Assalamu'alaikum pak, sebelumnya perkenalkan nama saya Qinanti Ayu Pariha dengan NPM 2216031067 dari kelas Reguler A jurusan ilmu komunikasi, fakultas ilmu sosial dan ilmu politik.
1. Bagaimanakah isi artikel diatas menurut pendapatmu secara lengkap, mempunyai dasar dan jelas ! Hal positif apa yang bisa anda ambil dari artikel tersebut?
Jawab; Menurut pendapat saya mengenai artikel diatas ialah, penetapan filsafat wayang yang merupakan sumber ilmu yang dapat didedikasikan kepada khalayak ramai. Dengan terbentuknya fakultas dan jurusan pada universitas gadjah Mada ini memberi peluang bagi orang-orang untuk bisa belajar lebih dalam mengenai filsafat, khususnya filsafat wayang. Saya sangat setuju dimana adanya filsafat wayang ini dapat menjadi sumber ilmu pengetahuan yang memberikan inspirasi sehingga bangsa Indonesia lehih bermartabat dikancah internasional karena memiliki identitas yang kuat. Terlebih filsafat merupakan ilmu lama yang telah berkembang sejak zaman para ilmuwan terdahulu. Diketahui, wayang menjadi sumber nilai falsafah yang tiada habis karena wayang dianggap sebagai simbol kehidupan manusia (wewayanggane ngaurip). Di dalam wayang, selain aspek estetika, juga membuat etika dan ajaran moral. Karena itu tak heran kalau lewat wayang terpantul pandangan hidup (filosofi) dan budaya masyarakat.
Hal positif yang dapat saya ambil dari artikel tersebut ialah, saya bisa mengetahui bagaimana filsafat wayang memiliki peran sebagai embrio bagi filsafat Indonesia, saja juga jadi paham bahwasanya mempelajari filsafat itu juga perlu dan penting, karena filsafat sendiri mempunya banyak ilmu yang menakjubkan juga berguna bagi manusia.
2. Dari artikel diatas, jelaskan apa yang menjadi hak dan kewajiban sebagai seorang warganegara?
Jawab; Menurut pandangan saya, yang menjadi hak dan kewajiban sebagai seorang warga negara dalam artikel diatas ialah perlunya kita dalam melestarikan wayang juga mempelajari ilmu filsafat ini sehingga kita bisa meneruskanya kepada generasi-generasi berikutnya agar ciri khas budaya mengenai filsafat wayang yang menjadi embrio bagi filsafat Indonesia tidak hilang.
3. Bagaimana strategi yang Anda dapat tawarkan/usulkan untuk memahami, menghayati, dan mengamalkan hak hak dan kewajiban warga negara Indonesia yang sesuai dengan Pancasila?
Jawab; Dalam mengamalkan hak-hak dan kewajiban warga negara bagaimana sesuai dengan nilai-nilai dalam Pancasila kita bisa memulainya dengan memahami isi dari nilai Pancasila itu sendiri, selanjutnya kita harus bisa menanamkan mindset atau sadar dimana kita harus selalu mengikuti peraturan dalam nilai-nilai Pancasila itu sendiri untuk selanjutnya mengamalkan hak-hak dan kewajiban sebagai warga negara.