Diskusi Pertemuan ke -10

Diskusi pertemuan 10

Diskusi pertemuan 10

by Fajrin Satria Dwi Kesumah -
Number of replies: 64

Silahkan berdiskusi pada kolom ini.

terimaksih

In reply to Fajrin Satria Dwi Kesumah

Re: Diskusi pertemuan 10

by Jerry Angga Wahyudi / 2111011068 -
Apa yang manajer sebaiknya lakukan jika strategi yang dibuatnya tidak berjalan dengan baik dan tidak sesuai rencana?
In reply to Jerry Angga Wahyudi / 2111011068

Re: Diskusi pertemuan 10

by TATA PERSADA -
Izin menjawab, manajer sebaiknya melakukan evaluasi hasil dan melakukan penyesuaian yang dibutuhkan perusahaan agar perusahaan kembali memperoleh pangsa pasar dan dapat meningkatkan hasil akhir perusahaannya.
In reply to Jerry Angga Wahyudi / 2111011068

Re: Diskusi pertemuan 10

by AQILAH YUNDA PUTRIA SARI -
Izin menjawab
Menurut saya, langkah pertama yang harus dilakukan seorang manajer apabila strategi yang dibuat tidak berjalan dengan baik adalah dengan melakukan evaluasi tentang strategi yang gagal sebelumnya, sehingga seorang manajer dapat mengetahui dimana letak kekurangan dari strategi yang gagal tersebut. Setelah melakukan evaluasi maka seorang manajer harus membuat inovasi strategi dari strategi yang sebelumnya tidak berjalan dengan baik agar strategi yang dibuat kedepannya dapat berjalan dengan baik dan meminimalisir kegagalan strategi dari yang sebelumnya.
In reply to Jerry Angga Wahyudi / 2111011068

Re: Diskusi pertemuan 10

by Retno Anggraini -
Nama : Retno Anggraini
Npm : 2111011026

izin menjawab, yang sebaiknya dilakukan manajer jika strategi yang dibuat tidak berjalan dengan baik yaitu dengan cara, membuat kualitas produk yang lebih baik untuk mengembangkan suatu produk yang gagal maka kita perlu melakukan perubahan terhadap suatu produk untuk menarik minat konsumen, melakukan interaksi antara konsumen lebih di dekatkan agar konsumen bisa lebih percaya dan merasa cocok untuk membeli produk yang dipasarkan, lalu membuat target baru untuk produk yang ingin dipasarkan jika target sebelumnya kurang mencapai maka perlu dilakukan perubahan agar target dapat tercapai, serta membuat strategi baru agar berjalan dengan baik, jika strategi yang lama kurang pas dan tidak baik digunakan maka seorang manajer perlu membuat strategi baru untuk mencegah pemasaran yang gagal..
In reply to Fajrin Satria Dwi Kesumah

Re: Diskusi pertemuan 10

by Ni Wayan Della Amarta -
bagaimana cara manajer mengatasi masalah ketika strategi yang dibuatnya tidak lebih unggul dari perusahaan lain?
In reply to Ni Wayan Della Amarta

Re: Diskusi pertemuan 10

by TATA PERSADA -
Izin menjawab, manajer bisa melakukan pendekatan strategis terhadap penekanan inovasi. Manajer bisa mencari cara untuk memperbaiki dan memperkuat proses kerjanya dan juga memperbaiki kualitas produk yang dihasilkan. Apabila produk yang dihasilkan tetap tidak lebih unggul dari perusahaan lain, manajer perlu melakukan inovasi pada ciri khas produknya dengan melakukan riset pasar dan bisa membuat produknya menjadi sumber keunggulan kompetitif yang signifikan.
In reply to Fajrin Satria Dwi Kesumah

Re: Diskusi pertemuan 10

by ANDELA.SAFITRI21 2111011033 -
Nama : Andela Safitri
Npm : 2111011033

Apa keuntungan yang didapatkan jika menerapkan strategi e-business?
In reply to ANDELA.SAFITRI21 2111011033

