Masyarakat awam seringkali tidak bisa membedakan antara negara dengan pemerintah dan pemerintahan. Selain itu masyarakat awam juga seringkali tidak bisa membedakan antara pemerintah dengan birokrasi. Betul, kesemuanya itu mengumpul dalam satu institusi bernama negara, namun anda sebagai pembelajar ilmu politik harus bisa menjelaskan kepada mereka mengenai letak perbedaannya. Coba jelaskan letak perbedaan masing-masing !
••pemerintah adalah pihak yang di beri wewenang sebagai Penyelenggara kekuasaan yang ada di negara(organisasi) dan mempunyai kekuatan besar dalam suatu negara, mencakup urusan masyarakat, territorial dan urusan kekuasaan dalam rangka mencapai tujuan negara. Pemerintah dalam arti luas mencakup semua unit penyelenggara kekuasaan negara, baik lembaga eksekutif, legislatif, maupun yudikatif. Pemerintah dalam arti sempit terbatasi hanya pada lembaga eksekutif yang terdiri kepala negara/kepala pemerintahan bersama jajarannya yang disebut kabinet
•••pemerintahan adalah penyelenggaraan kekuasaan negara. Segala hal yang berkaitan dengan aktivitas penyelenggaraan kekuasaan yang mencakup aktivitas semua organ kekuasaan yang ada di dalamnya. Untuk menyelenggarakan kekuasaan, diperlukan adanya kedaulatan atau kekuasaan yang tertinggi.
••••perbedaan pemerintah dengan birokrasi. pemerintah merupakan pihak yang diberikan wewenang sebagai penyelenggara kekuasaan negara. Sedangkan birokrasi merupakan organisasi atau sistem administrasi dan pelaksanaan tugas yang dibentuk sebagai alat eksekutif dalam rangka melaksanakan kebijakan pemerintah. birokrasi Ditata secara formal untuk melahirkan tindakan rasional si Dalam sebuah organisasi. Dan merupakan sarana dan alat Dalam menjalankan kegiatan pemerintahan di era masyarakat yang Semakin modern dan kompleks.
NPM : 2116041095
* negara adalah sebuah organisasi tertinggi di antara suatu kelompok masyarakat yang memiliki cita-cita untuk hidup bersama dalam suatu daerah atau wilayah dan memiliki pemerintahan yang berdaulat. Sebuah wilayah dapat dikatakan negara jika memenuhi beberapa syarat yaitu: negara harus memiliki wilayah atau teritorial yang terdiri dari wilayah darat, laut dan udara. Negara juga harus memiliki rakyat yang terbagi menjadi 2 yaitu penduduk (orang yang lahir, besar dan menetap secara permanen) dan rakyat bukan penduduk (orang- orang yang tidak menetap secara permanen). Lalu negara juga harus memiliki pemerintah yang berdaulat. Serta negara juga harus memiliki pengakuan dari negara lain atau pengakuan dari internasional. Pengakuan ini terbagi menjadi 2 yaitu de facto (pengakuan berdasarkan kenyataan) dan de jure (pengakuan berdasarkan kenyataan resmu menurut hukum internasional)
* Pemerintah adalah suatu bentuk organisasi yang memiliki kewenangan untuk mengatur, mengelola, menjalankan suatu sistem pemerintahan dalam satu wilayah yang umumnya adalah negara. Pemerintah menjalankan kewajibannya itu untuk mencapai tujuannya. Pemerintah dalam arti luas meliputi badan legislatif, eksekutif dan yudikatif, termasuk semua badan yang menyelenggarakan kesejahteraan umum.
* Pemerintahan adalah suatu proses yang dijalankan oleh pemerintah untuk melakukan kewenangannya, melakukan kepemimpinan, koordinasi dan pembangunan dalam masyarakat sesuai dengan lembaga tempat mereka ditetapkan. Pemerintahan juga dapat diartikan sebagai segala kegiatan yang dilakukan pemerintah untuk mencapai tujuan negara dan kesejahteraan masyarakat.
* Birokrasi adalah pembagian kerja, hierarki, komando yang terdapat pada sebuah lembaga yang dibuat untuk sebagai alat dalam rangka melaksanakan kebijakan agar lebih teratur. Birokrasi ini berperan sebagai sistem otoritas untuk mengorganisir pekerjaan yang dilakukan oleh banyak orang. Birokrasi memiliki aturan yang ketat agar proses operasional berjalan dengan baik. Personil birokrasi diangkat berdasarkan kompetensi. Birokrasi terdiri dari birokrasi sipili, militer dan kepolisian.
Dari definisi diatas, dapat disimpulkan bahwa perbedaan antara negara, pemerintah, pemerintahan dan birokrasi adalah negara berperan sebagai wadah atau berperan sebagai organisasinya. Lalu pemerintah adalah sekumpulan orang yang mengatur segala urusan yang dilakukan negara untuk menyelenggarakan kesejahteraan rakyatnya. Pemerintahan adalah segala kegiatan yang dilakukan badan-badan publik atau pemerintah yang meliputi kegiatan legislatif, eksekutif dan yudikatif. Lalu yang terakhir ada birokrasi yaitu metode yang dilakukan oleh pemerintah dalam menjalankan pemerintahannya untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan.
Negara adalah suatu organisasi dalam suatu wilayah yang memiliki kekuasaan tertinggi yang sah dan ditaati oleh rakyatnya.
Menurut Roger Henry Soltau mendefinisikan negara sebagai alat atau badan yang mengatur dan mengendalikan urusan bersama dengan mengatasnamakan masyarakat.
Negara menjadi salah satu objek kajian ilmu politik karena saat ini hampir tak ada manusia yang hidup tanpa negara. Negara menjadi fenomena kehidupan dunia modern.Serta Ada beberapa unsur yang membentuk negara,yaitu:
•Wilayah/teritorial
•Rakyat
•Pemerintah yang berdaulat
•Pengakuan internasional
•Pemerintah:
Pemerintah adalah penyelenggara kekuasaan negara.
-pemerintah dalam arti luas mencakup semua unit penyelenggara kekuasaan negara baik lembaga eksekutif ,legislatif,maupun Yudikatif.
-pemerintah dalam arti sempit terbatas hanya pada lembaga eksekutif yang terdiri kepala negara atau kepala pemerintahan bersama jajarannya yang disebut kabinet.
•Pemerintahaan
Pemerintah adalah pihak yang diberi mandat sebagai penyelenggara kekuasaan negara.Penyelenggaraan kekuasaan negara disebut pemerintahan.Dengan kata lain pemerintahan adalah segala hal yang berkaitan dengan aktivitas penyelenggaraan kekuasaan.Penyelenggaraan kekuasaan itu mencakup aktivitas semua organ kekuasaan yang ada di dalamnya.
•Untuk menyelenggarakan kekuasaan itu diperlukan adanya kedaulatan atau kekuasaan yang tertinggi.
1.Kedaulatan internal: kepatuhan dari masyarakatnya.
2.Kedaulatan eksternal: bebas dari intervensi eksternal
•birokrasi
berasal dari kata bureau (kantor) dan cracy (pemerintahaan)
Birokrasi adalah organisasi nasional yang dibentuk sebagai alat lembaga eksekutif dalam rangka melaksanakan kebijakan.
Terdiri dari birokrasi sipil, birokrasi militer, birokrasi kepolisian.
Personil birokrasi diangkat berdasarkan kompetensi. Para pejabat birokrasi disebut sebagai pejabat karir.
Dari perbedaan-perbedaan diatas antara negara,pemerintah,pemerintahan,dan birokrasi dapat disimpulkan bahwa mereka memiliki peran-peran tersendiri yaitu:
•Negara beperan sebagai suatu organisasi kekuasaan yang berdaulat dengan tata pemerintahan yang melaksanakan tata tertib dan ditaati oleh rakyatnya.
•Pemerintah: memiliki wewenang dan kekuasaan sebagai penyelenggara kekuasaan negara. baik itu lembaga eksekutif ,legislatif, dan Yudikatif. Maupun lembaga eksekutif yang terdiri dari kepala negara atau kepala pemerintahan bersama jajarannya yang biasa disebut kabinet.
•Pemerintahan: berperan sebagai wadah orang yang mempunyai kekuasaaan dan lembaga yang mengurus masalah kenegaraan dan kesejahteraan rakyatnya serta kepentingan negara sendiri. Dengan kata lain pemerintahan adalah segala hal yang berkaitan dengan aktivitas penyelenggaraan kekuasaan.
•Birokrasi: merupakan struktur tatanan organisasi, bagan, pembagian kerja dan hierarki yang terdapat pada sebuah lembaga yang penting untuk menjalankan tugas-tugas agar lebih teratur.
- Pemerintah adalah sekelompok orang yang memiliki wewenang untuk mengatur suatu negara. Pemerintah dalam arti luas mencakup semua unit penyelenggara kekuasaan negara, baik lembaga eksekutif, legislatif, maupun yudikatif. Pemerintah dalam arti sempit terbatasi hanya pada lembaga eksekutif yang terdiri kepala negara/kepala pemerintahan bersama jajarannya yang disebut kabinet.
- Pemerintahan adalah segala hal yang berkaitan dengan aktivitas penyelenggaraan kekuasaan. Dimana penyelenggaraan kekuasaan itu mencakup aktivitas semua organ kekuasaan yang ada di dalamnya, dan untuk menyelenggarakan kekuasaan itu diperlukan adanya kedaulatan atau kekuasaan yang tertinggi.
- Birokrasi adalah kata yang berasal dari bureaucracy (bahasa inggris bureau + cracy), yang artinya adalah suatu organisasi yang memiliki rantai komando dengan bentuk piramida, di mana lebih banyak orang berada di tingkat bawah daripada tingkat atas. Sistem organisasi ini biasa ditemui pada instansi yang bersifat administratif maupun militer.
Dari pengertian-pengertian diatas dapat disimpulkan bahwa negara berperan sebagai organisasi atau wadah disuatu wilayah, Pemerintah adalah semua lembaga negara yang terdiri dari lembaga-lembaga legislatif, eksekutif dan yudikatif. Sedangkan Pemerintahan adalah segala kegiatan, fungsi, tugas dan kewajiban yang dijalankan oleh lembaga eksekutif untuk mencapai tujuan negara, dan birokrasi merupakan sebuah tatanan organisasi yang umumnya besar dan kompleks dengan banyak lapisan hierarki, dan peran khusus dengan tujuan menjalankan fungsi administrasi.
Pemerintah adalah penyelenggara kekuasaan negara. Pemerintah dalam arti luas mencakup semua unit penyelenggara kekuasaan negara, baik lembaga eksekutif, legislatif, maupun yudikatif. Pemerintah dalam arti sempit terbatasi hanya pada lembaga eksekutif yang terdiri kepala negara/kepala pemerintahan bersama jajarannya yang disebut kabinet.
