Prinsip-prinsip atau standar akuntansi yang diterima umum (Generally Accepted Accounting Principles/GAAP) merupakan pedoman yang harus diikuti dalam menyusun laporan keuangan agar dapat dipercaya dan digunakan oleh berbagai pihak. Jika saya harus menjelaskan karakteristik dasarnya, saya akan memasukkan beberapa hal penting, yaitu relevansi, artinya informasi harus berguna untuk pengambilan keputusan; keandalan, informasi harus dapat dipercaya dan bebas dari kesalahan material; konsistensi, penerapan metode akuntansi harus dilakukan secara berkesinambungan dari waktu ke waktu; serta dapat dibandingkan, agar laporan keuangan bisa dianalisis oleh pengguna dan dibandingkan antar periode atau antar perusahaan. Dengan karakteristik ini, laporan keuangan dapat memberikan gambaran yang jelas dan jujur tentang kondisi keuangan perusahaan.

2. Perbedaan antara Statement of Financial Accounting Standards (SFAS) dan Statement of Financial Accounting Concepts (SFAC) yang diterbitkan oleh FASB terletak pada fungsinya. SFAS adalah standar akuntansi resmi yang wajib diikuti perusahaan ketika menyusun laporan keuangan. Jadi, SFAS berisi aturan teknis yang harus diterapkan. Sementara itu, SFAC bukan standar yang wajib diikuti, melainkan kerangka konseptual yang memberikan pedoman atau dasar pemikiran dalam penyusunan standar akuntansi. SFAC membantu FASB menentukan prinsip yang mendasari pembuatan SFAS agar konsisten dan logis. Dengan kata lain, SFAS adalah aturan praktis, sedangkan SFAC adalah konsep dasar yang menjadi fondasi pembentukan aturan tersebut.
In reply to Asnia Sundari

Re: Diskusi

by Asnia Sundari -
Izin mencantumkan nama dan npm bu karena kemarin lupa,
Nama: Asnia Sundari
NPM: 2413031040
Kelas: 24B

1. Menurut saya, prinsip-prinsip atau standar akuntansi yang diterima umum (Generally Accepted Accounting Principles/GAAP) merupakan pedoman yang harus diikuti dalam menyusun laporan keuangan agar dapat dipercaya dan digunakan oleh berbagai pihak. Hal penting yang harus dipahami yaitu relevansi, artinya informasi harus berguna untuk pengambilan keputusan; keandalan, informasi harus dapat dipercaya dan bebas dari kesalahan material; konsistensi, penerapan metode akuntansi harus dilakukan secara berkesinambungan dari waktu ke waktu; serta dapat dibandingkan, agar laporan keuangan bisa dianalisis oleh pengguna dan dibandingkan antar periode atau antar perusahaan. Dengan karakteristik ini, laporan keuangan dapat memberikan gambaran yang jelas dan jujur tentang kondisi keuangan perusahaan.

2. Perbedaan antara Statement of Financial Accounting Standards (SFAS) dan Statement of Financial Accounting Concepts (SFAC) yang diterbitkan oleh FASB terletak pada fungsinya. SFAS adalah standar akuntansi resmi yang wajib diikuti perusahaan ketika menyusun laporan keuangan. Jadi, SFAS berisi aturan teknis yang harus diterapkan. Sementara itu, SFAC bukan standar yang wajib diikuti, melainkan kerangka konseptual yang memberikan pedoman atau dasar pemikiran dalam penyusunan standar akuntansi. SFAC membantu FASB menentukan prinsip yang mendasari pembuatan SFAS agar konsisten dan logis. Dengan kata lain, SFAS adalah aturan praktis, sedangkan SFAC adalah konsep dasar yang menjadi fondasi pembentukan aturan tersebut.
In reply to First post

Re: Diskusi

by Ria Agustina -
Nama : Ria Agustina
Npm : 2413031048
kelas : B

1. Menurut saya, prinsip-prinsip atau standar akuntansi yang diterima umum harus memiliki karakteristik dasar seperti konsistensi agar laporan keuangan bisa dibandingkan dari waktu ke waktu dengan cara yang sama. Selain itu, informasi harus relevan , artinya berguna dan berpengaruh bagi pengambilan keputusan para pengguna laporan tersebut. Prinsipnya juga mencerminkan penting agar data yang disajikan memang akurat dan dapat dipercaya. Terakhir, laporan keuangan harus mudah dipahami oleh semua pihak yang berkepentingan agar informasi dapat diakses dan Dipahami secara jelas.