Re: Diskusi pertemuan 10

by TATA PERSADA -
Izin menjawab, keuntungannya adalah pangsa pasar yang dijangkau lebih luas, kemudahan memperoleh informasi yang cepat diterima, konsumen dapat melakukan transasi kapan saja dan dimana saja, perusahaan dapat menjangkau banyak pelanggan itu dimanapun dia berada, perusahaan dapat menekan biaya telekomunikasi serta juga waktu transaksi dan juga penerimaan produk.
In reply to Fajrin Satria Dwi Kesumah

Re: Diskusi pertemuan 10

by DIAS NOVITA SARI -
Nama : Dias Novita Sari
NPM : 2111011059
Izin bertanya, bagaimana hubungan antara analisis SWOT dengan strategi perusahaan?
In reply to DIAS NOVITA SARI

Re: Diskusi pertemuan 10

by Raeesah Shalsabila Anjani Prameswary_2111011095 -
Izin menjawab
Nama : Raeesah Shalsabila Anjani Prameswary
Npm : 2111011095

Korelasi antara analisis SWOT dan strategi perusahaan yaitu, Strategi perusahaan dirancang berdasarkan jalan pikiran perusahaan, yaitu dengan memanfaatkan seluruh kekuatan untuk merebut dan memanfaatkan peluang sebesar – besarnya dengan menggunakan kekuatan yang dimiliki perusahaan untuk mengatasi ancaman yang diterapkan melalui pemanfaatan peluang yang ada dengan cara meminimalkan kelemahan yang ada berdasarkan kegiatan yang bersifat defensif dan berusaha meminimalkan kelemahan yang ada.
In reply to DIAS NOVITA SARI

Re: Diskusi pertemuan 10

by SALSABILA SONIA -
Izin menjawab. Menurut saya Dalam menetukan strategi apa yang harus diambil oleh perusahaan, dibutuhkan analisis SWOT yang tepat. Kenapa? Karena dalam menetukan strategi yang tepat untuk memajukan perusahaan kita perlu menganalisis kekuatan atau kelemahan apa yg strategi perusahaan kita miliki, mencari tahu apa sih yang dibutuhkan oleh banyak orang sehingga kita dapat peluang yang bagus untuk melaksanakan strategi, lalu ancaman apa saja yang akan dihadapi apabila kita menerapkan starategi itu. Dengan begitu kita dapat memutuskan strategi apa tang paling baik dan efektif yang dapat diterapkan. Kemudian hasil yang di peroleh berdasarkan strategi dengan analisis SWOT dapat menjadi bahas evaluasi untuk strategi kedepannya.
In reply to DIAS NOVITA SARI

Re: Diskusi pertemuan 10

by AQILAH YUNDA PUTRIA SARI -
Izin menjawab, dengan melakukan analisis SWOT maka perusahaan dapat membuat keputusan strategi apa yang akan di ambil oleh perusahaan, sehingga seorang manajer akan siap memformulasikan strategi yang tepat yaitu strategi yang menggali kekuatan organisasi dan peluang ekternal, meyangga atau melindungi organisasi dari ancaman internal.
In reply to Fajrin Satria Dwi Kesumah

Re: Diskusi pertemuan 10

by Nada Salwa Az-zakiya Jusni / 2111011047 -
Nama : Nada Salwa Az-zakiya Jusni
NPM : 2111011047
Izin bertanya, bagaimana cara mempertahankan keunggulan kompetitif agar konsumen setia pada produk kita
In reply to Nada Salwa Az-zakiya Jusni / 2111011047

Re: Diskusi pertemuan 10

by TATA PERSADA -
Izin menjawab, perusahaan dalam mempertahankan keunggulan kompetitifnya harus mampu mempertahankan sisi pembedanya meskipun ada tindakan pesaing atau perubahan evolusioner dalam industri. Jika sisi pembedanya dinilai sudah tidak efisien maka dapat dilakukan inovasi dengan memperbarui gaya dari sisi pembedanya.
In reply to Fajrin Satria Dwi Kesumah

Re: Diskusi pertemuan 10

by Dafa Rafif Pratama -
Nama:Dafa Rafif Pratama
NPM:2111011039

Izin bertanya apa keuntungan dan kerugian penggunaan strategi E-Business di dalam pengelolaan strategi masa kini?
In reply to Dafa Rafif Pratama