Birokrasi adalah istilah yang mengacu pada organisasi yang kompleks dengan sistem dan proses berlapis-lapis. Sistem dan prosedur ini dirancang untuk menjaga keseragaman dan kontrol dalam suatu organisasi. birokrasi merupakan organisasi rasional yang dibentuk sebagai alat lembaga eksekutif dalam rangka melaksanakan kebijakan. Terdiri dari birokrasi sipil, birokrasi militer, birokrasi kepolisian.
dapat disumpukan bahwa negara merupakan organisasi atau wadah di suatu wilayah,pemerintah mrupakan lembaga yang meliputi eksekutif,legislatif,yudikatif. birokrasi merupakan suatu tatanan organisasi yang bersifat kompleks
NPM : 2116041039
a. Perbedaan antara negara dengan pemerintah
1) Ruang lingkup negara lebih luas daripada pemerintah. Negara adalah sebuah asosiasi yang terdiri dari seluruh institusi dalam wilayah publik dan seluruh anggota masyarakat (sebagai warga negara). Sedangkan, pemerintah hanyalah bagian dari suatu negara.
2) Negara bersifat kontinu/berkelanjutan, bahkan seringkali dikatakan sebuah entitas yang permanen. Sedangkan pemerintah bersifat sementara. Pemerintah terus menerus berganti, begitu juga sistem pemerintahan bisa direformasi.
3) Pemerintah adalah sarana melalui mana wewenang negara dioperasikan dan bekerja. Dalam pembuatan dan implementasi kebijakan negara, pemerintah adalah “otak” dari negara, dan pemerintah menunjukkan eksistensi dari negara.
4) Negara mewakili kepentingan masyarakat yang bersifat permanen, yaitu berupa keinginan umum masyarakat banyak. Di sisi lain, pemerintah mewakili kepentingan sebagian kelompok yang sedang berkuasa.
b. Perbedaan antara negara dengan pemerintahan
1) Negara adalah seluruh komunitas/rakyat yang mendiami wilayah tertentu, sedangkan pemerintahan adalah bagian dari negara yang bertindak sebagai “mesin” untuk mencapai tujuan negara.
2) Negara bersifat kekal/kontinu, sedangkan pemerintahan bersifat sementara yang sewaktu-waktu bisa berubah
c. Perbedaan antara pemerintah dengan pemerintahan
1) Pemerintah mengacu pada suatu kelompok tertentu yang memiliki wewenang untuk mengelola kekuasaan selama jangka waktu tertentu. Sedangkan, pemerintahan ialah seluruh hal yang bertalian dengan masalah dan urusan pemerintah.
2) Pemerintah merupakan aparat yang menyelenggarakan tugas dan kewenangan negara, sedangkan pemerintahan menyangkut tugas dan kewenangan tersebut.
3) Pemerintah adalah pihak yang diberi mandat sebagai penyelenggara kekuasaan negara, sedangkan penyelenggaraan kekuasaan negara itulah yang disebut pemerintahan.
d. Perbedaan antara pemerintah dengan birokrasi
1) Pemerintah dalam arti sempit menyangkut aparat eksekutif. Sementara birokrasi adalah unit yang berada di bawah lembaga eksekutif yang bertugas membantu lembaga eksekutif dalam penerapan kebijakan.
2) Pemerintah bertugas membuat peraturan/keputusan, sedangkan birokrasi bertugas melaksanakan keputusan yang dibuat dan dijabarkan oleh pemerintah.
- Pemerintah adalah suatu organnisasi yang memiliki kewenangan untuk mengatur suatu daerah (negara, provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, desa).
- Pemerintahan dalam arti luas adalah segala kegiatan badan-badan publik yang melliputi kegiatan legislatif, eksekutif, dan yudikatif dalam usaha mencapai tujuan negara. Pemerintahan dalam arti sempit adalah segala kegiatan badan-badan publik yang hanya meliputi kekuasaan eksekutif.
- Birokrasi adalah struktur tatanan organisasi, bagan, pembagian kerja hierarki yang terdapat pada sebuah pemerintahan untuk menjalankan tugas-tugas agar lebih teratur. Birokrasi ini dimaksudkan sebagai suatu sistem otoritas yang ditetapkan secara rasional oleh berbagai macam peraturan untuk mengorganisir pekerjaan yang dilakukan oleh pemerintah. Dalam pelaksanaannya, birokrasi memiliki prosedur atau aturan yang bersifat tetap, dan rantai komando yang berupa herarki kewenanggannya mengalir dari “atas” ke “bawah”.
Dapat disimpulkan yang dimaksud dengan negara adalah suatu wilayah yang isinya berbagai macam kelompok etnis, suku bangsa, dan agama. Jika pemerintah adalah suatu organisasi yang diberi/memiliki kewenangan untuk mengatur wilayah negara. Jika pemerintahan adalah kegiatan yang badan badan publik/pemerintah (legislatif, eksekutif, yudikatif). Sedangkan birokrasi adalah, sebuah tatanan atau peraturan-peraturan yang mengatur kegiatan pemerintahan yang dilaksanakan oleh pemerintah.
NPM : 2116041031
Menurut saya secara ringkasnya, negara adalah organisasinya, pamerintah adalah pihak penyelenggara kekuasaannya, pemerintahan adalah aktivitas penyelenggara kekuasaan, dan birokrasi adalah alat lembaga organisasi. Lebih jelasnya, negara adalah organisasi yang di dalamnya terdapat sistem kekuasaan (memerintah dan diperintah) yang sah, ada pemerintah, wilayah, rakyat, dan ada pengakuan internasional. Pemerintah adalah pihak yang bertindak atas nama negara dan menyelenggarakan kekuasaan dari negara, pemerintah hanya mencakup sebagian kecil dari negara. Pemerintahan adalah aktivitas penyelenggaraan kekuasaan negara yang dilakukan pemerintah. Sedangkan, birokrasi adalah alat lembaga eksekutif yang membentuk organisasi rasional untuk melaksanakan kebijakan yang anggotanya diangkat melalui kompetensi.
NPM : 2116041001
• Negara merupakan suatu bentuk organisasi kekuasaan yang berdaulat dan sah untuk melaksanakan tugas-tugas tertentu dalam suatu wilayah yang harus ditaati oleh warga negaranya untuk mencapai suatu tujuan bersama atau untuk mewujudkan ketertiban dan kepentingan bersama. Adapun unsur-unsur didalam membentuk suatu negara, yaitu :
1). Wilayah atau teritorial ; suatu unsur mutlak pada sebuah negara sebagai landasan material ataupun fisik suatu negara.
2). Rakyat ; semua orang yang secara nyata ada dan tinggal di suatu wilayah, serta tunduk dan patuh terhadap seluruh peraturan di negara tersebut.
3). Pemerintah yang berdaulat ; dimana kesayangan merupakan kekuasaan tertinggi pada suatu negara yang berlaku untuk seluruh wilayah serta warga negaranya.
4). Pengakuan internasional ; dimana terdapat 2 pengakuan yaitu Pengakuan de facto yaitu suatu pengakuan yang berdasarkan pada kenyataan yang ada atau fakta yang sesungguhnya tentang berdirinya suatu negara. Dan juga Pengakuan de jure yaitu suatu pengakuan yang berdasarkan pada suatu pernyataan resmi menurut hukum internasional.
• Pemerintah merupakan suatu bentuk organisasi arau wadah yang mempunyai kekuasaan atau lembaga penyelenggara kekuasaan dalam mengurus masalah kenegaraan. Dalam arti luas pemerintah dapat mencakup 3 unit lembaga penyelenggara kekuasaan yaitu lembaga eksekutif, legislatif, dan yudikatif. Sedangkan, dalam arti sempit pemerintah hanya terbatasi pada lembaga eksekutif yang terdiri kepala negara atau kepala pemerintahan bersama jajarannya yang disebut kabinet.
• Pemerintahan merupakan suatu pihak yang diberikan tanggung jawab sebagai penyelenggara kekuasaan negara tersebut. Penyelenggaraan kekuasaan tersebut dapat mencakup semua aktivitas kekuasaan yang ada didalamnya yang memerlukan adanya suatu kedaulatan atau kekuasaan yang tertinggi.
• Birokrasi merupakan struktur dari organisasi, pembagian kerja, dan sebagai salah satu bentuk organisasi rasional yang dibentuk sebagai sebuah alat dalam lembaga eksekutif dalam rangka menjalankan atau melaksanakan suatu kebijakan atau tugas-tugas tertentu. Birokrasi ini dapat terbagi atas birokrasi sipil, birokrasi militer, dan birokrasi kepolisian.
Negara merupakan suatu organisasi politik wajib dengan pemerintahan terpusat yang mempertahankan monopoli atas penggunaan kekuatan secara sah dalam suatu wilayah tertentu. Negara jelas berbeda dengan pemerintah, karena negara merupakan suatu organisasi. Organisasi tersebut memiliki penyelenggara kekuasaan yang di sebut pemerintah. Sedangkan pemerintah adalah penyelenggara kekuasaan negara. Jadi, kesimpulan dari perbedaan antara negara dengan pemerintah, yaitu negara dilayani oleh penerus berkelanjutan dari berbagai pemerintahan, sedangkan pemerintah merupakan sarana melaluinya kekuasaan negara yang digunakan, atau dengan kata lain negara adalah objek sosial yang tidak material dan tidak jasmani, sedangkan pemerintah adalah kelompok orang dengan kekuatan paksaan tertentu.
b. Perbedaan Antara Pemerintah Dengan Pemerintahan
Pemerintah merupakan suatu organisasi yang memiliki kekuasaan untuk membuat dan menerapkan hukum serta undang-undang di wilayah tertentu. Sedangkan pemerintahan merupakan sekumpulan orang-orang yang mengelola kewenangan-kewenangan, melaksanakan kepemimpinan dan koordinasi pemerintahan serta pembangunan masyarakat dari suatu lembaga yang dimana mereka ditempatkan atau pemerintahan merupakan suatu organisasi atau suatu wadah untuk orang-orang yang mempunyai kekuasaan dan lembaga yang mengurus masalah dalam kenegaraan dan kesejahteraan rakyat serta bangsa.
c. Perbedaan Antara Pemerintah Dengan Birokrasi
Pemerintah adalah penyelenggara kekuasaan negara. Pemerintah mengacu pada aturan dan sistem yang melaluinya atau pemimpin dalam suatu organisasi yang bertugas untuk menjalankan wewenang, menetapkan tujuan dan kebijakan, memantau kinerja, dan bertanggung jawab. Sedangkan birokrasi mengacu pada jenis organisasi tertentu sampai dengan yang besar dan kompleks dengan herarki dan aturan formal yang ditetapkan.
NPM : 2116041079
1. Negara merupakan suatu organisasi dalam suatu wilayah yang memiliki
kekuasaan tertinggi yang sah dan ditaati oleh rakyatnya. negara juga disebut sebagai sebuah integrasi kekuatan politik yang ada dalam masyarakat. Pada posisi itulah, maka peran negara adalah menjadi agency bagi proses pelaksanaan kepentingan politik, atau aspirasi masyarakat. Negara menjadi sebuah kekuatan politik yang sah untuk memobilisasi kepentingan menjadi sebuah kenyataan.
