Latihan

Perwakilan Kepentingan Politik

Perwakilan Kepentingan Politik

by Dedy Hermawan -
Number of replies: 8

Apa yang dimaksud dengan kepentingan (interest)? Mengapa perlu ada perwakilan kepentingan politik? Dengan cara bagaimana kepentingan politik dapat terwakili?


In reply to Dedy Hermawan

Re: Perwakilan Kepentingan Politik

by Dita Nur Fattisyah 2116041107 -
Nama: Dita Nur Fattisyah
Npm: 2116041107

Kepentingan (interest) adalah sesuatu yang mendorong tindakan individu-individu pada beberapa tingkatan yang mendasar. Hal ini merupakan fenomena sosial yang intens. Maka, Individu lain harus dipertimbangkan ketika seorang aktor berupaya untuk merealisasikan kepentingannya.

Perlu adanya Perwakilan Kepentingan Politik yaitu karena satu hal yang menjadi pertimbangan adalah menyangkut keluasan wilayah serta kepadatan jumlah penduduk yang tidak memungkinkan terciptanya forum bersama seluruh masyarakat dalam memutuskan tentang banyak hal secara langsung. Untuk menunjang sistem tersebut, diperlukan perwakilan politik yang memadai, adil serta memihak kepada masyarakat. Perwakilan politik diperlukan agar segala aspirasi, kemauan serta keinginan masyarakat dapat terakomodasi dalam bentuk kebijakan publik.

Kepentingan Politik dapat terwakili dengan cara merujuk pada seseorang atau suatu kelompok yang mempunyai kemampuan atau kewajiban untuk bicara, bertindak atau memperjuangkan hak politik atas nama suatu kelompok yang lebih besar. dimana wakil bertindak dalam rangka bereaksi kepada kepentingan pihak yang diwakili maka akan menentukan fokus perwakilan. Corak perwakilan inilah yang nantinya akan menentukan perjalanan transisi demokrasi.
In reply to Dedy Hermawan

Re: Perwakilan Kepentingan Politik

by Nur Anisa 2116041077 -
Kepentingan (interest) merupakan suatu kelompok yang ingin berbagai tujuan tertentu atau berbagi karakteristik yang sama. Kepentingan (interest) bisa jadi merupakan sebuah pola untuk melakukan aksi dalam meningkatkan kesempatan untuk mendapatkan apa yang dia inginkan. Kepentingan (interest) juga dapat berarti sebuah obyek dari suatu alasan untuk mengemukakan dasar pemikiran akan adanya standar relevan secara politik sebuah tingkah laku, dimana hal ini di luar kelompok dan pernyataan tentang keinginan.

Mengapa perlu ada perwakilan kepentingan politik?
Salah satu konsep politik yang mendapat perhatian seksama dari kalangan ilmuwan dan praktisi politik, yaitu konsep perwakilan. Konsep ini merujuk pada seseorang atau suatu kelompok yang mempunyai kemampuan atau kewajiban untuk bicara, bertindak atau memperjungkan hak politik atas nama suatu kekompok yang lebih besar. Bila dilihat dari sejarah politik dan proses pembangunan politik, konsep demokrasi perwakilan sesungguhnya merupakan jawaban terhadap kondisi pertumbuhan dan perkembangan penduduk, baik secara kualitas maupun kuantitas, sehingga sangat mustahil untuk tetap menerapkan mekanisme dan sistem demokrasi langsung. Pada sisi lain, perwakilan ini juga merupakan jawaban terhadap kebutuhan negara modern yang pada umumnya memiliki wilayah yang sangat besar. Kenyataan ini membuat demokrasi langsung menjadi pilihan yang sulit dalam sistem pemerintahan, sehingga konsepsi perwakilan mau tidak mau, menjadi pilihan yang sangat realistik.

Dengan cara bagaimana kepentingan politik dapat terwakili?
Pola hubungan wakil dan terwakili akan menentukan fokus perwakilan. Siapa yang menjadi pusat perhatian wakil dalam menunaikan tugasnya akan sangat menentukan wakil, apakah berhadapan dengan individu, masyarakat umum, kelompok atau partai politik. Dengan demikian, corak perwakilan akan menentukan pola perwakilan, apakah mandiri (wali) atau gradasi diantara keduanya (politico). Corak perwakilan inilah yang nantinya akan menentukan perjalanan transisi demokrasi. Hubungan wakil yang erat dengan konstituennya akan menempatkan konstituen di posisi penting, sehingga aspirasi konstituen menjadi hal yang harus diperjuangkan wakil.
In reply to Dedy Hermawan

Re: Perwakilan Kepentingan Politik

by Anggi Anggraini 2116041033 -
Nama : Anggi Anggraiini
NPM : 2116041033

Kepentingan interest merupakan suatu upaya atau tindakan untuk meyakinkan atau mempengaruhi keputusan politik.