2. Dari sudut pandang saya, pernyataan standar akuntansi keuangan (FASB) merupakan pedoman yang bersifat mengikat dan praktis , berisi aturan-aturan yang harus dipatuhi dalam penyusunan laporan keuangan. Sedangkan pernyataan konsep akuntansi keuangan FASB lebih bersifat teoritis dan menjadi landasan filosofis yang mengarahkan bagaimana standar-standar itu dibentuk dan dikembangkan. Jadi, konsep memberikan kerangka berpikir, sementara standar memberikan instruksi yang harus diikuti.
In reply to First post

Re: Diskusi

by Virginia Shaulan Zailani -
Nama: Virginia Shaulan Zailani
NPM: 2413031069
Kelas: 24b

1. Kalau saya diminta menjelaskan tentang prinsip atau standar akuntansi yang diterima umum (GAAP), saya akan menekankan bahwa standar ini adalah seperangkat aturan, konsep, dan pedoman yang mengatur bagaimana transaksi keuangan dicatat dan dilaporkan agar informasi yang dihasilkan bisa bermanfaat untuk pengambilan keputusan.

Dalam menjelaskan, saya akan memasukkan beberapa karakteristik dasar yang wajib ada, yaitu:

Dapat dipahami, artinya laporan keuangan harus disusun dengan bahasa akuntansi yang jelas sehingga mudah dimengerti oleh pengguna.
Relevan, laporan keuangan harus mampu membantu dalam proses pengambilan keputusan ekonomi, baik dengan nilai prediksi maupun nilai umpan balik.
Keandalan, informasi harus jujur, netral, dapat diuji, dan bebas dari kesalahan material.
Daya banding, laporan keuangan harus bisa dibandingkan antar periode maupun antar perusahaan agar stakeholder bisa menilai kinerja dan posisi keuangan secara konsisten.

Selain itu, saya juga akan menyebutkan bahwa prinsip akuntansi mencakup hal-hal penting seperti Cost Principle (pencatatan berdasarkan harga perolehan), Revenue Realization Principle (pengakuan pendapatan), Matching Principle (penandingan biaya dan pendapatan), serta Full Disclosure Principle (pengungkapan penuh). Prinsip dan karakteristik ini menjadi fondasi agar laporan keuangan bisa dipercaya dan digunakan sebagai dasar pengambilan keputusan oleh pihak internal maupun eksternal.


2. Menurut pemahaman saya setelah mempelajari materi, Statement of Financial Accounting Standards (SFAS) dan Statement of Financial Accounting Concepts (SFAC) sama-sama diterbitkan oleh FASB, tetapi keduanya punya tujuan yang berbeda.

SFAS adalah aturan praktis yang mengatur secara spesifik bagaimana transaksi atau kejadian ekonomi harus dicatat dan disajikan dalam laporan keuangan. Misalnya, standar tentang bagaimana perlakuan akuntansi untuk aset tetap, pendapatan, atau instrumen keuangan. Jadi sifatnya mengikat dan menjadi dasar langsung penyusunan laporan keuangan.
SFAC lebih kepada kerangka konseptual atau pedoman teoritis yang digunakan FASB dalam menyusun standar akuntansi. Konsep ini menjelaskan tujuan laporan keuangan, karakteristik kualitatif informasi, elemen laporan keuangan, serta asumsi dasar yang digunakan. Jadi sifatnya tidak mengikat langsung, melainkan menjadi landasan bagi pembentukan standar akuntansi di masa depan.

