Nama : Nadya Fikriatun Nisa
Npm : 2216031089
Kelas : Reguler A
1. Bagaimanakah tanggapanmu mengenai isi dari berita tersebut dan hal positif apa yang bisa anda ambil?
Pernyataan bu Risma mengenai anak-anak yang tidak diperbolehkan untuk turun aksi adalah benar. Terutama jika anak-anak tersebut tidak mengerti dan belum paham mengenai persoalan yang dibahas dalam demo tersebut. Anak-anak usia remaja justru malah membuat ricuh demo dengan merusak fasilitas publik. Tak sedikit dari mereka yang turun aksi hanya agar terlihat keren dan diakui sebagai aktivis. Hal positif yang bisa saya ambil dari berita tersebut adalah saya jadi mengerti apa akibat yang ditimbulkan dari anak-anak jika mereka ikut demo, dan melibatkan anak-anak saat demo merupakan hal eksploitasi.
2. Bagaimanakah solusi untuk mengantisipasi hal yang tidak diinginkan dalam menyampaikan aspirasi/pendapat di depan umum?
Penyampaian aspirasi atau pendapat didepan umum atau yang biasa disebut dengan demo, telah diatur dan dilindungi oleh Undang-Undang. Kita sebagai warga negara seharusnya membaca peraturan yang telah disahkan dan mempraktekannya. Demo menjadi ricuh jika ada provokator yang menyetir suara kita dan menyulut emosi kita, maka dari itu kita harus tau jelas apa tujuan kita, apa yang akan kita sampaikan, juga untuk apa kita melakukan aksi ini.
3. Jelaskan apa sajakah yang dimaksud dengan kewajiban dasar manusia itu? Apakah kewajiban dasar manusia menjadikan hak itu dibatasi?
Kewajiban dasar manusia adalah tanggung jawab atau
tugas yang melekat pada setiap individu sebagai manusia yang harus dilaksanakan untuk memelihara hak asasi manusia dan martabat kemanusiaan. Kewajiban dasar manusia didasarkan pada prinsip universal bahwa setiap manusia lahir merdeka dan mempunyai hak yang sama, sehingga harus memenuhi tanggung jawab moral yang juga sama. Kewajiban dasar manusia tidak menjadikan hak asasi manusia menjadi dibatasi. Sebaliknya, hak asasi manusia adalah bagian integral dari kewajiban dasar manusia dan tidak dapat dibatasi oleh siapapun, termasuk oleh kewajiban dasar manusia itu sendiri. Sebagai contoh, hak atas kebebasan berpendapat dan menyampaikan pendapat tidak dapat dibatasi oleh kewajiban untuk tidak melakukan diskriminasi. Oleh karena itu, penting bagi setiap individu untuk memenuhi kewajiban dasar manusia sekaligus memperjuangkan hak asasi manusia untuk mencapai masyarakat yang lebih baik dan beradab.