Re: Diskusi pertemuan 10

by TATA PERSADA -
Izin menjawab, keuntungannya adalah pangsa pasar yang dijangkau lebih luas, kemudahan memperoleh informasi yang cepat diterima, perusahaan dapat menjangkau banyak pelanggan itu dimanapun dia berada, menekan biaya telekomunikasi serta juga waktu transaksi dan juga penerimaan produk. Kerugiannya adalah resiko yang tinggi pesaing meniru inovasi milik kita, dan ketidakpastian atas arah teknologi dan pasar yang pasti.
In reply to Fajrin Satria Dwi Kesumah

Re: Diskusi pertemuan 10

by 2111011050_ putri asrar fenani -
Nama: Putri asrar fenani
NPM: 2111011050
Bagaimana dampaknya terhadap perusahaan jika manajer melewatkan atau men-skip salah satu maupun beberapa step proses mengelola strategi?
In reply to 2111011050_ putri asrar fenani

Re: Diskusi pertemuan 10

by AQILAH YUNDA PUTRIA SARI -
Izin menjawab
Apabila manajer melewatkan salah satu step mengelola strategi maka dampaknya strategi yang di ambil oleh perusahaan bisa jadi kurang tepat sehingga akan menyebabkan adanya kemungkinan kegagalan atau ketidakberhasilan yang lebih besar dari sebuah strategi yang dibuat oleh manajer yang mengikuti semua step mengelola strategi dengan benar.
In reply to Fajrin Satria Dwi Kesumah

Re: Diskusi pertemuan 10

by DIANA.AYU.SAPUTRI21 2151011021 -
Nama : Diana Ayu Saputri
NPM : 2151011021
Izin bertanya, tuliskan 3 aktivitas mendasar untuk mengevaluasi strategi!
In reply to DIANA.AYU.SAPUTRI21 2151011021

Re: Diskusi pertemuan 10

by TATA PERSADA -
Izin menjawab, perusahaan dapat memeriksa dasar strategi perusahaan, perusahaan membandingkan hasil yang diharapkan dengan hasil aktual, dan perusahaan mengambil tindakan koreksi untuk memastikan kinerja sejalan dengan rencana.
In reply to DIANA.AYU.SAPUTRI21 2151011021

Re: Diskusi pertemuan 10

by Retno Anggraini -
Izin menjawab, untuk mngevaluasi yang pertama, dengan melakukan konsistensi apakah usaha yang dibuat dengan sumber daya yang ada sudah konsisten atau belum, yang kedua, kesesuaian apakah usaha yang dibuat sudah sesuai atau terdapat beberapa pertanyaan, yang ketiga keunggulan jika perusahaan memiliki keunggulan yang kompetitif maka perusahaan selalu menangkap nilai ekonomis.
In reply to Fajrin Satria Dwi Kesumah

Re: Diskusi pertemuan 10

by Amelia Putri Anggara -
Nama : Amelia Putri Anggara
NPM : 2111011062

Izin bertanya, bagaimana upaya yang dapat dilakukan oleh seorang manajer agar memiliki kemampuan fleksibilitas strategis atau kemampuan untuk menyadari ketika keputusan strategi yang diambil merupakan sebuah kesalahan ? Terimakasih
In reply to Amelia Putri Anggara

Re: Diskusi pertemuan 10

by TATA PERSADA -
Izin menjawab, manajer dapat belajar dari kesalahan yang dilakukannya, manajer harus belajar memiliki pola pikir yang tepat untuk mengeksplorasi dan memahami isu-isu dan tantangan, manajer mengetahui apa yang terjadi dengan strategi yang digunakan saat ini melalui pemantauan dan pengukuran hasil, manajer juga bisa belajar mendapatkan perspektif baru di luar perusahaan
In reply to Fajrin Satria Dwi Kesumah

Re: Diskusi pertemuan 10

by HAFIZD FATHONY 2111011082 -
Nama : Hafizd Fathony
NPM :2111011082
Izin bertanya sebagai manajer strategi apa yang dilakukan ketika pandemi covid seperti ini di mana permintaan sedikit mengalami penurunan
In reply to HAFIZD FATHONY 2111011082

