Tugas 8

  1. Pelajari dan diskusikan prinsip-prinsip penyusunan bahan ajar (Modul, Handout, dan LKPD).
  2. Secara individu buatlah bahan ajar dari satu KD (sesuai dengan telah ditentukan), setiap orang mendapatkan tugas menyusun bahan ajar untuk satu kali tatap muka.
  3. Setelah selesai, tukarkan bahan ajar yang Anda buat dengan mahasiswa lain.
  4. Lakukan telaah terhadap bahan ajar yang disusun anggota kelompok lain menggunakan format yang tersedia.
  5. Isilah format sesuai dengan petunjuk pada format telaah bahan ajar, berikan catatan khusus atau alasan Anda memberi skor pada suatu aspek pada bahan ajar.
  6. Tuliskan masukan atau rekomendasi secara umum sebagai saran perbaikan bahan ajar pada kolom yang tersedia.
  7. Setelah selesai telaah bahan ajar, tukarkan kembali bahan ajar, selanjutnya diskusikan hasil telaah bahan ajar, kemudian revisi sesuai rekomendasi atau saran perbaikan.