Dengan kata lain, kalau SFAS adalah “aturan teknis” yang wajib dipatuhi perusahaan, maka SFAC adalah “landasan teori” yang membantu pembuat standar untuk menyusun aturan tersebut.
In reply to First post

Re: Diskusi

by Rizky Widyaningrum -
Nama: Rizky Widyaningrum
NPM: 2413031060

1. Prinsip akuntansi yang digunakan secara umum (GAAP) memiliki beberapa ciri utama, yaitu informasi harus bermanfaat untuk mengambil keputusan, mudah dipahami oleh orang yang membacanya, dapat dipercaya karena didasarkan pada data yang benar dan bisa diperiksa kembali, serta dapat dibandingkan antar periode atau antar perusahaan. Selain itu, prinsip konsistensi digunakan agar metode akuntansi tetap sama setiap waktu, prinsip materialitas menekankan untuk hanya melaporkan hal-hal yang penting, dan prinsip kewajaran memastikan laporan mencerminkan kondisi nyata tanpa ada pemalsuan.

2. Perbedaan antara SFAS (Statement of Financial Accounting Standards) dan SFAC (Statement of Financial Accounting Concepts) menurut FASB (Financial Accounting Standards Board) adalah lembaga independen di Amerika Serikat yang bertugas menyusun dan menetapkan standar akuntansi keuangan. Yaitu terletak pada peran dan ciri keduanya. SFAS adalah standar akuntansi resmi yang berisi aturan-aturan teknis yang wajib diikuti dalam membuat laporan keuangan. Sementara itu, SFAC adalah kerangka konseptual yang menjelaskan prinsip-prinsip dan tujuan utama akuntansi, tidak berupa aturan yang wajib dipatuhi, tetapi digunakan sebagai pedoman dalam pembuatan SFAS.
In reply to First post

Re: Diskusi

by Olivia Rahma Dani -
Nama : Olivia Rahma Dani
NPM : 2413031039

1. Jika saya harus menguraikan prinsip atau standar akuntansi yang dikenal dengan nama GAAP, terdapat beberapa poin utama yang wajib diutarakan. Di antaranya, informasi tersebut harus berhubungan erat dan berguna untuk proses penentuan pilihan, serta tingkat kebenarannya mesti tinggi, yang artinya data harus tepat dan terpercaya. Tidak hanya itu, laporan finansial seharusnya mudah diperbandingkan antara satu masa dengan masa lainnya dan antara berbagai korporasi, juga dirangkai secara stabil memakai cara yang identik dari periode ke periode. Data juga wajib terbuka dan menggambarkan keadaan yang sesungguhnya, dan memaparkan poin-poin yang esensial atau memiliki pengaruh besar bagi putusan para pengguna. Selain itu, GAAP juga dilandasi oleh fondasi seperti nilai perolehan awal, identifikasi penghasilan, penyeimbangan pengeluaran dan pendapatan, juga perkiraan keberlanjutan bisnis. Sasarannya yaitu agar laporan finansial sanggup menyajikan ilustrasi yang adil dan gampang dipahami oleh segenap pihak yang berkepentingan.

2. Statement of Financial Accounting Standards (SFAS) adalah aturan atau pedoman resmi yang ditetapkan oleh FASB dan wajib diikuti dalam praktik akuntansi. Standar ini mengatur secara teknis bagaimana transaksi atau kejadian ekonomi tertentu dicatat dan dilaporkan dalam laporan keuangan. Sementara itu, Statement of Financial Accounting Concepts (SFAC) bukan merupakan standar yang mengikat, melainkan kerangka teoritis yang menjadi dasar dalam pengembangan standar akuntansi. SFAC menjelaskan konsep dasar seperti tujuan pelaporan keuangan, definisi elemen-elemen laporan keuangan, dan karakteristik informasi akuntansi yang berkualitas. Jadi, perbedaannya terletak pada fungsinya: SFAS bersifat praktis dan wajib diterapkan, sedangkan SFAC bersifat konseptual dan menjadi acuan dalam penyusunan standar.
In reply to First post

