Nama : Naura Silvania Putri
NPM : 2411011073
Kelas : A
Assalamualaikum, Selamat pagi Pak Roy dan teman-teman. Izinkan saya memberi tanggapan tentang artikel yang telah diberikan.
Setelah membaca artikel ini, saya memahami pentingnya filsafat Pancasila sebagai landasan sistem pendidikan di Indonesia. Pancasila sebagai dasar negara dan panduan moral diharapkan mampu membentuk karakter bangsa melalui pendidikan. Nilai-nilai Pancasila seperti ketuhanan, kemanusiaan, persatuan, kerakyatan, dan keadilan sangat relevan untuk diterapkan dalam pendidikan.
Artikel ini mengangkat masalah seperti rendahnya etos kerja, lemahnya etika kolektif, krisis moral, serta korupsi dan praktik oligarki. Hal ini menunjukkan bahwa pendidikan masih perlu diperkuat agar nilai-nilai Pancasila lebih terinternalisasi dalam kehidupan masyarakat.
Artikel ini juga menyarankan agar filsafat Pancasila tidak hanya diajarkan dalam mata pelajaran tertentu, tetapi menjadi dasar di seluruh aspek pendidikan. Nilai-nilai Pancasila perlu menjadi bagian dari hidden curriculum, yaitu nilai-nilai yang ditransmisikan melalui praktik dan budaya di lingkungan pendidikan agar lebih mudah terinternalisasi dalam kehidupan siswa.
Hasil penelitian dalam artikel ini menunjukkan bahwa pendidikan berbasis filsafat Pancasila dapat membentuk individu yang tidak hanya berpengetahuan, tetapi juga bermoral dan bertanggung jawab sosial. Pendidikan yang berlandaskan Pancasila membantu generasi muda memahami pentingnya keragaman dan toleransi, sehingga mampu hidup harmonis di masyarakat yang beragam.