2. Birokrasi merupakan sistem administrasi yang dibangun negara untuk melayani kepentingan rakyat dan juga instrumen penting dalam masyarakat modern yang kehadirannya tak mungkin terelakkan. Birokrasi pada dasarnya merupakan unsur pelaksana dalam pelaksanaan tugas-tugas yang telah ditetapkan oleh pemerintah dan dituntut untuk dapat melaksanakan tugas dan fungsinya sesuai dengan apa yang menjadi tuntutan masyarakat.
3. Pemerintah adalah suatu badan atau lembaga yang terdiri dari seseorang atau sekelompok orang yang memiliki kebijakan tersendiri untuk mengelola, mengatur, dan menjalankan sistem pemerintahan suatu negara. Pemerintah lebih berkaitan dengan lembaga yang mengemban fungsi memerintah dan mengemban fungsi mengelola administrasi pemerintahan.
4. Sedangkan Pemerintahan adalah proses, cara, tindakan/perbuatan memerintah. Pemerintahan juga dapat disebut sistem organisasi yang memiliki kewenangan untuk membuat dan menerapkan hukum serta undang-undang di wilayah atau dalam suatu negara. Pemerintahan lebih menggambarkan pada pola hubungan yang sebaik-baiknya antar elemen yang ada.
Dari pengertian di atas dapat disimpulkan bahwa Negara merupakan Organisasi yang memiliki kekuasaan tertinggi di dalam suatu wilayah. Birokrasi adalah Alat pemerintah untuk melayani kepentingan masyarakat,bukan merupakan bagian dari kekuatan politik (netral). Dan Pemerintah adalah pihak yang menjalankan sistem pemerintahan sedangkan Pemerintahan adalah sistem organisasi yang menjalankan fungsi pemerintah.
NPM : 2116041041
Negara bisa dijelaskan sebagai bentuk organisasi dari masyarakat atau kelompok orang yang mempunyai kekuasaan mengatur hubungan dengan menyelenggarakan ketertiban dan menetapkan tujuan-tujuan dari kehidupan bersama. Sedangkan menurut Weber negara merupakan komunitas manusia yang secara sukses memonopoli penggunaan paksaan fisik secara sah dalam batas wilayah tertentu.
Pemerintah adalah sistem menjalankan wewenang dan kekuasaan mengatur kehidupan sosial, ekonomi, dan politik suatu negara atau bagian-bagiannya. Dalam arti luas, pemerintah merupakan sistem, organ atau badan yang memerintah suatu negara atau masyarakat meliputi kekuasaan eksekutif, legislatif, dan yudikatif. Pemerintah berbeda dengan Negara karena negara adalah sebuah organisasi dan Pemerintah merupakan penyelenggara kekuasaan negara.
Pemerintahan merupakan suatu kegiatan yang bersumber pada kedaulatan dan kemerdekaan, berlandaskan pada dasar negara, rakyat atau penduduk dan wilayah negara itu demi tercapainya tujuan negara. Pemerintahan adalah sistem yang dibentuk pemerintah yang diselenggarakan berdasarkan aturan dan perundangan yang berlaku. Sehingga dapat dilihat bahwa jika pemerintah merupakan penyelenggara kekuasaan negara sedangkan pemerintahan merupakan penyelenggaraan kekuasaan negara nya.
Birokrasi diartikan sebagai aparat yang diangkat penguasa untuk menjalankan pemerintahan. Birokrasi adalah suatu organisasi pemerintahan yang terdiri dari sub-sub struktur yang memiliki hubungan satu dengan yang lain, yang memiliki fungsi, peran, dan kewenangan dalam melaksanakan pemerintahan, dalam rangka mencapai suatu visi, misi, tujuan, dan program yang telah ditetapkan. Sedangkan Menurut Weber, 1978 dalam Krieken, 2000 mengatakan bahwa birokrasi adalah organisasi dengan sebuah hierarki penggajian, pejabat tetap/penuh waktu yang menyusun rantai komando.
NPM : 2116041043
Negara adalah sebuah komunitass manusia atau kelompok sosial yang hidup dan berinteraksi serta menduduki wilayah atau daerah dibawah lembaga politik yang secara sukses mempunyai hak tunggal untuk mengusahakan sesuatu penggunaan secara sah dalam batas wilayah tertentu. Unsur terbentuknya sebuah negara adalah :
1. Terdapat wilayah
2. Memiliki Rakyat
3. Terdapat pemerintah yang berdaulat
4. Mendapat pengakuan internasional
Pemerintah adalah orang yang menyelenggarakan kekuasaan negara baik dari lembaga eksekutif, legislatif, maupun yudikatif atau bisa juga diartkan sebagai orang yang diberi mandat untuk mengatur dan menjalankan wewenang serta kekuasaan yang mengatur kehidupan sosial, ekonomi, dan politik suatu negara.
Pemerintahan adalah segala urusan yang dilakukan oleh negara dalam menyelenggarakan kesejahteraan masyarakat dan kepentingan negara serta sebagai wadah orang yang memiliki kekuasaan dan lembaga yang mengurus masalah tentang kenegaraan .
Birokrasi adalah sistem pemerintahan yang dijalankan oleh pegawai pemerintahan atau sebagai alat lembaga eksekutif dalam rangka melaksanakan kebijakan yang berpegang pada hierarki dan jenjang jabatan.
Disimpulkan dari pengertian-pengertian diatas, perbedaan antara negara, pemerintah, pemerintahan dan birokrasi adalah memiliki peranan dan fungsi masing-masing seperti :
1. Negara merupakan wadah bagi pemerintah, pemerintahan, dan birokrasi untuk beroperasi
2. Pemerintah sebagai orang yang diberi mandat untuk mengatur dan menjalankan wewenang untuk mencapai kesejahteraan rakyat
3. Pemerintahan merupakan segala urusan yang dilakukan oleh pemerintah atau sebagai wadah bagi pemerintah untuk mengurusi masalah kenegaraan
5. Birokrasi berperan sebagai alat atau sistem pemerintahan untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan oleh negara
Jika dirinci mengenai pemerintah dan pemerintahan, Finer (dalam Pamudji, 1980:20-21) menyatakan bahwa istilah “goverment” paling sedikit mempunyai paling sedikit mempunyai empat arti, Pertama menunjukkan kegiatan atau proses memerintah; kedua Menunjukkan masalah-masalah (hal ikhwal) negara dalam mana kegiatan atau proses di atas dijumpai; ketiga Menunjukkan orang-orang (maksudnya pejabat-pejabat) yang dibebani tugas-tugas untuk memerintah; dan keempat menunjukkan cara, metode, atau sistem dengan mana suatu masyarakat tertentu diperintah. Berdasarkan konteks itu, pemerintahan merupakan kegiatan lembaga-lembaga yang ditunjukkan melalui mediasi kepentingan rakyat terhadap pemerintah yang selanjutnya dibuatkan, melaksanakan hingga mengawasi pelaksanaan kebijakan. Rangkaian kegiatan yang dilakukan oleh pemerintah yang selanjutnya diharapkan mewujudkan ketertiban, keadilan, dan kesejahteraan.
2. perbedaan pemerintahan dengan birokrasi
Pemerintahan mengacu pada aturan dan sistem yang melaluinya, pemimpin dalam suatu organisasi menjalankan wewenang, menetapkan tujuan dan kebijakan, memantau kinerja, dan bertanggung jawab.
Semua pemerintahan memerlukan administrasi, yang mengacu pada proses sehari-hari dalam menjalankan bisnis atau organisasi. Birokrasi mengacu pada jenis organisasi tertentu – yang besar dan kompleks dengan hierarki dan aturan formal yang ditetapkan. Birokrasi dapat dilihat sebagai salah satu bentuk administrasi.
Fritz Morstein Marx, Ilmuwan administrasi dan politik Jerman-Amerika, berpendapat bahwa birokrasi adalah suatu tipe organisasi yang digunakan oleh pemerintah modern untuk melaksanakan tugas-tugasnya yang bersifat spesialis, dilaksanakan dalam sistem administrasi dan khususnya oleh aparatur pemerintah.
NPM: 2116041073
- Negara merupakan suatu organisasi yang terbentuk dari adanya komunitas manusia yang mendiami suatu wilayah tertentu. Adapun tujuan dari didirikannya sebuah negara yaitu untuk dapat bekerja sama dalam rangka mencapai tujuan-tujuan bersama.
- Pemerintah merupakan sebuah organisasi yang mempunyai hak untuk mengatur masyarakat di dalam suatu negara. Pemerintah juga dapat diartikan sebagai sebuah organisasi yang bertanggung jawab untuk menjalankan kekuasaan negara.
- Pemerintahan adalah pihak yang diberi mandat sebagai penyelenggara kekuasaan negara. Dengan kata lain, pemerintahan adalah segala hal yang berkaitan dengan aktivitas penyelenggaraan kekuasaan. Penyelenggaraan kekuasaan itu mencakup aktivitas semua organ kekuasaan yang ada di dalamnya.
- Birokrasi adalah suatu organisasi regional yang dibentuk sebagai alat lembaga eksekutif dalam rangka melaksanakan kebijakan.
Dari definisi di atas, dapat disimpulkan bahwa perbedaan antara negara, pemerintah, pemerintahan, dan birokrasi yaitu: negara adalah suatu organisasi yang berperan dalam penyelenggaraan pemerintahan. Pemerintah adalah organisasi penyelenggara kekuasaan yang terdiri dari lembaga eksekutif, legislatif, dan eksekutif. Lembaga tersebut memiliki fungsi dan perannya masing-masing. Pemerintahan adalah pihak atau orang yang diberi mandat untuk menyelenggarakan kekuasaan negara. Sedangkan birokrasi adalah metode atau cara bisa juga dikatakan sebagai alat untuk melaksanakan kebijakan pemerintah.
