Kiriman dibuat oleh Vicka Nurlista

Ilmu Komunikasi A genap 2023 -> PRETEST

oleh Vicka Nurlista -
Nama : Vicka Nurlista
NPM : 2216031041
Kelas : Reguler A

1. Hal positif apa yang anda dapatkan setelah membaca artikel tersebut dan hal apa yang harus dibenahi dalam konsep berbangsa dan bernegara sesuai dengan artikel tersebut!
jawab : Hal Positif yang dapat diambil setelah membaca artikel ini adalah mengetahui bagaimana cara mencegah terjadinya kerusakan pada demokrasi Indonesia yang disebabkan oleh revisi UU MK caranya adalah menyelematkan MK dari campur tangan politik agar putusan yang dikeluarkan memihak pada masyarakat, selain itu hal yang harus dibenahi adalah DPR dan pejabat pejabat lain nya seharusnya tidak terburu buru mengambil keputusan dan dapat mendengarkan aspirasi atau suara masyarakat terlebih dahulu karena kedaulatan berada di tangan rakyat.

2. Apa sebenarnya hakikat dari konstitusi itu dan apa pentingnya konstitusi bagi suatu negara, seperti halnya Indonesia dengan adanya UUD NRI 1945?
jawab : hakikat konstitusi adalah pembatasan kekuasaan dalam negara agar tidak terjadi kesewenang-wenangan yang dapat dilakukan oleh pemerintah, Pentingnya hakikat konstitusi adalah membagi kekuasaan dalam negara dan membatasi kekuasaan pemerintah atau penguasa dalam negara, sehingga hak-hak bagi warga negara dapat terlindungi dan tersalurkan, konstitusi itu sendiri berfungsi sebagai pelindung hak asasi manusia dan kebebasan warga suatu negara.

3. Sebutkan contoh perilaku pejabat negara yang tidak konstitusional! Layakkah mendapat hukuman yang maksimal atau di beri kesempatan untuk memperbaiki kehidupannya?
jawab : Contoh tindakan perilaku pejabat negara yang tidak konstitusional adalah Korupsi, dimana korupsi juga termasuk kepada perampasan atau penculikkan asset negara dengan cara menikmati uang yang seharusnya dipergunakan bukan untuk konsumsi pribadi melainkan untuk kepentingan bersama untuk menyejahterakan rakyat. Hukuman yang diberlakukan dengan penegakkan hukum tidak membuat para koruptor untuk tidak mengulangi hal tersebut jadi kemungkinan menurut saya hukumannya adalah mencari tahu sampai ke akar- akar nya siapa siapa saja yang terlibat dalam tindakan tersebut dan membuka seluruh kasus nya atau mungkin seperti yang KPK pernah sampaikan: jika ada pihak yang terbukti melakukan tindakan korupsi maka bisa dihukum mati dan Presiden Jokowi juga pernah membahas mengenai ini, ini akan diberlakukan apabila masyarakat menghendaki ini untuk dilakukan

Ilmu Komunikasi A genap 2023 -> PRETEST

oleh Vicka Nurlista -
Nama: Vicka Nurlista
NPM: 2216031041
Kelas: Reguler A

Analisis Soal

1. Hal positif apa yang anda dapatkan dari artikel tersebut? Apakah ada konstitusi yang dilanggar? Jelaskan!
jawab : hal positif yang saya dapatkan dari artikel tersebut yaitu saya dapat mengetahui bahwa pemerintah sangat peduli kepada rakyatnya dan memiliki maksud dan tujuan yang baik selama adanya covid 19, dan hal ini membuat masyarakat akan lebih mengerti dan menaati peraturan peraturan yang pemerintah berikan, dengan diadakannya kebijakan PSBB bukan tanpa maksud dan tujuan, melainkan agar meminimalisir penyebaran virus COVID-19. pemerintah mengaharapkan warga negara dapat bersama melaksanakan kebijakan yang telah ditetapkan guna mencapai tujuan tersebut. Dalam artikel tersebut terdapat konstitusi yg di langgar yakni pasal 28 ayat (2) UUD NRI 1945 yang menjamin hak atas informasi dan kebebasan berserikat.

