Kiriman dibuat oleh Fanishal Akbar Fitratama

FB2021 -> FORUM DISKUSI -> FORUM DISKUSI -> Re: FORUM DISKUSI

oleh Fanishal Akbar Fitratama -
Saya Fanishal Akbar Fitratama (1813022023) izin menjawab pertanyaan yang diberikan dari sumber yang sudah saya dapatkan

1. Bagaimana bumi kita ini dapat berputar?
Pada awalnya bumi masih terbentuk dari kumpulan-kumpulan debu dan gas bekas sisa-sisa fenomena Big Bang. Akibat pengaruh gravitasi, debu dan gas bergerak saling tarik menarik satu sama lain. Tarikan paling kuat berasal di tengah-tengah kumpulan menyebabkan debu dan gas tertarik ke pusat dengan gerakan berputar. Seiring dengan waktu, partikel gas dan debu memadat sehingga terciptalah daratan. Berdasarkan hukum kedua Newton, mengenai aksi dan reaksi, benda yang bergerak pada laju tertentu akan cenderung tetap bergerak. Ketika berwujud padat pun, putaran akibat proses tersebut tidak hilang. Setelah bumi menjadi lebih dingin dan atmosfer serta air terbentuk, bumi tetap berputar pada porosnya.

Dan ada juga penyebab dari rotasi atau berputar yaitu:
1) Dipicu adanya kekuatan redistribusi massa Bumi. Selain itu, gerakan dan aliran logam panas di dalam inti Bumi menyebabkan terjadinya perputaran.
2) Dipicu dari dorongan meliputi adanya tenaga perputaran gaya gravitasi planet Bumi, antara planet Bumi dengan planet lainnya, dan planet Bumi terhadap matahari. Selain itu, rotasi Bumi juga dipengaruhi oleh proses atomosferis dan pergerakan arus laut, antara massa yang terkait di dalamnya.

2. Bagaimana bumi bisa berotasi dan berevolusi, dan berapa kecepatan masing-masing?
>Bumi dapat berotasi disebabkan karena peredaran bumi mengelilingi sumbunya atau porosnya dari arah barat ke timur , saat proses pembentukan bumi, bumi berotasi pada porosnya selama 24 jam, dengan ukuran bumi 24.898 mil (40.070 kilometer), maka dapat dikatakan bahwa bumi berotasi dengan kecepatan 1.037 mph (1.670 km/jam).
>Bumi berovolusi mengelilingi matahari diakibatkan oleh tarik menarik antara gaya gravitasi matahari dengan gaya gravitasi Bumi. Bumi berotasi dalam jangka waktu 365,5 hari, dan menempuh lintasan 942 juta km. Kecepatan gerak Bumi 107.000 km/jam., namun sebeneranya bumi berovolusi dengan kecapatan yang berbeda, ketika bumi berada pada jarak yang lebih jauh dari matahari maka kecepatanya lebih kecil jika dibandingkan dengan ketika bumi berada pada jarak yang lebih dekat dengan matahari

3. Bagaimana struktur lapisan bumi. unsur-unsur apa saja yang terdapat pada setiap lapisan?
>Kerak Bumi adalah lapisan terluar bumi yang terbagi menjadi dua kategori, yaitu kerak samudra dan kerak benua. Kerak samudra mempunyai ketebalan sekitar 5–10 km sedangkan kerak benua mempunyai ketebalan sekitar 20–70 km. Penyusun kerak samudra yang utama adalah batuan basalt, sedangkan batuan penyusun kerak benua yang utama adalah granit, yang tidak sepadat batuan basalt. Unsur-unsur kimia utama pembentuk kerak bumi adalah: Oksigen (O) (46,6%), Silikon (Si) (27,7%), Aluminium (Al) (8,1%), Besi (Fe) (5,0%), Kalsium (Ca) (3,6%), Natrium (Na) (2,8%), Kalium (K) (2,6%), Magnesium (Mg) (2,1%).
>Selubung bumi atau yang biasa disebut mantel bumi ini merupakan lapisan yang menyelubungi inti bumi dan merupakan bagian terbesar dari bagian bumi sekitar 83.2 persen dari volume dan 67.8 persen dari keseluruhan masa bumi.
Pergerakan tersebut sangat mempengaruhi bentuk muka bumi. ketebalan selubung ini berkisar 2.883 km. Densitasnya berkisar dari 5.7 gr/cc dekat dengan inti dan 3.3 gr/cc di dekat kerak bumi. Pada wilayah selubung bagian atas akan mulai terbentuk intrusi magma yang diakibatkan oleh batuan yang menyusup dan meleleh.
>Inti bumi terletak mulai kedalaman sekitar 2900 km dari dasar kerak bumi sampai ke pusat bumi. komposisi penyusun inti bumi juga diketahui dengan mendasarkan pada komposisi meteorit yang dijumpai mengandung logam besi dan nikel sebanyak sekitar 7% sampai 8%. Sehingga diperkirakan material logam penyusun inti bumi adalah unsur besi dan nikel.