NPM : 2116041013
a) Perbedaan antara negara dengan pemerintahan
Negara dan pemerintahan merupakan dua istilah yang hampir sama, namun hal itu sangat jauh berbeda. Negara merupakan suatu organisasi di antara kelompok ataupun beberapa kelompok manusia yang secara bersama-sama mendiami wilayah tertentu dengan mengakui adanya pemerintahan yang mengatur seluruh tata tertib dan keselamatan sekelompok atau beberapa kelompok manusia. Sedangkan pemerintahan merupakan bagian dari suatu negara. Pengertian pemerintahan merujuk pada semua kegiatan yang bersumber dari kedaulatan dan kemerdekaan, yang berlandaskan pada dasar negara, rakyat ataupun penduduk, serta wilayah suatu negara dalam mencapai tujuan negara. Bisa diartikan bahwa pemerintahan merupakan mesin untuk mencapai tujuan suatu negara.
b) Perbedaan antara pemerintah dan pemerintahan
Pemerintahan merupakan suatu sistem organisasi yang memiliki kewenangan untuk membuat, menerapkan hukum, serta undang-undang di wilaah atau suatu negara. Pemerintahan merupakan seluruh kegiatan, fungsi, tugas serta kewajiban yang dilaksanakan oleh lembaga eksekutif dalam mencapai tujuan negara. Pemerintahan berbeda dengan pemerintah, karena pemerintahan merujuk pada sistem dalam suatu negara sedangkan pemerintah merupakan orang-orang atau lembaga yang melaksanakan dan menjalankan pemerintahan tersebut.
c) Perbedaan negara dengan pemerintahan
Negara berbeda dengan pemerintah. Negara adalah organisasi atau lembaga tertinggi dari sekelompok masyarakat yang terdiri dari sekumpulan orang yang ada dalam wilayah tertentu yang memiliki cita-cita hidup bersama serta memiliki pemerintahan yang berdaulat. Sedangkan pemerintah adalah organisasi yang memiliki penyelenggara kekuasaan, bisa dikatakan pemerintah merupakan pihak yang diberikan mandat dalam penyelenggara kekuasaan negara.
d) Perbedaan antara pemerintah dengan birokrasi
Pemerintah merupakan penyelenggara dari kekuasaan negara. Pemerintah mengacu pada seluruh aturan serta sistem yang melaluinya, pemimpin dalam suatu organisasi menjalankan wewenang, menetapkan tujuan serta kebijakan, memantau kinerja dan bertanggung jawab. Sedangkan birokrasi mengacu pada jenis organisasi yang besar dan kompleks dengan hierarki serta aturan yang formal yang telah ditetapkan.
Npm :2116041019
• Negara adalah organisasi kekuasaan yang berdaulat dengan tata pemerintahan yang melaksanakan tata tertib atas orang-orang di daerah tertentu. negara juga merupakan suatu wilayah yang memiliki suatu sistem atau aturan yang berlaku bagi semua individu di wilayah tersebut, dan berdiri secara independen. Didalam negara terdapat unsur unsur yaitu rakyat/Jumlah penduduk, wilayah, Pemerintahan, pengakuan internasional
• Pemerintah adalah organisasi ataupun aparatur negara seperti (eksekutif,yudikatif,legislative) yang memiliki kewenangan untuk mengatur komunitas di wilayah tertentu yang umumnya adalah negara
• Pemerintahan adalah segala bentuk kegiatan atau aktivitas penyelenggara negara yang dilakukan oleh organ-organ Negara yang mempunyai otoritas atau kewenangan dan merupakan lembaga yang mengurus masalah serta menjalankan kekuasaan dalam rangka mencapai tujuan kenegaraan dan kesejahteraan rakyat dan Negara
• Birokrasi merupakan struktur tatanan organisasi, bagan, pembagian kerja dan hierarki yang terdapat pada sebuah lembaga yang penting untuk menjalankan tugas-tugas agar lebih teratur, seperti contohnya pada pemerintahan, rumah sakit, sekolah, militer dll.
• Dari pengertian negara, pemerintah, pemerintahan dan birokrasi yang sudah saya jelaskan diatas dapat diambil kesimpulan bahwa perbedaan antara negara, pemerintah, pemerintahan dan birokrasi ialah negara berperan sebagai organisasi atau wadah yang dalam suatu wilayah yang dapat memaksakan kekuasaannya secara sah terhadap rakyatnya. pemerintah sendiri merupakan semua lembaga negara yang mempunyai wewenang untuk mengatur negara yang terdiri dari lembaga legislatif, eksekutif dan yudikatif, sedangkan pemerintahan adalah bentuk kegiatan penyelenggara negara yang dilakukan oleh pemerintah untuk mencapai tujuan kenegaraan dan kesejahteraan rakyat dan negara, serta birokrasi yang merupakan struktur tatanan organisasi, bagan, pembagian kerja dan hierarki yang terdapat pada sebuah lembaga yang penting untuk menjalankan tugas-tugas agar lebih teratur.
NPM: 2116041059
Jadi perbedaannya adalah, jika pemerintah yaitu Suatu badan persekumpulan yang memiliki kebijakan tersendiri untuk mengelola, menjalankan manajemen, serta mengatur jalannya suatu sistem pemerintahan.
Lalu jika pemerintahan adalah proses atau cara pemerintah dalam menjalankan wewenangnya di berbagai bidang (ekonomi, politik, administrasi, dan lain-lain) dalam rangka mengelola berbagai urusan negara untuk kesejahteraan masyarakat.
Jadi pemerintah adalah orang yang bertugas didialam pemerintahan itu sendiri lalu pemerintahan adalah sebagai lembaganya.
Nah jika perbedaannya dengan birokrasi adalah jika disandingkan dengan pengertian pemerintahan diatas. birokrasi yaitu struktur tatanan organisasi, bagan, pembagian kerja dan hierarki yang ada dalam pemerintahan itu sendiri
NPM: 2116041021
Setelah membaca dan memahami berbagai literatur terkait, dapat dijelaskan bahwa:
• Negara adalah organisasi yang dalam sesuatu wilayah dapat memaksakan kekuasaannya secara sah terhadap semua golongan kekuasaan lainnya dan yang dapat menetapkan tujuan-tujuan dari kehidupan bersama itu.
• Pemerintah adalah Suatu badan persekumpulan yang memiliki kebijakan tersendiri untuk mengelola, serta mengatur jalannya suatu sistem pemerintahan di suatu negara.
• Pemerintahan adalah semua aktivitas, fungsi, tugas dan kewajiban yang dijalankan oleh lembaga untuk mencapai tujuan negara.
Sehingga dapat disimpulkan bahwa perbedaan negara, pemerintah, dan pemerintahan, yaitu negara adalah organisasinya, pemerintah adalah wadah atau suatu badan dari organisasi, sementara pemerintahan adalah segala aktivitas yang dijalankan oleh sumber daya manusia yang terdapat di organisasi, aktivitas tersebut dapat berupa fungsi, tugas dan kewajiban.
• Pemerintah merupakan organisasi yg berwenang untuk memutuskan dan melaksanakan keputusan-keputusan yg mengikat bagi seluruh penduduknya.
• Birokrasi adalah suatu prosedur yang efektif dan efisien, yang didasari oleh teori dan aturan yang berlaku serta memiliki spesialisasi sesuai tujuan yang telah disepakati dalam sebuah organisasi/instansi/lembaga Pemerintah.
Setelah mengetahui pengertian dari pemerintah dan birokrasi maka dapat dilihat perbedaan pada keduanya, yaitu pemerintah adalah lembaga yang berfungsi untuk memutuskan dan melaksanakan tujuan negara, sementara birokrasi adalah prosedur atau cara yang dilakukan oleh pemerintah dalam mencapai suatu tujuan agar tercapai secara efektif dan efisien.
NPM : 2116041023
PERBEDAAN NEGARA, PEMERINTAH FAN PEMERINTAHAN :
- Negara dapat didefinisikan sebagai organisasi yang menguasai wilayah dan sekelompok orang di dalamnya.Negara secara sah lebih berkuasa daripada individu atau kelompok yang merupakan bagian masyarakat. Berdirinya sebuah negara memiliki tujuan. Sebuah negara untuk melakukan segala hal yang dapat mewujudkan tujuan tersebut. Tugas negara ini disebut sebagai fungsi negara. TujuanTujuan negara menjadi suatu cita-cita dari sebuah negara. Lalu, fungsi negaa adalah suatu upaya negara untuk mewujudkan cita-cita itu.
- Pemerintah dalam istilah Bahasa Indonesia juga disebut penyelenggara negara. Kata pemerintah dalam istilah Belanda disebut overheid atau gouvernement, atau de autoriteiten. Dalam bahasa Inggris disebut government atau the authorities. Pemerintah dalam arti luas ialah keseluruhan dari badan pengurus negara dengan segala organisasi, segala bagiannya, dan segala pejabatnya. Mereka menjalankan tugas negara, dari pusat hingga pelosok-pelosok daerah. Termasuk badan-badan swasta atau individu yang menjalankan pemerintahan secara delegatif.Pemerintah dalam arti sempit ialah suatu badan pimpinan yang terdiri atas seorang atau beberapa orang yang mempunyai peranan memimpin dan menentukan dalam tugas negara. Singkatnya, pemerintah adalah kepala negara beserta para menteri yang lazim disebut kabinet.
- Pemerintahan adalah sekumpulan orang-orang yang mengelola kewenangan-kewenangan, melaksanakan kepemimpinan dan koordinasi pemerintahan serta pembangunan masyarakat dari lembaga-lembaga dimana mereka ditempatkan. Pemerintahan merupakan organisasi atau wadah orang yang mempunyai kekuasaaan dan lembaga yang mengurus masalah kenegaraan dan kesejahteraan rakyat dan negara. PemerintahanPemerintahan dalam arti luas juga diartikan adalah segala urusan yang dilakukan oleh Negara dalam menyelenggarakan kesejahteraan rakyatnya dan kepentingan Negara sendiri; jadi tidak diartikan sebagai Pemerintah yang hanya menjalankan tugas eksekutif saja, melainkan juga meliputi tugas- tugas lainnya temasuk legislatif dan yudikatif.
PERBEDAAN PEMERINTAH DAN BIROKRASI :
Secara umum, pengertian pemerintah adalah kelompok orang yang memiliki wewenang untuk memerintah suatu negara. Sedangkan Birokrasi merupakan struktur tatanan organisasi, bagan, pembagian kerja dan hierarki yang terdapat pada sebuah lembaga yang penting untuk menjalankan tugas-tugas agar lebih teratur, seperti contohnya pada pemerintahan, rumah sakit, sekolah, militer dll.
Jadi perbedaan Pemerintah dan birokrasi yaitu pemerintah mengacu pada aturan dan sistem yang melaluinya, pemimpin dalam suatu organisasi menjalankan wewenang, menetapkan tujuan dan kebijakan, memantau kinerja, dan bertanggung jawab. Sedangkan Birokrasi mengacu pada jenis organisasi tertentu – yang besar dan kompleks dengan hierarki dan aturan formal yang ditetapkan. Birokrasi dapat dilihat sebagai salah satu bentuk administrasi.
NPM: 2116041005
Kelas: Reguler A
Negara adalah organisasi yang berada dalam suatu wilayah tertentu, dimana terdapat unsur-unsur yang membentuk negara, yaitu memiliki wilayah/teritorial, memiliki rakyat, pemerintahan yang berdaulat, dan mendapat pengakuan internasional. Berbeda dengan negara, pemerintah adalah penyelenggara kekuasaan dari negara (organisasi) tersebut. Dengan kata lain, pemerintah sebagai pihak yang diberi mandat sebagai penyelenggara kekuaasaan negara. Dalam artian luas, pemerintah meliputi lembaga legislatif, eksekutif, dan yudikatif. Sedangkan pemerintahan merupakan suatu pihak yang diberikan tanggung jawab sebagai penyelenggaraan kekuasaan negara dan juga mencakup semua aktivitas kekuasaan yang ada di dalamnya dan mempunyai otoritas atau kewenangan untuk menjalankan kekuasaan dalam rangka mencapai tujuan.
