Posts made by Yessa Rahmadini Putri

Farmasi MKU Pancasila -> Forum Analisis Jurnal

by Yessa Rahmadini Putri -
Nama : Yessa Rahmadini Putri
NPM : 2258031016
Prodi : Farmasi
Analisis jurnal Pancasila Sebagai Filsafat Ilmu Dan Implikasi Terhadap Pengembangan Ilmu Pengetahuan Dan Teknologi
Pancasila merupakan falsafah dan pedoman hidup bangsa indonesia dari hasil pemikiran yang mendalam yang dilakukan oleh anak bangsa. Perkembangan ilmu pengetauan saat ini dan di masa yang akan datang sangat cepat di berbagai segi kehidupan berbangsa dan bernegara, memasuki dan mempengaruhi segala aspek kehidupan adat dan budaya bangsa. Perkembangan Ilmu Pengetahuan dan Tekhnologi yang tidak dibarengi dengan dasar-dasar Pancasila yang kuat justru akan menjadi aspek penghancur bangsa, terutama dari segi moralitas dan mentalitas. Peran dari pancasila dalam perkembangan IPTEK adalah untuk meminimalisir,dan menyaring dampak negatif IPTEK yang masuk ke Indonesia. Sehingga perkembangan IPTEK haruslah sesuai dengan sila-sila Pancasila. Implikasi sila-sila dalam pengembangan IPTEK: Ketuhanan Yang Maha Esa, Kemanusiaan yang adil dan beradab,Persatuan Indonesia,Kerakyatan yang dipimpin oleh Hikmat Kebijaksanaan dalam,Keadilan Sosial Bagi Seluruh Rakyat Indonesia.

Farmasi MKU Pancasila -> Forum Analisis Soal-2

by Yessa Rahmadini Putri -
Nama : Yessa Rahmadini Putri
NPM : 2258031016
Prodi : Farmasi
A. Kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi saat ini perkembang dengan sangat pesat, Paradigma adalah suatu cara pendekatan investigasi suatu objek atau titikawal mengungkapkan point of view, formulasi suatu teori, mendesign pertanyaan atau refleksi yang sederhana. Pancasila sebagai paradigma, artinya nilai-nilai dasar pancasila secara normatif menjadi dasar, kerangka acuan. dan tolok ukur segenap aspek pembangunan nasional yang dijalankan di Indonesia. Hal ini sebagai konsekuensi atas pengakuan dan penerimaan bangsa Indonesia atas Pancasila sebagai dasar negara dan ideologi nasional. Peran Pancasila sebagai paradigma ilmu bagi disiplin ilmu yaitu :
1. Ketuhanan Yang Maha Esa
Sila ini menjadi pengingat bahwa dalam perkembangan IPTEK dan era globalisasi yang semakin mendunia ini, kita harus selalu menyelaraskan antara kehidupan dengan aktivitas rohani.
2. Kemanusiaan yang adil dan beradab
Sila Kedua mengandung nilai kemanusiaan. Artinya, penting bagi seluruh manusia untuk selalu menjaga hubungan dengan sesama manusia. Apalagi dalam masa perkembangan iptek saat ini
3. Persatuan Indonesia
Adanya keterpaduan antara karakter ilmu dengan faham kebangsaan Indonesia. Mengkomplementasikan universalisme dalam sila-sila yang lain,sehingga supra sistem tidak mengabaikan sistem dan sub-sistem.Solidaritas dalam sub-sistem sangat penting untuk kelangsungankeseluruhan individualitas, tetapi tidak mengganggu integrasi. Walaupun masyarakat Indonesia sangat beragam, kita harus tetap Bersatu.
4. Kerakyatan yang dipimpin permusyawaratan/ perwakilan oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan perwalian
Sila ini mengandung konsep bahwa rakyat atau wakil-wakil rakyat dalam menjalankan kekuasaannya harus dipimpin oleh kebijaksanaan, dengan penuh rasa tanggungjawab.
5. Keadilan sosial bagi seluruh Rakyat Indonesia
Sila kelima mengandung nilai tentang keadilan sosial secara merata yang bertumpu pada habitat sosialnya, yaitu masyarakat Indonesia, yang berkarakter komunalistik-religius.
B. Harapan saya, pemimpin Indonesia kelak menanamkan nilai nilai pancasila serta menerapkan nilai tersebut untuk memimpin masyarakat untuk menjadi lebih baik lagi.

