Posts made by Tri Novita

PSTI C dan D Tahun 2023 -> FORUM JAWABAN PRETEST

by Tri Novita -
Nama : Tri Novita
NPM : 2215061079
Kelas : PSTI C
Prodi : Teknik Informatika

Hukum adalah suatu peraturan dalam bentuk norma dan sanksi yang dibuat dengan tujuan untuk mengatur setiap tingkah laku manusia, menjaga ketertiban, keadilan serta mencegah terjadinya kekacauan. Hukum juga memiliki tugas untuk bisa menjamin bahwa adanya kepastian hukum dalam kehidupan masyarakat. Oleh karena itu, masyarakat berhak mendapatkan pembelaan di depan hukum secara adil.
Supremasi hukum adalah suatu upaya untuk menegakkan dan menempatkan hukum pada level tertingginya sehingga hukum dapat melindungi seluruh warga tanpa adanya intervensi dari manapun. Karena tujuannya adalah menempatkan hukum di timgkatan tertingginya, maka dari itu kedudukan hukum menjadi yang teratas dan berlaku untuk semua kalangan dan seluruh lapisan masyarakat yang juga tidak tergantung dengan tingkatan jabatan ataupun kekuasannya di negara ini. Dengan tujuan utama dari supremasi hukum ini yang menempatkan hukum ditingkatan tertingginya, maka posisi dari hukum tidak daoat digoyahkan ataupun diubah tanpa adanya persetujuan dan kesepakatan dari pihak yang berwenang dan disetujui dari semua belah pihak dan seluruh lapisan masyarakat.