Posts made by Fitri Nur Indah Sari 2013022032

Nama : Fitri Nur Indah Sari
NPM : 2013022032

Izin menjawab,
Prinsip utama pembentukan bayangan pada teropong adalah yaitu lensa obyektif membentuk bayangan nyata dari sebuah obyek jauh dan lensa okuler berfungsi sebagai lup. Dengan demikian, cara mengamati obyek apakah mau dengan cara berakomodasi maupun tidak berakomodasi tergantung dari posisi lensa okulernya. Dalam pembentukan bayangan pada teropong sinar datang sejajar mengenai benda yang terletak jauh masuk ke lensa obyektif sehingga terbentuk bayangan tepat di titik fokus lensa obyektif (fob2). Selanjutnya, lensa okuler teropong akan membentuk bayangan benda yang bersifat maya, tegak, dan diperbesar.

Terima kasih
Nama : Fitri Nur Indah Sari
NPM : 2013022032

Izin menjawab,
Besar momen inersia sebuah benda tidak tergantung dari letak sumbu putarnya. Momen Inersia merupakan ukuran kelembaman suatu benda untuk berputar pada porosnya. Momen Inersia benda adalah penjumlahan seluruh momen inersia dari partikel benda tersebut. Momen inersia bergantung pada massa dan jarak benda dari titik porosnya. Semakin jauh jarak massa benda terhadap poros, makin besar momen inersianya.

Terima kasih