Re: Diskusi

by Maya Khoyrotun Nisa -
Assalamualaikum bu izin memperkenalkan diri :
Nama : Maya Khoyrotun Nisa
NPM : 2413031045

1. Menurut saya, prinsip-prinsip atau standar akuntansi yang diterima umum (PABU atau GAAP) memiliki karakteristik dasar berupa aturan yang jelas agar laporan keuangan disusun secara konsisten, objektif, serta dapat dipercaya. Informasi yang disajikan harus relevan, andal, dan mudah dibandingkan antar entitas sehingga memudahkan pengambilan keputusan yang tepat. Prinsip-prinsip ini juga menjamin bahwa aset dicatat berdasarkan biaya historis dan pendapatan diakui saat barang atau jasa telah diserahkan, serta beban diakui pada periode yang sama dengan pendapatan terkait. Dengan demikian, laporan keuangan menjadi transparan dan memberikan gambaran yang adil tentang kondisi keuangan perusahaan.
2. Sedangkan perbedaan antara "Statement of Financial Accounting Standards" (SFAS) dan "Statement of Financial Accounting Concepts" (SFAC) dari FASB adalah SFAS adalah standar praktis yang mengatur aturan konkret dalam penyusunan laporan keuangan, sementara SFAC adalah kerangka konseptual yang menjadi dasar teori dan tujuan pengembangan standar tersebut. Jadi, SFAC merupakan landasan filosofis yang menjelaskan tujuan dan prinsip pelaporan keuangan, sedangkan SFAS adalah aturan yang harus diterapkan dalam praktik akuntansi sehari-hari.
In reply to First post

Re: Diskusi

by Laura Aulia Novriandila Laura -
Nama : Laura Aulia Novriandila
NPM : 2413031051
Kelas : B

Apabila saya diminta mendefinisikan prinsip atau standar akuntansi yang diterima umum, maka poin utama yang akan saya tekankan adalah sifat relevan, andal, mudah dipahami, dan dapat diperbandingkan. Informasi akuntansi dikatakan relevan jika benar-benar bermanfaat dalam mendukung pengambilan keputusan. Keandalan berarti data yang disajikan jujur, akurat, dan tidak bias. Kemudian, aspek keterpahaman memastikan laporan dapat dimengerti oleh pengguna, sedangkan keterbandingan memungkinkan laporan keuangan digunakan untuk menilai kinerja antarperiode maupun antarperusahaan secara lebih obyektif.

Adapun perbedaan antara Statement of Financial Accounting Standards (SFAS) dan Statement of Financial Accounting Concepts (SFAC) terletak pada peran dan kedudukannya. SFAS merupakan standar akuntansi resmi yang wajib digunakan dalam praktik pelaporan keuangan sehingga sifatnya mengikat. Sementara itu, SFAC hanya memuat konsep atau kerangka teori yang menjadi dasar dalam penyusunan standar akuntansi. Dengan kata lain, SFAC tidak bersifat wajib dipatuhi secara langsung, tetapi berfungsi sebagai pedoman konseptual bagi FASB maupun praktisi akuntansi.
In reply to First post

Re: Diskusi

by Az Zahra Syahlia Putri -
Nama : Az Zahra Syahlia Putri
Npm : 2413031041
Kelas :2024B

1. Prinsip-prinsip atau standar akuntansi yang diterima umum (Generally Accepted Accounting Principles/GAAP) memiliki beberapa karakteristik dasar yang penting untuk dipahami. Berikut adalah beberapa karakteristik utama yang akan saya masukkan dalam penjelasan:
- Konsistensi: Standar akuntansi harus diterapkan secara konsisten dari satu periode ke periode lainnya untuk memastikan bahwa laporan keuangan dapat dibandingkan.
- Komparabilitas: Laporan keuangan harus dapat dibandingkan antara perusahaan dan antara periode yang berbeda untuk memungkinkan analisis yang akurat.
2. SFAS memberikan pedoman yang spesifik tentang bagaimana menerapkan prinsip-prinsip akuntansi, sedangkan SFAC memberikan kerangka kerja konseptual yang lebih luas untuk memahami prinsip-prinsip akuntansi.
In reply to First post