2. Bagaimanakah jika suatu negara tidak memiliki konstitusi? Apakah konstitusi efektif dalam mengatur kehidupan berbangsa dan bernegara?
jawab : konstitusi sngatlah penting bagi suatu negara, Konstitusi sendiri sebagai pondasi sekaligus pedoman. jika tidak adanya konstitusi maka suatu negara tidak akan teratur atau berantakan. Tanpa adanya konstitusi suatu negara tidak akan mencapai tujuan yang sesuai dengan harapan masyarakat. Tentu nya konstitusi itu efektif karena memberikan landasan hukum dan prinsip untuk keputusan dan perlindungan masyarakat

3. Kemukakan contoh tantangan kehidupan bernegara saat ini, yang menurut Anda perlu diantisipasi, apakah pasal-pasal dalam UUD NRI 1945 sekarang sudah mampu menjadi pedoman untuk menyelesaikan tantangan tersebut dan mengapa demikian?
jawab: salah satu contohnya yaitu masuknya berbagai macam kebudayaan yang ada di dunia. Di zaman modern saat ini pasti nya banyak warga indonesia yang kehidupan nya mengikuti orang luar atau kebarat baratan. kebudayaan asing atau barat terhadap masyarakat Indonesia khususnya kalangan remaja sudah sampai tahap memprihatinkan karena ada kecenderungan para remaja sudah melupakan kebudayaan bangsanya sendiri. Sehingga tidak hanya dalam UUD saja yang harus dijadikan pedoman, tetapi kemauan yg ada didalam diri sendiri untuk berubah juga merupakan sebuah solusi untuk menaklukan tantangan dinegara ini.

4. Bagaimakah menurut pendapatmu sebagai warganegara mengenai konsep bernegara kita dalam menjunjung tinggi nilai persatuan dan kesatuan? Adakah yang perlu di perbaiki, jelaskan!
jawab : Menurut saya, konsep bernegara dalam menjunjung tinggi nilai persatuan dan kesatuan sudah cukup baik. Nilai persatuan dan kesatuan akan membuat toleransi masyarakat tinggi terhadap perbedaan-perbedaan yang ada. Untuk hal yang perlu diperbaiki, akan lebih baik jika kita memperbaiki pribadi diri masing-masing agar tidak bersikap rasisme atau tidak menghargai antara satu sama lain.

Ilmu Komunikasi A genap 2023 -> PRETEST

oleh Vicka Nurlista -
Nama : Vicka Nurlista
NPM : 2216031041
Kelas : Reg A

1. Bagaimanakah tanggapanmu mengenai isi dari berita tersebut dan hal positif apa yang bisa anda ambil?
jawab : saya setuju dengan wali kota surabaya yaitu Tri Rismaharini, karena menegaskan kepada anak anak bahwa mereka tidak mempunyai hak untuk terlibat dalam demonstrasi, karena hal ini termasuk eksploitasi dan anak anak belum mengerti, selain itu dengan tidak melibatkan anak anak maka dalam demo tidak akan adanya ricuh dan memakan korban saat demonstrasi kemudian semua berjalan dengan lancar.
hal positif yang dapat di ambil dalam berita tersebut adalah anak anak akan lebih mengerti bahwa ikut aksi demo akan mempengaruhi hal hal negatif seperti memakan korban, dan orang tua akan lebih memperingati anak anak nya agar tidak ikut sembarang demo.

2. Bagaimanakah solusimu untuk mengantisipasi hal yang tidak di inginkan dalam menyampaikan aspirasi/pendapat di depan umum?
jawab : ada beberapa solusi untuk mengatasi hal yang tidak diinginkan dalam menyampaikan aspirasi dan pendapat yaitu perlunya mengumpulkan informasi yang jelas dan benar agar siap untuk mendukung pendapat kita, dengan ini kita akan lebih percaya diri untuk menjawab pertanyaan atau tantangan yg muncul dari audiens, jaga etika dan jangan kasar dalam berbicara, jangan semau nya sendiri dan hargai orang lain, jangan membuat masalah pada kelompk lain dan fokus pda masalah yang akan di sampaikan.

3. Jelaskan apa sajakah yang dimaksud dengan kewajiban dasar manusia itu? Apakah kewajiban dasar manusia menjadikan hak itu dibatasi?
jawab : menurut UU no 39 tahun 1999 pasal 1 ayat 2, Kewajiban dasar manusia adalah seperangkat kewajiban yang apabila hak dilaksanakan, tidak memungkinkan terlaksana dan tegaknya hak asasi manusia. kewajiban dasar manusia tidak dibatasi karena hak dan kewajiban merupakan dua hal yang selalu berdampingan dan tidak dpat dipisahkan. Seperti kewajiban untuk menghormati HAM orang lain, Setiap orang memiliki kewajiban melindungi setiap HAM dan setiap orang juga memiliki HAM yang harus dilindungi oleh orang lain.
HAM dibatasi oleh kebebasan orang lain, moral, keamanan dan ketertiban, tetapi pembatasan tersebut hanya boleh dilakukan dengan alasan tertentu dan memenuhi kaidah tertentu pula.