Re: Diskusi pertemuan 10

by AQILAH YUNDA PUTRIA SARI -
Izin menjawab
Strategi yang dipilih adalah strategi stabilitias dimana organisasi tetap melakukan apa yang sedang dilakukan saat ini. Contoh strategi ini termasuk tetap melayani klien yang sama dengan menawarkan produk atau layanan yang sama, mempertahankan pangsa pasar, dan menjaga operasi bisnis organisasi saat ini. Dengan strategi ini, organisasi tidak bertumbuh namun juga tidak tertinggal dibelakang.
In reply to HAFIZD FATHONY 2111011082

Re: Diskusi pertemuan 10

by SHAFA KARSEVA -
Menurut saya, Strategi Stabilitas adalah strategi yang tepat untuk digunakan disaat pandemi seperti ini, dikarenakan suatu perusahaan itu masi tetap melanjutkan pekerjaan ataupun aktivitas yang sama dengan sebelumnya meski mengalami penurunan, Asumsi strategi stabilitas yaknni lingkungan eksternal itu tidak mempengaruhi perubahan yang besar atau signifikan dalam waktu jangka pendek. dan dalam penggunaan strategi stabilitas ini akan lebih baik lagi jika memonitoring lingkungan eksternal pula dan pengalaman manjmn untuk menentukan waktu yang tepat untuk merespon keadaan dan perubahan kondisi disaat pandemi.
In reply to Fajrin Satria Dwi Kesumah

Re: Diskusi pertemuan 10

by Yolanda Aisyah Putri 2111011048 -
Yolanda Aisyah Putri
2111011048

Izin bertanya, sebagian perusahaan masih banyak yang belum bisa menggunakan manajemen strategi, faktor apa yang menyebabkan perusahaan-perusahaan tersebut belum bisa menggunakan manajemen strategi?
In reply to Yolanda Aisyah Putri 2111011048

Re: Diskusi pertemuan 10

by Elsia Nur Azizah -
Izin menjawab, banyak perusahaan yang masih belum bisa menggunakan manajemen strategi biasanya masih belum matang dalam perencanaan dalam membuat perusahaan berjalan terutama dalam menstrategikan bisnis yang akan dijalankan
In reply to Fajrin Satria Dwi Kesumah

Re: Diskusi pertemuan 10

by Atika Handa Fitriyani -
Nama : Atika Handa Fitriyani
NPM : 2111011097

Izin bertanya, kapan waktu yang tepat untuk melakukan sebuah evaluasi strategi? Apakah saat kinerja perusahaan berada di puncak kejayaan atau ketika perusahaan mengalami penurunan atau yg bagaimana?
In reply to Atika Handa Fitriyani

Re: Diskusi pertemuan 10

by TATA PERSADA -
Izin menjawab, evaluasi terhadap strategi tidak hanya dilakukan saat kondisi perusahaan dalam keadaan stagnan dalam beberapa periode, akan tetapi evaluasi terhadap strategi juga dilakukan saat kinerja perusahaan berada di puncak kejayaan. Dan juga, evaluasi harus selalu dilakukan ketika ada perubahan dalam faktor eksternal maupun faktor internal perusahaan.
In reply to Atika Handa Fitriyani

Re: Diskusi pertemuan 10

by Nabila Absharina Herman Wr_2111011077 -
Izin menjawab, menurut saya evaluasi stategi harus selalu dilakukan disaat strategi sudah direalisasikan. Evaluasi strategi saat kinerja perusahaan berada di puncak kejayaan bertujuan untuk mempertahankan bahkan menambah kejayaan sebuah perusahaan. Evaluasi strategi disaat perusahaan mengalami penurunan bertujuan mencari apa yang salah dari strategi tersebut dan langkah apa yang harus segera diambil
In reply to Fajrin Satria Dwi Kesumah