Re: Diskusi

by Anggit Yunizar -
Nama : Anggit Yunizar
NPM : 2413031046
Kelas : 24B

1. Jika saya harus menjelaskan atau mendefinisikan prinsip-prinsip atau standar akuntansi yang diterima umum, karakteristik dasar yang akan saya masukkan dalam penjelasan saya adalah informasi akuntansi harus relevan/memiliki nilai guna dalam pengambilan keputusan ekonomi oleh pengguna laporan keuangan. Salain itu, informasi harus dapat dipercaya, mencerminkan keadaan yang sebenarnya, bebas dari bias, dan dapat diverifikasi. Serta metode yang digunakan akuntansi harus sama dalam penggunaannya, kecuali apabila ada alasan yang cukup kuat untuk perubahannya.

2. Menurut saya, perbedaan antara "statement of financial accounting standards FASB" dengan "statement of financial accounting concept FASB" dapat kuta pahami melalui pengertiannya terlebih dahulu. Statement of Financial Accounting Standards (SFAS) merupakan standar akuntansi yang wajib diterapkan dalam penyusunan laporan keuangan di Amerika Serikat (US GAAP). Sifatnya otoritatif (mandatory) dan menjadi bagian dari GAAP. Sementara itu Statement of Financial Accounting Concepts (SFAC) merupakan konsep dan kerangka kerja teoretis yang digunakan FASB dalam mengembangkan standar akuntansi.
Sifatnya non-otoritatif (tidak wajib) dan tidak menjadi bagian dari GAAP.
In reply to First post

Re: Diskusi

by Alfiya Nadhira Syifa -

Nama: Alfiya Nadhira Syifa

NPM: 2413031037

Kelas: 2024 B

1. Menurut saya, Jika harus menjelaskan atau mendefenisikan prinsip-prinsip atau standar akuntansi yang diterima umum, karakteristik dasar yang akan saya masukkan dalam penjelasan adalah relevansi, yang berarti informasi akuntansi harus bermanfaat bagi pengambilan keputusan ekonomi oleh pengguna laporan keuangan. Informasi yang relevan mampu membantu investor, kreditur, manajemen, maupun pemangku kepentingan lainnya dalam menilai kondisi perusahaan saat ini, memprediksi kinerja di masa mendatang, serta mengevaluasi hasil dari keputusan atau kebijakan yang telah diambil sebelumnya. Dengan demikian, relevansi menjadikan informasi akuntansi lebih bermakna karena dapat dijadikan dasar pertimbangan dalam memilih berbagai alternatif tindakan ekonomi, baik itu terkait investasi, pemberian pinjaman, maupun keputusan manajerial yang menyangkut kelangsungan usaha.

2. Perbedaan antara "statement of financial accounting standards” FASB dengan "statement of financial accounting concept" FASB yaitu, SFAS adalah aturan praktik yang mengikat atau wajib diikuti dalam laporan keuangan, sementara SFAC adalah tidak mengikat hanya dijadikan pedoman kerangka konseptual yang memberikan landasan teoritis bagi lahirnya standar tersebut.


In reply to First post

Re: Diskusi

by Vina Rahmadani -
assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
izin memperkenalkan diri
nama: vina rahmadani
npm: 2413031067

