Posts made by Adelia Cherlyana 2213053022

Nama : Adelia Cherlyana
NPM : 2213053022

Sekolah merupakan lingkungan mikrosistem. Di dalam mikrosistem ini seorang individu berinteraksi langsung dengan orang tua, guru, teman sebaya, dan lainnya. Sekolah yang baik merupakan keniscayaan agar pengaruhnya terhadap anak menjadi positif. Fungsi utama pendidikan yaitu menumbuhkan kreativitas subjek didik, menumbuhkembangkan nilai-nilai insani dan ilahi pada subjek didik, dan satuan sosial masyarakat dan meningkatkan kemampuan kerja produktif pada subjek didik. Jadi sekolah dapat menumbuhkan nilai-nilai akademik, nilai - nilai sosial, dan nilai-nilai religius.
Sekolah memiliki pengaruh yang kuat yang dapat dilihat secara langsung dalam diri subjek didik. Sekolah yang baik yaitu sekolah yang peduli dan fokus pada pendidikan moral atau pendidikan nilai di samping kegiatan pengajaran ilmu. Di sekolah yang menjadi pendidik moral bukan hanya guru, melainkan pegawai tata usaha, pramu kantor, tukang kebun, dan komunitas sekolah, semua subjek tersebut berperan untuk bersama-sama membangun moral siswa agar menjadi lebih baik. Namun guru merupakan ujung tombak untuk mewujudkan moral yang baik dalam diri peserta yang akan lebih mudah diterima dan diteladani oleh para peserta didik. Komponen penting dalam pendidikan moral yaitu cakupan materi, variasi metode, dan evaluasi. Jika keempat komponen tersebut diperhatikan maka guru dapat merancang pendidikan moral secara lebih komprehensif.
Nama : Adelia Cherlyana
NPM : 2213053022

Kemajuan teknologi sekarang ini memudahkan kita untuk mendapatkan informasi, baik itu informasi positif maupun negatif. Kita sebagai generasi muda harus bisa mengikuti zaman, namun kita juga harus bisa melihat mana yang baik dan mana yang buruk untuk kehidupan kita, karena kitalah yang akan menjadi generasi penerus bangsa. Etika dan moral memang sangat diperlukan bagi generasi muda sekarang. Ada 3 persamaan etika dan moral yaitu : 1) etika dan moral merupakan prinsip atau aturan hidup, 2) etika dan moral mengacu pada perbuatan, tingkah laku, dan sifat seseorang, 3) etika dan moral bukan faktor keturunan.
Keluarga merupakan aspek penting dalam penanaman nilai etika dan moral. Terdapat aturan yang terkandung didalamnya, seperti nilai keagamaan, sopan santun, kejujuran, dll. Meskipun terkadang dalam penerapannya terdapat hambatan, namun nilai - nilai tersebut dapat diwujudkan sumber daya yang berkualitas.
Dalam pengembangan etika dan moral perlu adanya dukungan dari pendidikan yaitu sekolah, karena didalamnya terdapat tata tertib atau aturan yang mengontrol siswa. Contoh etika berkomunikasi dengan baik yaitu :
1. Memperhatikan waktu, jika ingin menghubungi guru sebaiknya pilihlah waktu saat jam kerja, hindari waktu ibadah dan istirahat
2. Menggunakan bahasa yang baik dan sopan
3. Mengawali dengan salam
4. Mengucapkan kata "maaf", seperti "mohon maaf ibu / bapak mengganggu waktunya"
5. Memperkenalkan diri seperti menyebut nama dan kelas
6. To the point, menyampaikan tujuan secara jelas dan tidak bertele - tele
7. Mengakhiri pesan dengan mengucapkan "terimakasih"
Nama : Adelia Cherlyana
NPM : 2213053022

Penanaman dan penerapan nilai - nilai moral melalui 8 fungsi keluarga

1. Fungsi agama, didalamnya terdapat nilai moral seperti keimanan, ketaqwaan, kejujuran, kasih sayang, dll.
2. Fungsi sosial budaya, didalamnya terdapat nilai moral seperti gotong royong, toleransi, sopan santun, dll.
3. Fungsi cinta kasih, didalamnya terdapat nilai moral seperti empati, suka menolong, bertanggung jawab, dll.
4. Fungsi perlindungan, didalamnya terdapat nilai moral seperti pemaaf, tanggap, ketabahan, dll.
5. Fungsi reproduksi, didalamnya terdapat nilai moral seperti keteguhan, kesehatan, bertanggung jawab, dll.
6. Fungsi sosialisasi dan pendidikan, didalamnya terdapat nilai moral seperti percaya diri, keluwesan, kerajinan, dll
7. Fungsi ekonomi, didalamnya terdapat nilai moral seperti hemat, ketelitian, disiplin, dll.
8. Fungsi pemeliharaan lingkungan, didalamnya terdapat nilai moral seperti kebersihan, kedisiplinan, dll.
Nama : Adelia Cherlyana
NPM : 2213053022

Pendidikan moral merupakan sebuah proses yang digunakan untuk menanamkan baik dan buruk perbuatan.
Penyebab menurunnya moral pada anak ada 2 yaitu
1. Perundungan disekolah
Dapat dilakukan secara fisik maupun sosial, biasanya si anak kurang mendapatkan perhatian dari orang tua sehingga ia mencari perhatian kepada teman dan gurunya dengan melakukan perundungan.
2. Kekerasan fisik dalam keluarga
Hal ini dapat terjadi karena tidak seimbangan kekuatan dalam keluarga.
Orang tua memiliki peran penting dalam pembentukan moral yang baik, karena anak akan meniru tingkah laku orang tuanya. Serta Guru juga sangat berperan penting untuk memperkokoh kepribadian anak dengan membekali dengan nilai - nilai moral.
Nama : Adelia Cherlyana
NPM : 2213053022

Penanaman nilai-nilai moral pada anak usia dini

Pendidikan moral perlu ditanamkan kepada anak sejak usia dini karena usia dini merupakan saat yang baik untuk mengembangkan kecerdasan moral anak. Penanaman nilai-nilai moral pada anak usia dini dapat dilakukan dengan beberapa metode :
1. Metode bermain, karena dengan bermain anak-anak mampu bersosialisasi dengan orang lain dan memberikan kesenangan kepada anak-anak serta menuangkan imajinasi yang ada di pikiran secara bebas melalui bermain
2. Metode bercerita, melalui cerita dapat menyampaikan pesan-pesan atau informasi moral yang dapat menambah pengetahuan anak tentang nilai-nilai moral yang berlaku di masyarakat
3. Metode pemberian tugas, metode ini dapat melatih kesabaran seorang anak dan mengajari anak untuk bertanggung jawab terhadap apa yang telah menjadi tugasnya
4. Metode bercakap-cakap, metode ini sangat penting bagi perkembangan anak karena dapat meningkatkan keterampilan komunikasi dengan orang lain.

Cara penanaman nilai-nilai moral pada anak usia dini yaitu dapat dilakukan melalui kegiatan pembelajaran yang ditentukan yaitu meliputi, persiapan kegiatan pembelajaran, pelaksanaan kegiatan pembelajaran yang terdiri dari penataan lingkungan bermain kegiatan inti pembelajaran dan kegiatan penutup.