Perlu adanya perwakilan kepentingan politik ialah untuk memengaruhi keputusan politik, mencoba untuk meyakinkan para pejabat publik untuk bertindak sesuai dengan suara atau kepentingaan anggota kelompoknya.

Kepentingan politik dapat terwakili apabila memenuhi syarat sebagai berikut:
1) ada sekelompok orang yang mewakili (organisasi,gerakan),
2) sekelompok orang yang terwakili (konstituen/klien),
3) sesuatu yang diwakili (pendapat,kepentingan,prespektif),
4) Konteks politik, Wakil tidak dibolehkan bertindak melampui mandat yang telah diberikan dengan konsekuensi bahwa jika hal itu dilakukan oleh wakil, maka hal demikian tidak berada pada hubungan yang benar antara wakil dan orang yang memberikan perwakilannya.
In reply to Dedy Hermawan

Re: Perwakilan Kepentingan Politik

by RACHITA AMELIA -
Nama : Rachita Amelia
NPM : 2116041095

Kepentingan adalah suatu yang dapat mendorong individu untuk bertindak.

Perlu adanya perwakilan kepentingan publik yaitu adanya pertimbangan mengenai banyaknya penduduk dan luasnya wilayah dengan begitu tidak memungkinkan dibentuknya forum bersama secara menyeluruh dalam memutuskan sesuatu hal secara langsung. Oleh sebab itu perwakilan kepentingan publik yang memadai, adil, dan memihak kepada masyarakat dirasa sangat perlu. Perwakilan ini bertujuan untuk menyampaikan aspirasi masyarakat.

Kepentingan politik dapat terwakili yaitu dengan cara mencari tahu apa yang diinginkan atau disampaikan masyarakat yang didapat dari seseorang atau sekelompok orang yang memiliki kepentingan yang sama. Fungsi dari wakil ini yaitu bertindak sesuai dengan yang masyarakat inginkan.
In reply to Dedy Hermawan

Re: Perwakilan Kepentingan Politik

by Velly Bercilia Sandayu -
Nama: Velly Bercilia Sandayu
NPM: 2116041019

kepentingan (interest) ialah suatu hal yang dapat mendorong seorang individu maupun suatu kelompok untuk melakukan suatu tindakan untuk mencapai tujuan atau keinginan dari individu atau kelompok tersebut, kepentingan (interest) merupakan fenomena sosial yang intens .

Perlu ada perwakilan kepentingan politik karena agar semua aspirasi dari rakyat dapat ditampung dan didaptkan solusi terbaik lewat politik, adanya perwakilan kepentingan politik yang dapat memimpin sekelompok orang yang berkewajiban untuk bicara, bertindak atau memperjungkan hak politik atas nama suatu kekompok yang lebih besar. Sehingga penyampaian dari perwakilan ini dapat membantu negara untuk memperbaiki sistem politik suatu negara kearah yang lebih baik lagi.

Cara Kepentingan Politik Dapat Terwakili yaitu dengan mencari tahu keinginan dari masyarakat atau rakyat, mendengar aspirasi dari rakyat, sehingga individu ataupun kelompok yang mewakili aspirasi dari rakyat tersebut dapat mengerti hal yang harus ia lakukan agar aspirasi rakyat dapat didengar dan direalisasikan sesuai dengan undang-undang dan tidak melanggar hukum.
In reply to Dedy Hermawan

Re: Perwakilan Kepentingan Politik

by Rani Wulandari -
Nama : Rani Wulandari
NPM : 2116041007

kepentingan umum adalah kepentingan orang banyak yang untuk mengaksesnya, tidak mensyaratkan beban tertentu. Kelompok kepentingan ini hadir di latarbelakangi oleh adanya dominasi individu masyarakat, negara, maupun negara lain, baik yang telah berkembang maupun yang terbelakang dapat membahayakan kelangsungan hidup dalam berbagai aspek kehidupan masyarakat, dan bernegara. Perlu adanya perwakilan politik agar seseorang atau suatu kelompok yang mempunyai kemampuan atau kewajiban untuk bicara, bertindak atau memperjuangkan hak politik atau kepentingan-kepentingan publik atas nama suatu kelompok yang lebih besar.