1. Jika saya harus mendefenisikan prinsip-prinsip atau standar akuntansi yang diterima umum (GAAP), maka karakteristik penting yang harus dimasukkan adalah bagaimana laporan keuangan dapat menyajikan informasi yang relevan, andal, dan bermanfaat bagi penggunanya. Relevansi berarti informasi harus membantu dalam pengambilan keputusan, sementara keandalan berarti informasi harus benar-benar mencerminkan keadaan yang sebenarnya, dapat diverifikasi, dan tidak bias. Selain itu juga harus memungkinkan adanya perbandingan antar perusahaan maupun antar periode. Lalu ada, konsep materialitas memastikan hanya informasi yang signifikan yang dilaporkan, juga prinsip pengungkapan penuh menuntut agar semua informasi penting disampaikan secara transparan. Prinsip konservatisme pun sering dipakai, yakni kehati-hatian dalam menghadapi ketidakpastian sehingga tidak melebih-lebihkan laba atau aset. Semua karakteristik ini bersama-sama memastikan laporan keuangan tidak hanya memenuhi aturan teknis, tetapi juga memiliki kualitas yang dapat dipercaya oleh para penggunanya.

2. Statement of Financial Accounting Standards (SFAS) dan Statement of Financial Accounting Concepts (SFAC), keduanya memiliki perbedaan mendasar. SFAS merupakan standar akuntansi resmi yang bersifat mengikat dan wajib dipatuhi dalam penyusunan laporan keuangan sesuai dengan GAAP. Dengan kata lain SFAS adalah pedoman teknis yang bersifat operasional. Sedangkan, SFAC tidak bersifat mengikat, melainkan berfungsi sebagai kerangka konseptual yang memberikan dasar pemikiran dalam penyusunan standar. Dengan demikian, SFAC menjadi landasan konseptual yang nantinya digunakan dalam menyusun SFAS, sehingga keduanya saling melengkapi.
In reply to First post

Re: Diskusi

by Shoffiyah Najwa Azimah -
Nama : Shoffiyah Najwa Azimah
Npm : 2413031050
Kelas :2024B

1. Menurut saya, prinsip-prinsip atau standar akuntansi yang diterima umum itu harus disusun dengan cara yang logis, praktis, lengkap, relevan, dan objektif. Intinya, semuanya harus masuk akal dan bisa diterima oleh siapa saja yang berkepentingan dengan laporan keuangan. Ada beberapa karakteristik utama yang bakal saya unggulkan yaitu : mudah dipahami, artinya laporan keuangan harus bisa dimengerti tanpa ribet oleh orang yang membacanya. Relevan, yaitu laporan keuangan harus memuat informasi yang benar-benar apa adanya dan bisa memengaruhi keputusan yang diambil oleh para penggunanya.

2. Statement of Financial Accounting Standard (SFAS) itu bisa dibilang sebagai pedoman dalam menyusun laporan keuangan. Di dalamnya ada aturan tentang cara mencatat transaksi, kejadian, sampai komponen tertentu yang harus ada dalam laporan keuangan.

Statement of Financial Accounting Concept (SFAC) adalah dokumen yang dikeluarkan oleh Dewan Standar Akuntansi Keuangan (FASB). Isinya lebih ke konsep dasar pelaporan keuangan yang luas, termasuk hal-hal pokok yang jadi landasan informasi akuntansi. Konsep dasar ini penting banget karena membantu kita memahami bagaimana data keuangan diolah dan dikelola dalam sebuah organisasi atau perusahaan.
In reply to First post

Re: Diskusi

by Najwa Denita Syafitri -
Assalamualaikum Wr,Wb
Nama : Najwa Denita Syafitri
NPM : 2413031065
2024 B

1. Prinsip akuntansi yang berlaku umum harus punya beberapa ciri penting informasinya harus relevan (berguna untuk keputusan), jujur dan bisa dipercaya, konsisten dari waktu ke waktu, dapat dibandingkan, mudah dipahami, dan semua hal penting harus terungkap dengan jelas.
2. Perbedaan antara dokumen FASB adalah:
SFAS berisi aturan teknis yang wajib dipakai dalam praktik akuntansi. Sedangkan, SFAC berisi konsep dan kerangka dasar yang jadi pedoman dalam membuat aturan-aturan tersebut.
In reply to First post

Re: Diskusi

by Danu Akta Alam -
Nama : Danu Akta Alam
NPM : 2413031052

1. Prinsip-prinsip akuntansi yang diterima umum mencakup relevansi, keandalan, keterbandingan, konsistensi, materialitas, penyajian yang wajar, kehati-hatian, serta penggunaan dasar akrual, di mana semua hal tersebut dimaksudkan agar laporan keuangan tidak hanya bermanfaat bagi pengambilan keputusan, tetapi juga dapat dipercaya, mudah dipahami, dan mencerminkan kondisi ekonomi yang sebenarnya.