Kemudian, birokrasi merupakan sistem pemerintahan berupa aparat yang menjalankan pemerintahan. Dalam menjalankan tugas-tugasnya, birokrasi terdapat struktur tatanan organisasi, bagan, dan pembagian kerja hierarki. Sehingga dapat disimpulkan bahwa negara merupakan suatu organisasi yang membutuhkan pemerintah sebagai penyelenggara kekuasaan dalam organisasi tersebut. Lalu, pemerintahan sebagai pihak yang bertanggungjawab dalam aktivitas penyelenggaraan kekuasaan, dimana dalam menjalankan sistem pemerintahan dibutuhkan birokrasi di dalamnya.
NPM : 2116041075
jadi perbedaan antara negara, pemerintah, dan pemerintahan itu adalah
*negara
Suatu komunitas atau organisasi yg mendiami wilayah tertentu dan negara berhak untuk berdaulat dalam urusan internal ataupun eksternal. Nah jadi negara ini tempat dimana pemerintah menjalankan suatu pemerintahan. Atau negara bisa disebut sebagai objek. Selain itu negara merupakan suatu kesatuan yg kekal.
*pemerintah
Pemerintah merupakan sekelompok orang atau organisasi yang diberikan kekuasaan untuk memerintah serta memiliki kewenangan di dalam wilayah tertentu. Nah, jadi pemerintah bisa dikatakan sebagai tim manajemen yg mengelola suatu pemerintahan di dalam negara.
*pemerintahan
Pemerintahan adalah proses atau cara pemerintah dalam menjalankan wewenangnya dalam rangka mengelola urusan di dalam suatu negara. Jadi pemerintahan ini bentuk kegiatannya, kegiatan yg dilakukan oleh pemerintah di dalam suatu negara.
Jadi intinya menurut saya negara itu wadahnya atau tempat dijalankannya pemrintahan, sedangkan pemerintah adalah pelakunya atau orang yg melaksanakannya, dan pemerintahan adalah kegiatannya.
Selain perbedaan antara negara, pemerintah, dan pemerintahan ada juga perbedaan antara pemerintah dan birokrasi yaitu
*birokrasi
Birokrasi adalah organisasi rasional yg dbentuk sbagai alat lembaga eksekutif dalam menjalankan kebijakan. Jadi birokrasi sendiri lebih mengacu pada jenis2 organisasi yang besar dan kompleks.
Sedangkan pemerintah itu sekelompok orang yg menjalankannya.
Dan pemerintahan hampir sama seperti birokrasi namun pemerintahan lebih mengacu pada aturan dan sistemnya.
NPM : 2116041015
Izin menjawab pak
Menurut saya setelah membaca dan memahami definisi dari negara, pemerintah, pemerintahan, dan birokrasi. letak perbedaan masing-masing, yaitu:
-Negara adalah suatu wilayah atau tempat di permukaan bumi yang di pimpin oleh pemerintah yang kekuasaannya baik politik, militer, ekonomi, sosial, maupun budayanya di atur oleh pemerintahan yang berdaulat.
-Pemerintah adalah organisasi yang memiliki kekuasaan untuk membuat dan menerapkan hukum serta undang-undang di negara tersebut.
-Sedangkan Pemerintahan adalah semua aktivitas, fungsi, tugas, dan kewajiban yang di jalankan oleh lembaga untuk mencapai tujuan negara.
-dan Birokrasi adalah suatu tipe organisasi yang di gunakan oleh pemerintah modern untuk melaksanakan tugas-tugasnya yang bersifat spesialis, di laksanakan dalam sistem administrasi dan khususnya oleh aparatur pemerintah.
- Negara merupakan suatu organisasi yang terbentuk dari adanya komunitas manusia yang mendiami suatu wilayah tertentu yang mempunyai tujuan, dan menjadi suaru wadah di masyarakat yang digunakan untuk mencapai ujuan bersama. unsur yang terdapat dalam negara yaitu, wilaayah, rakyat, pemerintahan yang berdaulat, dan pengakuan dari negara lain.
- sedangkan pemerintah merupakan, suatu organisasi yang mempunyai hak dan wewenang untuk mengatur suatu organisasi masyarakat yang terdapat dalam suatu negara. pemerintah juga dapat diartikan sebagai suatu organisasi yang bertanggung jawab untuk menalankan kekuasaannya.
-sedangkan yang di sebit dengan pemerintahan yaitu, suatu organisasi pemerintah, yang dibagi kedalam tiga bagian, yaitu, lembagasa legislatif, eksekutif, dan lembaga yudikatif.
dari tiga pengertian tersebut dapat disimpulkan bahwa, negara berbeda dengan pemerintah, dengan pemerintahan, negara merupakan suatu komunitas masyarakat yang diatur oleh pemerintah, dan kelompok pemerintah yang mengatur, negar tersebut disebut dengan pemerintahan.
perbedaan antara pemerintah dengan birokrasi adalah
Birokrasi merupakan struktur tatanan organisasi, bagan, pembagian kerja dan hierarki yang terdapat pada sebuah lembaga yang penting untuk menjalankan tugas-tugas agar lebih teratur.
Pemerintah merupakan, suatu organisasi yang mempunyai hak dan wewenang untuk mengatur suatu organisasi masyarakat yang terdapat dalam suatu negara. pemerintah juga dapat diartikan sebagai suatu organisasi yang bertanggung jawab untuk menjalankan kekuasaannya.
Kelas: Reg A
Npm: 2116041029
1. Negara, menurut weber mendefinisikan negara sebagai komunitas manusia yang secara sukses memonopoli penggunaan paksaan fisik secara syah dalam batas wilayah tertentu.
Negara juga merupakan salah satu objek kajian ilmu politik. Mencangkup beberapa unsur dalam pembentuk nya yaitu wilayah/regional, rakyat, pemerintah yang berdaulat, dan pengakuan internasional.
2. Pemerintah adalah organisasi penyelenggara kekuasaan yang berada disebuah negara. Pemerintah juga dapat berarti dalam arti luas yang mencangkup beberapa unit penyelenggara yang membentuk sebuah lembaga seperti lembaga eksekutif, legislatif, dan yudikatif. Sedangkan, negara dalam arti sempit hanya mencangkup lembaga eksekutif yang terdiri dari kepala negara/kepala pemerintahan bersama jajarannya yang disebut kabinet.
3. Pemerintahan adalah segala hal yang berkaitan dengan aktivitas penyelenggaraan kekuasaan untuk menyelenggarakannya diperlukan adanya kedaulatan.
4. Birokrasi adalah organisasi rasional yang dibentuk sebagai alat eksekutif dalam rangka melaksanakan kebijakan yang terdiri dari birokrasi sipil, birokrasi militer, birokrasi kepolisian.
Jadi dapat disimpulkan perbedaannya yaitu negara merupakan tempat atau wilayah yang didalamnya terdapat pemerintah yang sebagai organisasi untuk menyelenggarakan kekuasaan, pemerintahan itu aktivitas penyelenggarakan kekuasaan yang dilakukan atau dibuat oleh pemerintah, sedangkan birokrasi itu wadah/organisasi yang menaungi beberapa individu dibentuk sebagai alat eksekutif dalam melaksanakan kebijakan.
NPM: 2116041081
1. Negara adalah komunitas manusia yang memiliki batas wilayah tertentu, selain itu negara juga merupakan alat atau badan yang mengatur dan mengendalikan urusan bersama dengan mengatasnamakan masyarakat.
2. Pemerintah adalah penyelenggara kekuasaan negara yang mencakup semua unit penyelenggara kekuasaan negara, baik lembaga eksekutif, legislatif, maupun yudikatif.
3. Pemerintahan adalah pihak yang diberi mandat dalam segala hal yang berkaitan dengan aktivitas penyelenggara kekuasaan negara.
4. Birokrasi adalah organisasi rasional yang dibentuk sebagai alat lembaga eksekutif dalam rangka melaksanakan kebijakan yang terdiri dari birokrasi sipil, birokrasi militer, birokrasi kepolisian.
Dapat disimpulkan bahwa perbedaan dari negara, pemerintah, pemerintahan, dan birokrasi yakni, negara merupakan badan yang memiliki wilayah dan mengatur masyarakat, pemerintah merupakan penyelenggara kekuasaan, pemerintahan merupakan pelaksana aktivitas penyelenggara kekuasaan, dan birokrasi merupakan organisasi untuk melaksanakan kebijakan.
Negara merupakan komunitas manusia yang secara sukses memonopoli penggunaan paksaan fisik secara syah dalam batas wilayah tertentu.
Negara menjadi salah satu objek kajian ilmu politik karena saat ini hampir tak ada manusia yang hidup tanpa negara. Negara juga bisa disebut organisasi.
2. Pemerintah
Pemerintah disebut penyelenggara kekuasaan negara. Pemerintah dapat membuat kebijakan, peraturan, dan undang-undang suatu negara. Pemerintah mencakup semua unit penyelenggara kekuasaan negara, baik lembaga eksekutif, legislatif, maupun yudikatif.
3. Pemerintahan
pemerintahan adalah proses atau cara pemerintah dalam menjalankan wewenangnya di berbagai bidang (ekonomi, politik, administrasi, dan lain-lain) dalam rangka mengelola berbagai urusan negara untuk kesejahteraan masyarakat. Pemerintahan berkaitan dengan segala hal yang berhubungan dengan aktivitas penyelenggaraan kekuasaan. Penyelenggaraan kekuasaan itu mencakup aktivitas semua organ kekuasaan yang ada di dalamnya. Untuk menyelenggarakan kekuasaan itu diperlukan adanya kedaulatan atau kekuasaan yang tertinggi.
4. Birokrasi
Birokrasi adalah organisasi rasional yang dibentuk sebagai alat lembaga eksekutif dalam rangka melaksanakan kebijakan.
Terdiri dari birokrasi sipil, birokrasi militer, birokrasi kepolisian.
a. Perbedaan negara dengan pemerintah dan pemerintahan
Negara adalah organisasi, organisasi tersebut memiliki penyelenggara kekuasaaan yang disebut pemerintah. Dan segala aktivitas yang berkaitan dengan penyelenggaraan kekuasaan tersebut disebut pemerintahan.
b. Perbedaan pemerintah dan birokrasi
Pemerintah mencakup semua unit penyelenggara kekuasaan negara, baik lembaga eksekutif, legislatif, maupun yudikatif. Sedangkan birokrasi merupakan organisasi yang dibentuk sebagai alat bagi lembaga lembaga tersebut untuk melaksanakan setiap kebijakan negara.