Menurut AH. Birch terdapat 5 konsep perwakilan, yaitu:
a) Delegated Representation dimana seorang wakil adalah perantara (juru bicara) yg bertindak atas nama kelompok yang diwakilinya. Karena itu, para wakil yg berlaku sebagai perantara tidak diperkenankan untuk bertindak di luar kuasa yang memberi mandat.
b) Microcosmic Representation dimana terdapat ada kesamaan sifat-sifat atau pun mereka yang diwakili dengan diri sang wakil. Karenanya kebutuhan atau pun tuntutan wakil adalah juga kebutuhan mereka-mereka yang diwakili. Dalam konsep ini masalah kuasa dan hal-hal yang harus dilakukan tidak pernah menjadi persoalan krusial antara wakil dan yang diwakili oleh karena kesamaan sifat yg dimiliki.
c) Simbolyc Representation merupakan bentuk perwakilan yang hendak memperlihatkan bahwa mereka-mereka yang mewakili kelompok tertentu melambangkan identitas atau kualitas kelas atau golongan yang tengah diwakilinya. Dalam simbolyc representation tidak dipersoalkan juga mengenai masalah kuasa atau hal-hal yang harus dilakukan.
d) Elective Representation dimana konsep ini dianggap belum menggambarkan kuasa atau hal-hal yang harus dilakukan wakil mereka, sehingga belum menjelaskan tentang hubungan antara wakil dengan yang memilihnya.
e) Party Representation, individu-individu dalam lembaga perwakilan merupakan wakil dari partai politik (konstituen) yg diwakilinya.
In reply to Dedy Hermawan

Re: Perwakilan Kepentingan Politik

by AMANDA BELLA PUSPITA -
Nama : Amanda Bella Puspita
NPM : 2116041017

Kepentingan atau interest adalah suatu perwujudan pemikiran pribadi ataupun kelompok yang membuat seseorang atau kelompok melakukan berbagai usaha untuk mewujudkannya.

Perwakilan kepentingan politik diperlukan untuk mempengaruhi keputusan politik, mencoba untuk meyakinkan para pejabat publik untuk bertindak sesuai dengan suara atau kepentingan anggota kelompoknya. Jadi diperlukan perwakilan politik agar merepresentasikan konstituen mereka dalam mempengaruhi agenda politik. Sehingga dapat memberikan dampak pada apa yang ingin dicapai sebagai tujuan, serta mewakili kepentingan-kepentingan masyarakat. Perwakilan politik diperlukan agar segala aspirasi, kemauan serta keinginan masyarakat dapat terakomodasi dalam bentuk kebijakan publik, yang biasa dikenal sebagai wadah aspirasi masyarakat.
 
Kepentingan politik dapat terwakilkan dengan Lembaga legislatif, yang menjadi cerminan perwakilan politik kontemporer harus mampu merefleksikan diri dengan keberadaan lembaga eksekutif. Untuk mewakili kepentingan politik harus bisa bekerja sama dengan organisasi secara jelas, dan bisa menjawab tantangan dengan cara mencari tahu apa yang diperlukan oleh masyarakat luas melalui aspirasi yang mereka sampaikan.
In reply to Dedy Hermawan

Re: Perwakilan Kepentingan Politik

by NOVA ELIZA -
Nama : Nova Eliza
Npm : 2116041023

Kepentingan adalah ketika seseorang atau sejumlah orang yang memiliki tujuan dalam mengorganisasikan diri mereka untuk melindungi dan mencapai tujuan.

Perlunya adanya perwakilan politik karena keberadaan lembaga perwakilan ini merupakan hal-hal yang sangat esensial bagi mereka yang bekerja untuk mewakili kepentingan-kepentingan rakyat. Lewat lembaga perwakilan politik inilah aspirasi rakyat ditampung yang kemudian tertuang dalam berbagai macam kebijakan yang sesuai dengan aspirasi rakyat. Selain itu Lembaga perwakilan merupakan cara yang sangat praktis untuk memungkinkan anggota masyarakat menerapkan pengaruhnya terhadap orang-orang yang menjalankan tugas kenegaraannya. Maka lembaga perwakilan merupakan unsur yang paling penting di dalam sistem pemerintahan yang demokrasi. Lembaga perwakilan sebagai salah satu yang terpenting dalam penyelenggaraan negara juga diperlukan pengawasan terhadap semua kegiatan dalam melaksanakan tugas dan wewenangnya.

Kepentingan politik dapat terwakili dengan cara seseorang atau suatu kelompok yang memiliki kemampuan atau kewajiban untuk berbicara dan bertindak atas suatu kelompok yang lebih besar. Tentunya para perwakilan politik menjalankan pemerintahan tetap pada porosnya dan mengutamakan kesejahteraan rakyat tanpa melanggar khasanah hukum di dalamnya. Lewat lembaga perwakilan inilah aspirasi rakyat ditampung yang kemudian tertuang dalam berbagai macam kebijaksanaan umum yang sesuai dengan aspirasi rakyat.