2. Perbedaan antara Statement of Financial Accounting Standards (SFAS) dengan Statement of Financial Accounting Concepts (SFAC) adalah bahwa SFAS merupakan standar akuntansi resmi yang sifatnya mengikat dan wajib diterapkan oleh perusahaan dalam praktik penyusunan laporan keuangan, sedangkan SFAC hanyalah kerangka konseptual yang berfungsi sebagai landasan teori dan panduan bagi FASB dalam menyusun standar, sehingga tidak digunakan langsung dalam pelaporan keuangan.
In reply to First post

Re: Diskusi

by Salwa ulfazria -
Nama : Salwa Ulfazria
NPM : 2413031062

1. Standar akuntansi yang diterima oleh umum adalah Generally Accepted Accounting Principles (GAAP) yaitu seperangkat aturan dan pedoman yang digunakan oleh suatu perusahaan atau instansi untuk menyusun laporan keuangan. menurut saya, jika harus menjelaskan karakteristik dasar apa yang perlu dimasukkan yaitu relevansi, verifiability, timelines, comparability, dan juga understandbility.

2. Perbedaan antara Statement of Financial Accounting Standards (SFAS) FASB dan Statement of Financial Accounting Concepts (SFAC) FASB adalah :
SFAS merupakan standar akuntansi yang berfungsi sebagai pedoman dalam pencatatan, pelaporan, serta penyajian transaksi keuangan dalam laporan perusahaan. Standar ini bersifat operasional dan wajib dipatuhi oleh entitas yang menggunakan GAAP.
SFAC, di sisi lain, adalah standar yang bersifat konseptual karena memuat arahan mengenai tujuan, karakteristik kualitatif, serta elemen dasar laporan keuangan.
In reply to First post

Re: Diskusi

by Zesen Arianto -
nama : zesen arianto
npm : 2413031059

1. Prinsip-prinsip atau standar akuntansi yang diterima umum (Generally Accepted Accounting Principles, GAAP) adalah seperangkat aturan dan pedoman yang digunakan oleh perusahaan dan organisasi lain untuk menyusun laporan keuangan mereka. Karakteristik dasar GAAP yang akan saya masukkan dalam penjelasan saya meliputi:

- Relevansi: Informasi akuntansi hars relevan bagi para penggunanya, membantu mereka dalam pengambilan keputusan.
- Keandalan: Informasi yang disajikan harus dapat dipercaya, bebas dari kesalahan material, dan dapat diverifikasi.
- Konsistensi: Perusahaan harus menerapkan metode akuntansi yang sama dari periode ke periode, memungkinkan perbandingan antar periode.
- Keterbandingan: Laporan keuangan harus disusun dengan cara yang memungkinkan pengguna untuk membandingkan kinerja keuangan antar perusahaan.
- Materialitas: Hanya informasi yang material, atau yang berpengaruh signifikan pada keputusan ekonomi, yang harus disertakan dalam laporan keuangan.
- Penyajian wajar: Laporan keuangan harus mencerminkan keadaan keuangan perusahaan secara wajar tanpa penyajian yang menyesatkan.
- Entitas: Laporan keuangan disusun untuk entitas tertentu, terpisah dari pemilik atau entitas lainnya.

2. Perbedaan Antara “Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan” FASB dengan “Pernyataan Konsep Akuntansi Keuangan” FASB

- Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan FASB (Statements of Financial Accounting Standards, SFAS): SFAS adalah peraturan yang mengatur praktik akuntansi tertentu. Standar ini dirancang untuk memandu penyusunan laporan keuangan dengan menetapkan aturan yang harus diikuti oleh perusahaan dalam mencatat, mengukur, dan melaporkan transaksi keuangan. SFAS bersifat mengikat, artinya perusahaan yang menyusun laporan keuangan sesuai dengan GAAP harus mematuhi standar ini.