Pemerintah adalah sekelompok orang atau organisasi yang diberikan kekuasaan untuk memerintah yang memiliki kebijakan untuk mengelola, menjalankan manajemen, serta mengatur jalannya suatu sistem pemerintahan
Pemerintahan merupakan sistem organisasi yang memiliki kewenangan untuk membuat dan menerapkan hukum serta undang-undang dan mempunyai kekuasaan yang mengurus berbagai bidang masalah kenegaraan dan kesejahteraan rakyat dan Negara
Birokrasi merupakan struktur tatanan organisasi yang terdapat pada sebuah lembaga penting yang memiliki tata prosedur, pembagian kerja, adanya hirarki, dan adanya hubungan yang bersifat impersonal untuk mengorganisir pekerjaan agar lebih teratur.
Jadi, dari pengertiannya masing-masing dapat saya simpulkan perbedaannya adalah jika Negara merupakan suatu tempat perkumpulan yang didalam nya terdapat sekelompok orang dan Pemerintah sendiri merupakan pelaku dari pemerintahan yang dijalankan sedangkan Birokrasi yang merupakan system dari pemerintahan itu sendiri.
Nama : Jennisya Indrivianka
NPM : 2116041051
Negara dengan pemerintahan, Negara adalah seluruh komunitas secara tetap mendiami wilayah tertentu dan berhak untuk berdaulat dalam urusan internal maupun eksternal. Sedangkan pemerintahan merupakan bagian dari Negara, bisa diartikan pemerintahan adalah mesin untuk mencapai tujuan Negara.
Perbedaan Pemerintah dengan Pemerintahan simpelnya adalah Pemerintah merupakan organisasi yang memiliki kekuasaan untuk membuat dan menerapkan hukum serta undang-undang di wilayah tertentu. Sedangakan Pemerintahan adalah Proses yang sedang di jalankan oleh pemerintah itu sendiri.
Sedangkan perbedaan birokrasi dengan pemerintah adalah birokrasi mengacu pada jenis organisasi tertentu – yang besar dan kompleks dengan hierarki dan aturan formal yang ditetapkan. Sedangkan Pemerintah berarti orang-orang yang mengisi kedudukan otoritas dalam masyarakat atau lembaga, artinya kantor atau jabatan-jabatan dalam pemerintahan. Istilah ini mengacu pada bentuk, metode, sistem pemerintah dalam suatu masyarakat, yakni struktur dan pengelolaan dinas pemerintah dan hubungan antara yang memerintah dan yang diperintah. Simpelnya, birokrasi adalah suatu tipe organisasi yang digunakan oleh pemerintah modern untuk melaksanakan tugas-tugasnya yang bersifat spesialis, dilaksanakan dalam sistem administrasi dan khususnya oleh aparatur pemerintah.
NPM: 2116041025
A. NEGARA
Negara adalah suatu organisasi yang berada dalam suatu wilayah tertentu, yang di dalamnya terdapat rakyat, dan pemerintahan yang sah. Fungsi dari negara yaitu untuk mengatur kehidupan yang ada dalam seluruh wilayah negara untuk mencapai tujuan bersama. Selain itu, negara berfungsi untuk menjaga ketertiban masyarakat, mengusahakan kesejahteraan rakyat, membentuk pertahanan, dan menegakkan keadilan. Negara juga merupakan organisasi kekuasaan yang berdaulat dengan tata pemerintahan yang melaksanakan tata tertib atas orang-orang di daerah tertentu. Negara juga merupakan suatu wilayah yang memiliki suatu sistem atau aturan yang berlaku bagi semua individu di wilayah tersebut, dan berdiri secara independen.
B. PEMERINTAH
Pemerintah adalah organisasi yang mempunyai kekuatan besar dalam suatu negara, mencakup urusan masyarakat, territorial dan urusan kekuasaan dalam rangka mencapai tujuan negara. Pemerintah juga merupakan organisasi yang memiliki kewenangan untuk mengatur komunitas di wilayah tertentu, yang umumnya adalah negara. Arti pemerintah yakni dalam arti sempit dan arti luas, dalam arti luas pemerintah didefinisikan sebagai Suatu bentuk organisasi yang bekerja dengan tugas menjalankan suatu sistem pemerintahan, sedangkan dalam arti sempit didefinisikan sebagai Suatu badan persekumpulan yang memiliki kebijakan tersendiri untuk mengelola, menjalankan manajemen, serta mengatur jalannya suatu sistem pemerintahan.
C. PEMERINTAHAN
Pemerintah dalam arti luas adalah semua lembaga negara yang terdiri dari lembaga-lembaga legislatif, eksekutif dan yudikatif. Dalam arti sempit pemerintahan adalah segala kegiatan, fungsi, tugas dan kewajiban yang dijalankan oleh lembaga eksekutif untuk mencapai tujuan negara. Pemerintahan dalam arti luas juga diartikan adalah segala urusan yang dilakukan oleh Negara dalam menyelenggarakan kesejahteraan rakyatnya dan kepentingan Negara sendiri; jadi tidak diartikan sebagai Pemerintah yang hanya menjalankan tugas eksekutif saja, melainkan juga meliputi tugas- tugas lainnya temasuk legislatif dan yudikatif. Pemerintahan adalah kelompok orang-orang tertentu secara baik dan benar serta indah melakukan sesuatu atau tidak melakukan sesuatu dalam mengkoordinasikan, memimpin dalam hubungan antara dirinya dengan masyarakat, antara departemen dan unit dalam tubuh pemerintahan itu sendiri. Pemerintahan merupakan suatu ilmu dan seni. Dikatakan sebagai seni karena berapa banyak pemimpin pemerintahan yang tanpa pendidikan pemerintahan, mampu berkiat serta dengan kharismatik menjalankan roda pemerintahan. Sedangkan sebagai suatu disiplin ilmu pengetahuan adalah karena memenuhi syarat-syaratnya yaitu dapat dipelajari, dan diajarkan, sistematis serta spesifik/khas.
NPM : 2116041097
Negara adalah suatu organisasi yang berada dalam suatu wilayah tertentu, yang di dalamnya terdapat rakyat, dan pemerintahan yang sah. Ada beberapa unsur yang membentuk negara yaitu: Wilayah/teritorial, rakyat, pemerintah yang berdaulat, dan ada nya pengakuan internasional.
Pemerintah adalah sekelompok orang yang memiliki wewenang untuk mengatur suatu negara. Pemerintah dalam arti luas mencakup semua unit penyelenggara kekuasaan negara, baik lembaga eksekutif, legislatif, maupun yudikatif. Pemerintah dalam arti sempit terbatasi hanya pada lembaga eksekutif yang terdiri kepala negara/kepala pemerintahan bersama jajarannya yang disebut kabinet.
Pemerintahan adalah segala hal yang berkaitan dengan aktivitas penyelenggaraan kekuasaan. Dimana penyelenggaraan kekuasaan itu mencakup aktivitas semua organ kekuasaan yang ada di dalamnya, dan untuk menyelenggarakan kekuasaan itu diperlukan adanya kedaulatan atau kekuasaan yang tertinggi.
Birokrasi adalah kata yang berasal dari bureaucracy (bahasa inggris bureau + cracy), yang artinya adalah suatu organisasi yang memiliki rantai komando dengan bentuk piramida, di mana lebih banyak orang berada di tingkat bawah daripada tingkat atas. Sistem organisasi ini biasa ditemui pada instansi yang bersifat administratif maupun militer.
Dari pengertian-pengertian diatas dapat disimpulkan bahwa negara berperan sebagai organisasi atau wadah disuatu wilayah, Pemerintah adalah semua lembaga negara yang terdiri dari lembaga-lembaga legislatif, eksekutif dan yudikatif. Sedangkan Pemerintahan adalah segala kegiatan, fungsi, tugas dan kewajiban yang dijalankan oleh lembaga eksekutif untuk mencapai tujuan negara, dan birokrasi merupakan sebuah tatanan organisasi yang umumnya besar dan kompleks dengan banyak lapisan hierarki, dan peran khusus dengan tujuan menjalankan fungsi administrasi.
Muhammad Fariq Zakka
2116041101
1. Negara
Negara merupakan organisasi dalam suatu wilayah yang dapat memaksakan kekuasaannya secara sah terhadap semua golongan kekuasaan lainnya dan dapat menetapkan tujuan- tujuan dari kehidupan bersama itu.
2. Pemerintah
Pemerintah adalah organisasi yang memiliki kekuasaan untuk membuat dan menerapkan hukum serta undang-undang di wilayah tertentu (negara).
3. Pemerintahan
Pemerintahan sebagai sekumpulan orang-orang yang mengelola kewenangan-kewenangan, melaksanakan kepemimpinan dan koordinasi pemerintahan serta pembangunan masyarakat dari lembaga-lembaga dimana mereka ditempatkan. Pemerintahan merupakan organisasi atau wadah orang yang mempunyai kekuasaaan dan lembaga yang mengurus masalah kenegaraan dan kesejahteraan rakyat dan negara.
Pemerintahan dalam arti luas adalah segala kegiatan badan-badan publik yang meliputi kegiatan legislatif, eksekutif dan yudikatif dalam usaha mencapai tujuan negara. Pemerintahan dalam ari sempit adalah segala kegiatan badan-badan publik yang hanya meliputi kekuasaan eksekutif. (C.F. Strong)
4. Birokrasi
Birokrasi merupakan struktur tatanan organisasi, bagan, pembagian kerja dan hierarki yang terdapat pada sebuah lembaga yang penting untuk menjalankan tugas-tugas agar lebih teratur, seperti contohnya pada pemerintahan, rumah sakit, sekolah, militer dll. Birokrasi ini dimaksudkan sebagai suatu sistem otoritas yang ditetapkan secara rasional oleh berbagai macam peraturan untuk mengorganisir pekerjaan yang dilakukan oleh banyak orang. Dalam pelaksanaanya, birokrasi memiliki prosedur atau aturan yang bersifat tetap, dan rantai komando yang berupa hirarki kewenangannya mengalir dari “atas” ke “bawah”.
Perbedaan antara Negara dengan Pemerintah dan Pemerintahan.
• Negara, Negara merupakan suatu organisasi dalam suatu wilayah yang memiliki kekuasaan tertinggi yang sah dan ditaati oleh rakyatnya. Weber mendefinisikan negara sebagai komunitas manusia yang secara sukses memonopoli penggunaan paksaan fisik secara sah dalam batas wilayah tertentu. Sedangkan, Roger Henry Soltau mendefinisikan negara sebagai alat atau badan yang mengatur dan mengendalikan urusan bersama dengan mengatasnamakan masyarakat. Negara menjadi salah satu objek kajian ilmu politik karena saat ini hampir tak ada manusia hidup tanpa negara. Ada beberapa unsur yang membentuk negara, yaitu : wilayah/teritorial, rakyat, pemerintah yang berdaulat, pengakuan internasional.
• Pemerintah, Pemerintah merupakan organisasi yang berwenang untuk memutuskan dan melaksanakan keputusan-keputusan yang mengikat bagi seluruh penduduk yang berada dalam wilayahnya. Negara berbeda dengan pemerintah, negara adalah organisasi dan organisasi tersebut memiliki penyelenggara kekuasaan yang disebut pemerintah. Pemerintah adalah penyelenggara kekuasaan negara.
