Nama : Putrie Fhanesah Salsalbilla
NPM : 2258031020
Prodi : Farmasi
Analisis Jurnal
Pancasila sebagai falsafah merupakan pedoman hidup bangsa indonesia dari hasil pemikiran yang mendalam yang dilakukan oleh anak bangsa. Perkembangan ilmu pengetauan saat ini dan di masa yang akan datang sangat cepat di berbagai segi kehidupan berbangsa dan bernegara, memasuki dan mempengaruhi segala aspek kehidupan adat dan budaya bangsa. Pancasila merupakan dasar falsafah dan ideologi negara yang diharapkan menjadi pandangan hidup bangsa Indonesia sebagai dasar pemersatu, lambang persatuan dan kesatuan serta sebagai pertahanan bangsa dan negara Indonesia.
Implikasi sila-sila dalam pengembangan IPTEK:
1. Sila Pertama
Pengembangan ilmu pengetahuan manusia perlu memahami batas kemampuannya dalam berfikir, karena tidak semua yang ada di alam ini mampu dijangkau oleh pemikiran manusia. Sehingga dalam pengembangan ilmu pengetahuan, manusia harus menciptakan perimbangan antara yang rasional dan irrasional
2. Sila Kedua
Memberi arah dan mengendalikan ilmu pengetahuan. Ilmu dikembalikan pada fungsinya semula, yaitu untuk kemanusiaan, tidak hanya untuk kelompok, lapisan tertentu. Iptek adalah bagian dari proses budaya manusia yang beradab dan bermoral.
3. Sila Ketiga
Iptek menjadikan wadah kita dalam persatuan dan kesatuan bangsa dapat terwujud dan terpelihara.
4. Sila Keempat
mendasari pengembangan Iptek secara demokratis. Artinya, setiap ilmuwan haruslah memiliki kebebasan untuk mengembangkan Iptek.
5. Sila Kelima
Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi begitu pesat sehingga kiranya kita mampu menjaga keseimbangan keadilan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara
Masing-masing sila dalam pancasila memiliki komponen-komponen tersendiri yang dapat dijadikan acuan dalam menghadapi dampak negatif dari kemajuan iptek. Penerapannya pun mencakup segala aspek dikehidupan masyarakat.
Maka dari itu, penting untuk menghadapi pesatnya kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi berbekal nilai-nilai pancasila