Re: Diskusi pertemuan 10

by Ghoniyyu Alkami -
Nama : Ghoniyyu Alkami
Npm : 2111011057

Dalam salah satu jenis strategi perusahaan itu ada yang jenisnya stabilitas yaitu perusahaan terus melakukan apa yang sedang dilakukan, Bagaimana strategi ini bekerja dalam mode-mode dunia yang terus berkembang? dan bagaimana terus dapat mempertahankan pangsa pasar yang ada hingga terus berkelanjutan?
In reply to Ghoniyyu Alkami

Re: Diskusi pertemuan 10

by Nabila Absharina Herman Wr_2111011077 -
Izin menjawab, strategi stabilitas bisa mempertahan pangsa pasarnya dengan memadukan strategi ini dengan strategi inovasi, yaitu dengan menginovasikan barang yang dibuat sesuai dengan perkembangan mode lalu dipadukan dengan ciri khas barang yang diunggulkan dari waktu ke waktu.
In reply to Ghoniyyu Alkami

Re: Diskusi pertemuan 10

by TATA PERSADA -
Izin menjawab, menurut saya strategi stablitas dalam perusahaan kurang efektif untuk dilakukan karena perusahaan tidak akan bertumbuh (tetapi tidak tertinggal di belakang). Strategi ini menurut saya kurang efektif karena mempertahankan agar hal-hal yang dilakukan tetap sebagaimana adanya jadi tidak ada inovasi yang dilakukan agar sejalan dengan perkembangan zaman. Jika ingin mempertahankan pangsa pasar agar terus berkelanjutan mungkin perusahaan dapat melakukan jenis strategi lain yang sesuai dengan perkembangan zaman yaitu melakukan strategi pembaharuan.
In reply to Fajrin Satria Dwi Kesumah

Re: Diskusi pertemuan 10

by Nabila Absharina Herman Wr_2111011077 -
Izin bertanya, manakah analisis yang harus lebih diperhatikan antara faktor eksternal dengan faktor internal suatu perusahaan untuk dalam menentukan strategi disaat persaingan bisnis sedang ketat?
In reply to Nabila Absharina Herman Wr_2111011077

Re: Diskusi pertemuan 10

by AQILAH YUNDA PUTRIA SARI -
Izin menjawab, analisis yang lebih diutamakan saat persaingan bisnis ketat adalah analisis Eksternal dimana kita melihat peluang dan juga ancaman dari pesaing bisnis, lalu baru dilanjutkan dengan analisis internal.
In reply to Fajrin Satria Dwi Kesumah

Re: Diskusi pertemuan 10

by Mutia Amalia -
Nama: Mutia Amalia
Npm: 2111011019

Apakah tiap perusahaan seperti perusahaan besar, perusahaan kecil, organisasi nirlaba, dan perusahaan global memiliki formulasi strategi yang sama?
In reply to Mutia Amalia

Re: Diskusi pertemuan 10

by Nabila Absharina Herman Wr_2111011077 -
Izin menjawab, menurut saya tidak sama. Setiap perusahaan pasti memiliki visi dan misi yang berbeda beda, ada yang lebih mencari laba dan juga ada yang lebih mengutamakan bergerak dalam bidang sosial. Oleh karena itu, di setiap perusahaan memiliki formula nya sendiri agar lebih unggul dari perusahaan lain. Namun, perusahaan akan melewati proses manajemen strategik yang sama.
In reply to Fajrin Satria Dwi Kesumah

Re: Diskusi pertemuan 10

by Raeesah Shalsabila Anjani Prameswary_2111011095 -
Nama : RAEESAH SHALSABILA ANJANI PRAMESWARY
NPM : 2111011095

Jelaskan peran keunggulan kompetitif dan bagaimana strategi kompetitif porter dapat membantu organisasi mengembangkan keunggulan kompetitif?
In reply to Raeesah Shalsabila Anjani Prameswary_2111011095

Re: Diskusi pertemuan 10

by AQILAH YUNDA PUTRIA SARI -
Izin menjawab, peran keunggulan kompetitif adalah dapat membuat organisasi menjadi organisasi yang lebih kuat dalam persaingan karna keunggulan kompetitif ini memberikan perbedaan pada organisasinya sehingga organisasi lebih dikenal oleh konsumen. Strategi porter dapat membantu organisasi dengan cara memberikan beberapa keunggulan yaitu keunggulan biaya, diferensiasi, dan fokus. Ketiga nya dapat membantu organisasi dalam mengembangkan keunggulan kompetitif.
In reply to Fajrin Satria Dwi Kesumah

Re: Diskusi pertemuan 10

by Retno Anggraini -
Nama : Retno Anggraini
Npm : 2111011026

Izin bertanya, apakah dengan satu strategi yang diambil oleh perusahaan, bisa membuat perencanaanya menjadi gagal atau bisa tidak berjalan dengan baik? apakah itu bisa terjadi atau hanya dengan satu strategi saja yang diambil oleh perusahaan bisa berjalan dengan baik?
In reply to Retno Anggraini

Re: Diskusi pertemuan 10

by AQILAH YUNDA PUTRIA SARI -
Izin menjawab, setiap strategi bisnis apapun yang diambil oleh perusahaan pasti mempunyai resiko tidak berjalan baik. Jadi apapun strateginya resiko gagal tetap ada, namun dapat diminimalisir dengan memaksimalkan penggunaan strategi yang dipilih oleh perusahaan. Satu strategi saja tidak cukup jadi membutuhkan strategi lain untuk dikombinasikan agar strateginya dapat berjalan lebih baik.
In reply to Fajrin Satria Dwi Kesumah

Re: Diskusi pertemuan 10

by Alayda Nur Puspita -
Nama : Alayda Nur Puspita
NPM : 2111011090

Izin bertanya, apa yang terjadi apabila seorang manajer tidak memiliki fleksibilitas strategis dan bagaimana cara manajer mengembangkan fleksibilitas strategis?
In reply to Alayda Nur Puspita

Re: Diskusi pertemuan 10

by TATA PERSADA -
Izin menjawab, jika manajer tidak mempunyai fleksibilitas strategis maka itu akan mempengaruhi kinerjanya terhadap perusahaan. Manajer yang tidak mempunyai fleksibilitas strategis kurang memiliki kemampuan dan keunggulan dalam bersaing yang hanya dapat diperoleh jika manajer tersebut memiliki budaya inovasi. Manajer dapat belajar mengembangkan fleksibilitas strategis dengan cara belajar kesalahan yang dilakukannya, manajer harus belajar memiliki pola pikir yang tepat untuk mengeksplorasi dan memahami isu-isu dan tantangan, manajer mengetahui apa yang terjadi dengan strategi yang digunakan saat ini melalui pemantauan dan pengukuran hasil, manajer juga bisa belajar mendapatkan perspektif baru di luar perusahaan
In reply to Fajrin Satria Dwi Kesumah

Re: Diskusi pertemuan 10

by Retno Anggraini -
Nama : Retno Anggraini
Npm : 2111011026

Izin bertanya, apa kemampuan yang diperlukan seorang pemimpin agar kebutuhan seorang manajer mendukung kepemimpinan yang strategis?
In reply to Fajrin Satria Dwi Kesumah

Re: Diskusi pertemuan 10

by Desak Putu Ayu Setya Rini / 2111011074 -
Nama : Desak Putu Ayu Setya Rini
NPM : 2111011074

Sebenarnya, seberapa penting pengelolaan strategi dalam sebuah perusahaan?
In reply to Desak Putu Ayu Setya Rini / 2111011074

Re: Diskusi pertemuan 10

by AQILAH YUNDA PUTRIA SARI -
Izin menjawab, pengelolaan strategi dalam perusahaan dianggap sangat penting karena strategi inilah yang dapat menentukan arah perusahaan akan dibawa kemana dan dengan cara apa perusahaan dapat tetap bertahan ditengah persaingan yang semakin ketat. Dengan pengelolaan strategi yang baik maka akan memberikan dampak yang baik untuk perusahaan, namun kebalikannya apabila pengelolaan strategi buruk maka akan memberikan dampak yang buruk pula untuk perusahaan.
In reply to Desak Putu Ayu Setya Rini / 2111011074

Re: Diskusi pertemuan 10

by RISNAWATI RISNAWATI -
Nama: Risnawati
NPM : 2111011067

Izin menjawab.
Pengeloaan strategi dalam sebuah perusahaan sangat penting. Penerapan pengeloaan strategi akan membuat perusahaan bisa melaksanakan semua aktivitas operasional dengan efektif dan efisien. Pengelolaan strategi juga dapat meningkatkan kemampuan perusahaan dalam menghadapi permasalahan yang mungkin terjadi. Dengan pengelolaan strategi, akan mempermudah perusahaan dalam mencapai tujuan/ visi nya. Produktivitas perusahaan yang menerapkan pengelolaan strategi dengan baik akan lebih unggul daripada yang tidak menerapkannya.
In reply to Fajrin Satria Dwi Kesumah

Re: Diskusi pertemuan 10

by CALVIN GUSTI AL FAUZAAN -
Nama : Calvin Gusti Al Fauzaan
NPM : 2111011010
Izin bertanya, di dalam sebuah perusahaan, siapakah yang menentukan dan berperan paling penting dalam penyusunan strategi dan tujuan perushaaan tersebut?
In reply to CALVIN GUSTI AL FAUZAAN

Re: Diskusi pertemuan 10

by TATA PERSADA -
Izin menjawab, yang berperan paling penting dalam penyusunan strategi dan tujuan perusahaan adalah manajer. Strategi sebuah organisasi umumnya dikembangkan dan diperiksa oleh para manajer puncaknya. Manajer puncak suatu organisasi biasanya adalah CEO. Peran manajer dalam penyusunan strategi adalah menjadi ahli strategi "utama", dan menjadi pengembang sistem informasi/kendali perusahaan.
In reply to Fajrin Satria Dwi Kesumah

Re: Diskusi pertemuan 10

by MUHAMMAD.EKA ARDIANSYAH_2111011089 -
Nama: Muhammad Eka Ardiansyah
Npm: 2111011089
Dalam inovasi first mover atau penggerak pertama memiliki keunggulan dan kelemahan. salah satu kelemahannya ialah "ketidakpastian atas arah teknologi dan pasar yang pasti". Mengapa hal tersebut memungkinkan dapat terjadi? dan apakah sebelum melakukan inovasi tersebut manajer atau organisasi tidak mencari solusi atas ketidakpastian?
In reply to MUHAMMAD.EKA ARDIANSYAH_2111011089

Re: Diskusi pertemuan 10

by TATA PERSADA -
Izin menjawab, penggerak pertama lebih rentan melakukan kesalahan karena menghadapi banyak ketidakpastian di pasar baru. Risiko penolakan tinggi karena konsumen enggan mencoba produk baru. Perusahaan harus merintis teknologi, mengembangkan saluran distribusi, dan mendidik pelanggan tentang produk dan menganalisis pangsa pasar yang pasti. Semua ini bisa sangat mahal dan memakan waktu. Sebelum melakukan inovasi tersebut manajer atau organisasi sudah pasti mencari solusi atas ketidakpastian tersebut dengan cara menyusun strategi sebaik mungkin dan mengantisipasi kegagalan dimasa depan.
In reply to Fajrin Satria Dwi Kesumah

Re: Diskusi pertemuan 10

by SHAFA KARSEVA -
Nama : Shafa Karseva
Npm : 2151011011
Izin Bertanya, Kapankah waktu yang tepat untuk melakukan sebuah evaluasi strategi itu sendiri?
In reply to SHAFA KARSEVA

Re: Diskusi pertemuan 10

by TATA PERSADA -
Izin menjawab, evaluasi terhadap strategi bisa dilakukan saat kondisi perusahaan dalam keadaan stagnan dalam beberapa periode, akan tetapi evaluasi terhadap strategi juga dapat dilakukan saat kinerja perusahaan berada di puncak kejayaan. Dan juga, evaluasi harus selalu dilakukan ketika ada perubahan dalam faktor eksternal maupun faktor internal perusahaan.
In reply to Fajrin Satria Dwi Kesumah