Pemerintah dalam arti luas mencakup semua unit penyelenggara kekuasaan negara, baik lembaga eksekutif, legislatif, maupun yudikatif. Pemerintah dalam arti sempit terbatasi hanya pada lembaga eksekutif yang terdiri dari kepala negara/kepala pemerintahan bersama jajarannya yang disebut kabinet.
• Pemerintahan, Pemerintahan dalam arti sempit adalah segala kegiatan, fungsi, tugas dan kewajiban yang dijalankan oleh lembaga eksekutif untuk mencapai tujuan negara. Pemerintahan dalam arti luas adalah segala kegiatan yang terorganisir yang bersumber pada kedaulatan dan kemerdekaan, berlandaskan pada dasar negara, rakyat atau penduduk dan wilayah negara itu demi tercapainya tujuan negara. Pemerintah adalah pihak yang diberi mandat sebagai penyelenggara kekuasaan negara. Penyelenggaraan kekuasaan negara itulah yang disebut sebagai pemerintahan. Dengan kata lain pemerintahan adalah segala hal yang berkaitan dengan aktivitas penyelenggaraan kekuasaan.
• Perbedaan Pemerintah dengan Birokrasi
Pemerintah merupakan organisasi yang berwenang untuk memutuskan dan melaksanakan keputusan-keputusan yang mengikat bagi seluruh penduduk yang berada dalam wilayahnya. Sedangkan, Birokrasi adalah organisasi rasional yang dibentuk sebagai alat lembaga eksekutif dalam rangka melaksanakan kebijakan.
Pemerintahan mengacu pada aturan dan sistem yang melaluinya, pemimpin dalam suatu organisasi menjalankan wewenang, menetapkan tujuan dan kebijakan, memantau kinerja, dan bertanggung jawab. Sedangkan, Birokrasi mengacu pada jenis organisasi tertentu yang besar dan kompleks dengan hierarki dan aturan formal yang ditetapkan.
Sedangkan Pemerintah adalah organisasi yang memiliki kekuasaan untuk membuat dan menerapkan suatu hukum serta undang-undang di wilayah wilayah tertentu.
Dan Pemerintahan adalah segala bentuk urusan yang dilakukan oleh Negara dalam menjalankan kesejahteraan rakyatnya dan kepentingan negara itu sendiri.
Perbedaan antara pemerintahan dengan birokrasi adalah jika pemerintah mengacu pada aturan aturan dan sistem yang melaluinya, pemimpin dalam suatu organisasi dapat menjalankan wewenang, menetapkan suatu tujuan dan kebijakan, memantau kinerja, dan juga bertanggung jawab. Sedangkan birokrasi lebih mengacu pada jenis organisasi organisasi tertentu yang besar dan kompleks dengan sistem hierarki dan aturan formal yang telah ditetapkan.
NPM : 2116041057
Negara adalah yang didalamnya terdapat kumpulan manusia berupa alat atau badan yang memonopoli penggunaan paksaan untuk mengatur urusan bersama dengan mengatasnamakan masyarakat. Hal ini berarti negara mempelajari yang pertama tentunya adalah perilaku bermasyarakat, yang kedua kekuasaan yang tentunya menganut sistem pemerintahannya masing-masing maksudnya adalah negara mengawasi pemerintah yang sudah terstruktur dan diberi kewenangan dapat bekerja sesuai dengan hak dan kewajiban yang diberikan, yang terakhir adalah negara mengelola wilayah yang didalamnya terdapat sumber daya yang dapat digunakan masyarakat serta keamanan masyarakat untuk tinggal dalam suatu wilayah.
Pemerintah adalah pemilik kewenangan untuk mempengaruhi serta mengatur komunitas dalam wilayah yaitu negara. Pemerintah merupakan badan yang mengurus negara sedangkan pemerintahan adalah proses yang akan dan sudah dijalankan pemerintah dalam membuat dan menerapkan hukum dan undang-undang didalam negara.
NPM:2116041045
1.Perbedaan negara dengan pemerintah
Suatu negara dapat dibedakan dari pemerintah. Pemerintah adalah kelompok orang tertentu; birokrasi administratif yang mengendalikan aparatur negara pada waktu tertentu. Artinya, pemerintah adalah sarana yang melaluinya kekuasaan negara digunakan. Negara dilayani oleh penerus berkelanjutan dari berbagai pemerintahan. Negara adalah objek sosial yang takmaterial dan takjasmani, sedangkan pemerintah adalah kelompok orang dengan kekuatan paksaan tertentu.
2.Perbedaan negara dengan pemerintahan
Negara adalah seluruh komunitas secara tetap mendiami wilayah tertentu dan berhak untuk berdaulat dalam urusan internal maupun eksternal. Sedangkan pemerintahan merupakan bagian dari Negara, bisa diartikan pemerintahan adalah mesin untuk mencapai tujuan Negara.
Negara merupakan persatuan yang kekal, dimana pemerintahan bersifat sementara. Bagaimanapun persatuan komunitas dalam Negara tidak bisa di taklukkan oleh siapa pun, walaupun Negara tersebut telah terjajah. Sedangkan pemerintahan bisa berubah sewaktu- waktu dalam persatuannya, layak lahirnya partai- partai baru maka berubahlah pemerintahan tersebut.
3.Perbedaan pemerintah dengan pemerintahan
Pemerintah berbeda dengan pemerintahan. Pemerintah merupakan organ atau alat pelengkap jika dilihat dalam arti sempit pemerintah hanyalah lembaga eksekutif saja. Sedangkan arti pemerintahan dalam arti luas adalah semua mencakup aparatur negara yang meliputi semua organ-organ, badan atau lembaga, alat kelengkapan negara yang menjalankan berbagai aktivitas untuk mencapai tujuan negara. Lembaga negara yang dimaksud adalah lembaga eksekutif, legislatif, dan yudikatif. Jika pemerintah adalah lebih ke arah organ, pemerintahan menunjukkan ke arah bidang dan fungsi. Pemerintahan merupakan organisasi atau wadah orang yang mempunyai kekuasaan dan lembaga tempat mereka menjalankan aktivitas.
4.Perbedaan pemerintah dengan birokrasi
Pemerintah mengacu pada aturan dan sistem yang melaluinya, pemimpin dalam suatu organisasi menjalankan wewenang, menetapkan tujuan dan kebijakan, memantau kinerja, dan bertanggung jawab. Birokrasi mengacu pada jenis organisasi tertentu – yang besar dan kompleks dengan hierarki dan aturan formal yang ditetapkan. Birokrasi dapat dilihat sebagai salah satu bentuk administrasi.
a) Negara
Menurut Roger Hendry Soltau mendefinisikan negara sebagai alat atau badan yang mengatur dan mengendalikan urusan bersama dengan mengatas namakan masyarakat.
b) Pemerintah
Pemerintah adalah pihak yang diberi mandat sebagai penyelenggara kekuasaan negara. Dengan kata lain pemerintahan adalah segala hal yang berkaitan dengan aktivitas penyelenggaraan kekuasaan. Penyelenggaraan kekuasaan itu mencakup aktivitas semua organ kekuasaan yang ada didalamnya.
c) Pemerintahan
Pemerintahan adalah penyelenggara/pengelolaan kekuasaan negara . Dalam arti luas pemerintah mencakup semua unit penyelenggara kekuasaan negara, baik lembaga eksekutif, legislatif, maupun yudikatif. Sedangkan dalam arti sempit pemerintah terbatasi hanya pada lembaga eksekutif yang terdiri dari kepala negara atau kepala pemerintahan beserta jajarannya yang disebut dengan Kabinet.
d) Birokrasi
Lembaga eksekutif dalam menjalankan kekuasaanya atau aktivitasnya membentuk unit organisasi bernama Birokrasi. Birokrasi berasal dari kata bureau (Kantor) dan cracy (Pemerintahan) jadi secara terminologi birokrasi adalah pemerintahan yang dijalankan melalui kantor. Sedangkan secara luas birokrasi adalah organisasi rasional yang dibentuk sebagai alat dari lembaga eksekutif dalam rangka melaksanakan atau menjalankan kebijakan.
NPM : 2116041017
- Negara : suatu organisasi yang berada didalam suatu wilayah kekuasaan yang berdaulat dengan tata pemerintahan yang melaksanakan tata tertib tertentu. dan juga dalam suatu negara harus memiliki seperti : wilayah/teritorial, rakyat, pemerintahan yang berdaulat, dan pengakuan internasional. negara menjadi salah satu objek kajian ilmu politik, karena pada saat ini tidak ada manusia yang hidup tanpa negara.
- Pemerintah : penyelenggara kekuasaan negara yang memilki kewenangan untuk mengatur komunitas disuatu wilayah ( negara ). pemerintah dalam arti luas itu mencakup semua unit kekuasaan negara ( legislatif, eksekutif, yudikatif ), sedangkan dalam arti sempit hanya pada lembaga eksekutif yang terdiri kepala negara/kepala pemerintahan bersama kabinet.
- Pemerintahan : pihak yang diberikan mandat sebagai penyelenggaraan kekuasaan negara. pemerintahan berkaitan dengan aktivitas penyelenggaraan kekuasaan yang mencakup aktivitas semua organ kekuasaan yang ada didalamnya, serta untuk menyelenggarakannya diperlukan kedaulatan tertinggi.
- Birokrasi : bureau ( kantor ) dan cracy ( pemerintahan ). birokrasi adalah struktur tatanan organisasi, bagan, pembagian kerja, yang terdapat pada sebuah lembaga untuk menjalankan tugas-tugas agar lebih teratur. birokrasi ini dibentuk sebagai alat lembaga eksekutif dalam rangka melaksanakan kebijakan birokrasi ( militer, sipil, kepolisian ).
Dari definisi diatas yang membedakan Negara, pemerintah, pemerintahan, dan birokrasi dapat kita simpulkan bahwa negara adalah seluruh komunitas secara tetap yang mendiami wilayah tertentu dan berhak untuk berdaulat dalam urusan internal maupun eksternal, sedangkan pemerintahan bagian dari suatu negara dan didalamnya terdapat kegiatan yang dilakukan oleh badan publik untuk mencapai tujuan negara. adapun sekelompok orang tertentu yang mengendalikan aparatur negara agar tercapainya tujuan negara disebut pemerintah. sedangkan birokrasi adalah pihak yang paling aktif dalam kegiatan pengelolaan kekuasaan negara, ia berperan sebagai pelaksana keputusan yang dirumuskan pemimpin politik baik dalam proses perumusan maupun di dalam proses pelaksanaan setiap kebijakan.
Negara adalah organisasi kekuasaan yang berdaulat dengan tata pemerintahan yang melaksanakan tata tertib atas orang-orang di daerah tertentu. Syarat primer sebuah negara adalah memiliki rakyat, memiliki wilayah,[2] dan memiliki pemerintahan yang berdaulat. Sedangkan syarat sekundernya adalah mendapat pengakuan dari negara lain.