- Pernyataan Konsep Akuntansi Keuangan FASB (Statements of Financial Accounting Concepts, SFAC): SFAC berfungsi sebagai panduan konseptual bagi FASB dalam mengembangkan SFAS. Pernyataan ini tidak mengatur praktik akuntansi tertentu, tetapi memberikan dasar konseptual yang luas untuk membantu dalam pengembangan standar akuntansi yang lebih spesifik. SFAC lebih bersifat teoritis dan deskriptif, memberikan kerangka kerja bagi penyusunan standar akuntansi tetapi tidak mengikat atau wajib diterapkan oleh perusahaan.

Perbedaan utama terletak pada fungsinya: SFAS adalah aturan yang mengatur bagaimana laporan keuangan harus disusun dan dilaporkan, sedangkan SFAC adalah panduan konseptual yang mendasari pengembangan aturan tersebut.
In reply to First post

Re: Diskusi

by Mega Marsanda Putri -
Nama: Mega Marsanda Putri
Npm: 2413031054

1. Prinsip-prinsip atau standar akuntansi yang diterima umum (GAAP) memiliki karakteristik dasar meliputi relevansi, keandalan, konsistensi, keterbandingan, keterpahaman, materialitas, dan kehati-hatian. Prinsip-prinsip ini memastikan laporan keuangan yang diberikan dapat dipercaya, berguna, dan mudah dipahami untuk mengambil keputusan.

2. "Statement Of Financial Accounting Standard" (SFAS) adalah standar akuntansi yang berisi tentang aturan teknis konkret dan wajib diterapkan selama pelaporan keuangan. Sementara, "Statement Of Financial Accounting Concept" merupakan kerangka konseptual yang bersifat teoritis dan menjelaskan dasar dan tujuan laporan keuangan, tidak wajib diterapkan namun menjadi pedoman dalam penyusunan SFAC
In reply to First post

Re: Diskusi

by Gusti Ngurah Soma Adnyane -
Nama: Gusti Ngurah Soma Adnyane
NPM: 2413031063
Kelas: 2024B
1. Saya mengambil kesimpulan bahwa prinsip atau standar akuntansi yang diterima umum adalah seperangkat pedoman dan aturan yang digunakan dalam penyusunan laporan keuangan agar hasilnya dapat dipercaya, relevan, dan dapat dibandingkan. Standar ini membantu agar laporan keuangan bisa dipahami oleh semua pihak yang membutuhkannya, seperti investor, kreditor, maupun manajemen. Karakteristik dasarnya meliputi relevansi, yaitu informasi harus berguna bagi pengambilan keputusan; keandalan, artinya data yang disajikan benar dan dapat dipercaya; keterbandingan, agar laporan antarperusahaan atau antarperiode bisa dibandingkan; konsistensi dalam penggunaan metode akuntansi; serta dapat dipahami, sehingga laporan disusun dengan jelas dan mudah dimengerti.

2. Menurut saya, perbedaan antara Statement of Financial Accounting Standards (SFAS) dan Statement of Financial Accounting Concepts (SFAC) terletak pada fungsinya. SFAS berisi aturan resmi yang diterbitkan oleh FASB untuk mengatur secara langsung bagaimana laporan keuangan harus disusun, misalnya tentang pengakuan pendapatan, pencatatan aset, dan kewajiban. Karena itu, SFAS bersifat wajib diterapkan oleh perusahaan. Sementara itu, SFAC berisi konsep dasar atau kerangka pemikiran yang menjadi landasan dalam pembuatan standar-standar tersebut. SFAC tidak bersifat mengikat, tetapi memberikan dasar teori dan arah bagi FASB dalam menyusun aturan akuntansi yang baru. Singkatnya, SFAS adalah aturan praktik yang harus diikuti, sedangkan SFAC adalah pedoman konsep yang menjadi dasar pembentukannya.