Re: Diskusi pertemuan 10

by Nadira Tri Amalia 2111011112 -
Nama : Nadira Tri Amalia
Npm : 2111011112

ijin bertanya,
strategi apa yang dilakukan sebuah perusahaan jika pada saat peluncuran penjualan produk baru tidak sesuai dengan estimasi yang direncanakan perusahaan tersebut?
In reply to Nadira Tri Amalia 2111011112

Re: Diskusi pertemuan 10

by AQILAH YUNDA PUTRIA SARI -
Ketika penjualan produk baru tidak sesuai dengan rencana maka strategi yang dipilih adalah strategi pembaharuan dimana strategi ini dapat membantu perusahaan untuk menstabilisasi operasi, mendayagunakan sumber daya dan kapabilitas perusahaan, serta mempersiapkan untuk bisa bersaing kembali.
In reply to Fajrin Satria Dwi Kesumah

Re: Diskusi pertemuan 10

by MELANI OKTAVIANI -
Nama : Melani OKtaviani
NPM : 2111011073
Izin bertanya, apa keuntungan memiliki strategi yang baik bagi perusahaan?
In reply to MELANI OKTAVIANI

Re: Diskusi pertemuan 10

by AQILAH YUNDA PUTRIA SARI -
Strategi yang baik bagi perusahaan akan memberikan keuntungan berupa kestabilan sebuah perusahaan, sehingga perusahaan akan lebih siap lagi dalam menghadapi ancaman yang mungkin akan terjadi. Ketika perusahaan stabil maka keuntungan lainnya adalah laba juga ikut stabil, dan dengan dapat meningkatkan produktivitas para karyawan.
In reply to Fajrin Satria Dwi Kesumah

Re: Diskusi pertemuan 10

by Ahmad Aprijal 2111011063 -
Nama : Ahmad Aprijal
NPM : 2111011063
Izin bertanya, apakah semua perusahaan perlu memiliki strategi Inovasi? bisakah sebuah perusahaan berdiri tanpa adanya inovasi dan hanya mengikuti strategi-strategi yang sudah ada?
In reply to Ahmad Aprijal 2111011063

Re: Diskusi pertemuan 10

by TATA PERSADA -
Izin menjawab, menurut saya jika di dalam perusahaan hanya mengikuti strategi-strategi yang sudah ada perusahaan tersebut tidak akan bertumbuh (tetapi tidak tertinggal di belakang). Strategi ini menurut saya kurang efektif karena mempertahankan agar hal-hal yang dilakukan tetap sebagaimana adanya jadi tidak ada inovasi yang dilakukan agar sejalan dengan perkembangan zaman. Jika ingin mempertahankan pangsa pasar agar terus berkelanjutan mungkin perusahaan dapat melakukan jenis strategi lain yang sesuai dengan perkembangan zaman yaitu melakukan strategi pembaharuan atau inovasi dan melakukan riset pasar tentang apa yang sedang diinginkan oleh konsumen sekarang ini.
In reply to Fajrin Satria Dwi Kesumah

Re: Diskusi pertemuan 10

by Devina Elvaretta -
Nama : Devina Elvaretta, NPM: 2111011053 , izin bertanya , bagaimana cara agar perusahaan dapat mengelola strategi dengan baik ?
In reply to Devina Elvaretta

Re: Diskusi pertemuan 10

by TATA PERSADA -
Izin menjawab, dengan cara terlebih dahulu mengenali target pasar yang ingin dicapai, memperhatikan kualitas produk yang dihasilkan, memiliki kreativitas dan inovasi sehingga akan memberikan peluang sukses yang lebih besar, Analisis kompetitor juga merupakan salah satu komponen penting dalam mengelola strategi dengan baik. Pasalnya, analisis ini dapat memberi perusahaan kesempatan untuk mempelajari industrinya lebih mendalam, mencari langkah strategis, dan juga memahami pola di industri.
In reply to Fajrin Satria Dwi Kesumah

Re: Diskusi pertemuan 10

by Yoshua Christyanto -
2111011081_Yoshua Christyanto
Izin bertanya, selain pengetahuan, keterampilan, atau sumber daya, tambahan apa yang seorang Manajer butuhkan untuk mencapai tujuan strategis serta hambatan apa yang harus di atasi dan di selesaikan?