Farmasi MKU Pancasila -> Forum Analisis Soal-1

by Yessa Rahmadini Putri -
Nama : Yessa Rahmadini Putri
NPM : 2258031016
Prodi : Farmasi

Analisis soal

A. Menurut saya menyebarkan berita hoax sangat merugikan banyak orang dari yang membaca dan korban, banyak dampak negative dari penyebaran berita hoax membuat banyak orang marah dan salah paham. Maka dari itu kita dapat mengatasi permasalahan tersebut dengan tidak gampang percaya dan terprovokasi serta cari kebenaran terlebih dahulu dari berita tersebut.
B. Pengaruh pengembangan IPTEK yang tidak sesuai dengan nilai nilai pancasila dimedia social antara lain munculnya berita hoax, mengakses tidak sesuai umur dan masih banyak lagi. Oleh sebab itu solusi yang dapat kita lakukan Menggunakan teknologi sesuai kebutuhan, Mencari kebenaran informasi sebelum menyebarkanya.
C. Menurut saya sebagai mahasiswi farmasi, hal ang dapat dilakukan untuk mengurangi sikap konsumerisme produk teknologi negara lain antara lain menanamkan sikap cinta tanah air dengan menggunakan produk indonesia dan menciptakan atau mengembangkan produk indonesia.

Farmasi MKU Pancasila -> Forum Analisis Jurnal

by Yessa Rahmadini Putri -
Nama: Yessa Rahmadini Putri
NPM: 2258031016
Prodi: Farmasi
URGENSI PENEGASAN PANCASILA SEBAGAI DASAR NILAI PENGEMBANGAN IPTEK
Dalam perkembangan Ilmu Pengetahuan Teknologi di Indonesia didasarkan kelima sila dalam Pancasila merupakan pegangan dan pedoman dan pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi. serta dapat menjadi rambrambu normatif bagi pengembangan ilmu pengetahuan di Indonesia. Pancasila sudah disepakati bersama sebagai cara pandang hidup bangsa Indonesia (the way of life) dan sekaligus sebagai dasar negara. Pancasila sebagai ideologi bangsa Indonesia mengakomodir seluruh aktifitas kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara demikian juga dalam aktifitas ilmiah oleh karena itu perumusan Pancasila sebagai paradigma ilmu bagi aktivitas ilmiah di Indonesia merupakan sesuatu yang bersifat niscaya. Sebab pengembangan ilmu yang terlepas dari idiologi Pancasila, justru dapat mengakibatkan sekularisme, seperti yang terjadi pada jaman Renaissance di Eropa.Bangsa Indonesia memiliki akar budaya dan religi yang kuat dan tumbuh sejak lama dalam kehidupan masyarakat sehingga manakala pengembangan ilmu tidak berakar pada idiologi bangsa, sama halnya dengan membiarkan ilmu berkembang tanpa arah dan oreintasi yang tidak jelas.Pengembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (Iptek) dewasa ini mencapai kemajuan pesat sehingga perdapan manusia mengalami perubahan yang luar biasa.Pengembangan Iptek tidak dapat terlepas dari stuasi yang melengkapainya, artinya iptek selalu berkembang dalam suatu ruang budaya.
Sehingga urgensi Pancasila sebagai dasar nilai pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi adalah dapat disimpulkan sebagai berikut :
-. IPTEK harus menyertakan nilai-nilai Pancasila sebagai faktor internal pengembangan IPTEK
-. Pancasila dijadikan sebagai rambu-rambu normatif dalam perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi di Indonesia agar nantinya mampu mengendalikan diri serta tidak keluar dari cara berpikir bangsa Indonesia.
-. Perkembangan IPTEK haruslah berdasar dan tidak bertentangan dengan nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila