Posts made by Muhamad Pandu Dwi Putra

Nama : Muhamad Pandu Dwi Putra
NPM : 2257051010
Kelas : A
Prodi : S1 Ilmu Komputer

Wawasan Nusantara didefinisikan sebagai pandangan atau cara pandang bangsa Indonesia terhadap rakyat, bangsa, dan wilayah NKRI yang mencakup berbagai aspek kehidupan seperti politik, ekonomi, sosial, budaya. Wawasan Nusantara dianggap sebagai faktor penting dalam mewujudkan persepsi yang sama bagi seluruh warga negara Indonesia. Meskipun terdapat perbedaan persepsi, pendapat, dan fraksi-fraksi antar kelompok, hal tersebut dianggap wajar dan dapat menghasilkan masyarakat yang dinamis dan kreatif asalkan tetap menuju integrasi.

Wawasan nusantara memiliki latar belakang sosiologis, kewilayahan, dan politik. Sebagai sebuah konsep, wawasan nusantara mencakup pandangan mengenai persatuan dan kesatuan bangsa serta wilayah dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara. Konsep ini dianggap penting dalam menjaga persatuan bangsa Indonesia, yang telah dirintis sejak peristiwa kebangkitan nasional pada tahun 1908, Sumpah Pemuda pada tahun 1928, dan proklamasi kemerdekaan pada tahun 1945.Secara keseluruhan, Wawasan Nusantara dalam membangun jiwa nasionalisme dan persatuan bangsa di Indonesia. Konsep ini dianggap sebagai pandangan dan sikap yang mencakup berbagai aspek kehidupan dan memiliki peran penting dalam pembentukan identitas nasional Indonesia.
Gadget menjadi ancaman bagi generasi muda terutama anak-anak.
Gadget menjadi ancaman bagi generasi muda, terutama anak-anak, karena penggunaan yang berlebihan dan kurangnya pengawasan orang tua. Gadget telah menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan sehari-hari anak-anak.Bahkan banyak orang tua sekarang yang memberikan gadget kepada anaknya yang masih balita demi menenangkan anak agar tidak menangis,sehingga membuat anak menjadi ketergantungan. Namun, ketergantungan yang berlebihan pada gadget dapat menyebabkan dampak negatif pada perkembangan fisik dan psikologis mereka, karena cenderung menghabiskan waktu yang berlebihan di depan layar, sehingga mengabaikan berinteraksi sosial secara langsung. Oleh karena itu, penting bagi orang tua untuk memberikan pengawasan yang tepat kepada anak-anak mereka.

Perkuliahan selama pandemi covid membuat mahasiswa memiliki banyak hikmah.
Perkuliahan selama pandemi COVID-19 telah memberikan banyak hikmah bagi mahasiswa.Mereka telah belajar untuk beradaptasi dengan teknologi,sehingga menjadi lebih mandiri dalam belajar akademik mereka dan fleksibel dalam mengatur waktu belajar. Selain itu, perkuliahan online juga memungkinkan mahasiswa untuk mengakses berbagai sumber belajar secara luas, termasuk materi pembelajaran, jurnal akademik, dan bahan referensi yang terbaru. Selama pandemi, mahasiswa juga belajar untuk menghargai interaksi virtual dengan dosen dan teman sekelas, dengan menggunakan platform komunikasi online.