• Pemerintah
Pemerintah adalah organisasi yang memiliki kewenangan untuk mengatur komunitas di wilayah tertentu, yang umumnya adalah negara. Pemerintah merupakan sarana untuk menegakkan kebijakan organisasi, sekaligus sebagai mekanisme untuk menentukan kebijakan.
• Pemerintahan
Pemerintahan dalam arti luas adalah segala kegiatan badan-badan publik yang meliputi kegiatan legislatif, eksekutif dan yudikatif dalam usaha mencapai tujuan negara. Pemerintahan dalam ari sempit adalah segala kegiatan badan-badan publik yang hanya meliputi kekuasaan eksekutif. Pemerintahan juga diartikan sebagai segala urusan yang dilakukan oleh Negara dalam menyelenggarakan kesejahteraan rakyatnya dan kepentingan Negara sendiri, jadi tidak diartikan sebagai Pemerintah yang hanya menjalankan tugas eksekutif saja, melainkan juga meliputi tugas- tugas lainnya temasuk legislatif dan yudikatif.
• Birokrasi
Birokrasi merupakan struktur tatanan organisasi, bagan, pembagian kerja dan hierarki yang terdapat pada sebuah lembaga yang penting untuk menjalankan tugas-tugas agar lebih teratur, seperti contohnya pada pemerintahan, rumah sakit, sekolah, militer dll. Birokrasi ini dimaksudkan sebagai suatu sistem otoritas yang ditetapkan secara rasional oleh berbagai macam peraturan untuk mengorganisir pekerjaan yang dilakukan oleh banyak orang. Dalam pelaksanaanya, birokrasi memiliki prosedur atau aturan yang bersifat tetap, dan rantai komando yang berupa hirarki kewenangannya mengalir dari “atas” ke “bawah”.
Dari definisi di atas, dapat disimpulkan bahwa negara merupakan organisasi atau wadah di suatu wilayah, pemerintah mrupakan lembaga yang meliputi eksekutif, legislatif, yudikatif, pemerintahan adalah segala kegiatan, fungsi, tugas dan kewajiban yang dijalankan oleh lembaga eksekutif untuk mencapai tujuan negara, sedangkan birokrasi merupakan suatu tatanan organisasi yang bersifat kompleks.
NPM : 2116041067
- Negara adalah alat dari masyarakat
yang mempunyai kekuasaan untuk mengatur hubungan manusia dalam masyarakat dan menertibkan gejala kekuasaan yang terjadi pada masyarakat. Negara merupakan organisasi kekuasaan yang memiliki karakteristik yang sama di seluruh dunia yang berdaulat dengan tata pemerintahan dalam suatu wilayah yang dapat memaksakan kekuasaannya secara sah terhadap semua golongan kekuasaan lainnya dan dapat menetapkan tujuan-tujuan dari kehidupan bersama itu.
- Pemerintah adalah aktivitas atau kegiatan yang dilakukan oleh fungsi eksekutif yang dilakukan oleh presiden, menteri-menteri sampai birokrasi paling bawah untuk membuat dan menerapkan hukum serta undang-undang di wilayah tertentu serta menjalankan wewenang, menetapkan tujuan dan kebijakan, memantau kinerja, dan bertanggung jawab.
- Pemerintahan adalah segala aktivitas yang terorganisasi yang bersumber pada kedaulatan dan kemerdekaan oleh organ-organ negara yang memiliki kewenangan untuk menjalankan kekuasaan dalam rangka mencapai suatu tujuan tertentu. Pemerintahan menunjuk pada lembaga eksekutif dan legislatif. Pemerintahan suatu negara bisa berbeda dengan negara lainnya, misalnya sistem pemerintahan presidensial berbeda dengan sistem pemerintahan parlementer
- Birokrasi berasal bahasa Inggris, bureaucracy, yaitu kata bureau (berarti meja) dan cratein (berarti kekuasaan), yang artinya kekuasaan berada pada orang-orang yang di belakang meja. Birokrasi adalah suatu prosedur yang efektif dan efisien, yang didasari oleh teori dan aturan yang berlaku serta memiliki spesialisasi agar dapat menjalankan tugas-tugas pada suatu organisasi yang kompleks sesuai tujuan yang telah disepakati dalam sebuah organisasi atau lembaga pemerintah.
Perbedaannya
- Negara dan pemerintah
Negara merupakan alat yang digunakan untuk mengatur segala aktivitas kekuasaan dalam masyarakat. Sedangkan pemerintah merupakan segala bentuk aktivitas kekuasaan yang terjadi di dalam masyarakat dan di atur oleh negara.
- Negara dan pemerintahan
Negara merupakan alat yang digunakan untuk mengatur segala aktivitas kekuasaan dan memiliki karakteristik yang sama di seluruh dunia yang berdaulat dengan tata pemerintahan dalam suatu wilayah. Sedangkan pemerintahan merupakan segala aktivitas yang bersumber dari kedaulatan oleh organ organ negara dan memiliki karakteristik yang berbeda pada setiap negara.
- Pemerintahan dan birokrasi
Pemerintahan mengacu pada aturan dan sistem melalui pemimpin dalam suatu organisasi yang menjalankan wewenang, menetapkan tujuan dan kebijakan, memantau kinerja, dan bertanggung jawab. Sedangkan birokrasi mengacu pada jenis organisasi tertentu yang besar dan kompleks dengan hierarki dan aturan formal yang ditetapkan
Pemerintah adalah pemerintah adalah kelompok orang yang memiliki wewenang untuk memerintah suatu negara. Pemerintah dalam arti luas mencakup semua unit penyelenggara kekuasaan negara, baik lembaga eksekutif, legislatif, maupun yudikatif. Pedangkan pemerintah dalam arti sempit terbatasi hanya pada lembaga eksekutif yang terdiri kepala negara/kepala pemerintahan bersama jajarannya yang disebut kabinet.
Pemerintahan adalah segala hal yang berkaitan dengan aktivitas penyelenggaraan kekuasaan yang mencakup aktivitas semua organ kekuasaan yang ada di dalamnya.
Untuk menyelenggarakan kekuasaan itu diperlukan adanya kedaulatan atau kekuasaan yang tertinggi. Pemerintahan dalam arti luas adalah segala kegiatan badan-badan publik yang meliputi kegiatan legislatif, eksekutif dan yudikatif dalam usaha mencapai tujuan negara. Pemerintahan dalam ari sempit adalah segala kegiatan badan-badan publik yang hanya meliputi kekuasaan eksekutif. (C.F. Strong). Pemerintahan dalam arti luas juga diartikan adalah segala urusan yang dilakukan oleh Negara dalam menyelenggarakan kesejahteraan rakyatnya dan kepentingan Negara sendiri.
Birokrasi adalah organisasi rasional yang dibentuk sebagai alat lembaga eksekutif dalam rangka melaksanakan kebijakan. Birokrasi merupakan struktur tatanan organisasi, bagan, pembagian kerja dan hierarki yang terdapat pada sebuah lembaga yang penting untuk menjalankan tugas-tugas agar lebih teratur
Secara ringkasnya adalah, negara merupakan suatu organisasi yang didalamnya terdapat penyelenggraan kekuasaan yang disebut pemerintah, pemerintah merupakan penyelenggara kekuasaan negara, sedangkan pemerintahan adalah segala hal yang berkaitan dengan aktivitas penyelenggaraan kekuasaan, dan birokrasi adalah alat lembaga eksekutif dalam rangka melaksanakan kebijakan.
Negara adalah organisasi kekuasaan yang berdaulat dengan tata pemerintahan yang melaksanakan tata tertib atas orang-orang di daerah tertentu. Negara juga merupakan suatu wilayah yang memiliki suatu sistem atau aturan yang berlaku bagi semua individu di wilayah tersebut, dan berdiri secara independen
PEMERINTAH
Pemerintah diartikan sebagai sekelompok orang yang menjalankan kekuasaan dalam mengatur kehidupan politik, ekonomi dan sosial sebuah negara. Pemerintah memikul tanggung jawab yang sifatnya terbatas terkait kekuasaan. Pemerintah juga diartikan sebagai penguasa di suatu Negara atau badan tertinggi pada suatu Negara dan sebagainya. Sederhananya, Pemerintah adalah pelaku pemerintahan.
PEMERINTAHAN
Pemerintahan diartikan sebagai suatu proses atau cara atau perbuatan dalam memerintah. Pemerintahan juga diartiken sebagai segala urusan yang dilaksanakan Negara dengan tujuan untuk menyelenggarakan kesejahteraan rakyat.
BIROKRASI
Birokrasi merupakan struktur tatanan organisasi, bagan, pembagian kerja dan hierarki yang terdapat pada sebuah lembaga yang penting untuk menjalankan tugas-tugas agar lebih teratur, seperti contohnya pada pemerintahan, rumah sakit, sekolah, militer dll. Birokrasi ini dimaksudkan sebagai suatu sistem otoritas yang ditetapkan secara rasional oleh berbagai macam peraturan untuk mengorganisir pekerjaan yang dilakukan oleh banyak orang. Dalam pelaksanaanya, birokrasi memiliki prosedur atau aturan yang bersifat tetap, dan rantai komando yang berupa hirarki kewenangannya mengalir dari “atas” ke “bawah”.
Negara menjadi salah satu objek kajian ilmu politik karena saat ini hampir tak ada manusia yang hidup tanpa negara.
Ada beberapa unsur yang membentuk negara:
Wilayah/teritorial
Rakyat
Pemerintah yang berdaulat
Pengakuan internasional
* Pemerintah, definisi pemerintah secara singkat yaitu pengurus negara, istilah pemerintah dalam arti organ dapat dibedakan antara pemerintah dalam arti sempit.
- pemerintah dalam arti luas = segala urusan yang dilakukan oleh negara dalam menyelenggarakan kesejahteraan rakyatnya dan kepentingan negara sendiri.
- pemerintah dalam arti sempit = segala kegiatan badan-bada publik yang hanya melip6uti kekuasaan eksekutif.
*Pemerintahan, pemerintahan dapat didefinisikan sebagai organisasi yang memiliki kekuasaan untuk membuat dan menerapkan hukum serta undang-undang di suatu wilayah tertentu.
pemerintahan dapat ditinjau dari 3 aspek yaitu :
1. segi kegiatan (dinamika)
2. struktural fungsional
3. segi tugas dan kewenangan (fungsi)
*Birokrasi, biriokrasi merupakan organisasi rasional yang dibentuk sebagai alat lembaga eksekutif dalam rangka melaksanakan kebijakan.
terdiri dari: birokrasi sipil, birokrasi militer, birokrasi kepolisian.
NPM : 2116041003
Negara adalah komunitas manusia berupa badan atau organisasi yang mengendalikan urusan bersama dengan mengatasnamakan masyarakat secara sah dan dalam batas wilayah tertentu. Negara memiliki empat unsur pembentuk, yaitu wilayah, rakyat, pemerintah yang berdaulat, dan pengakuan internasional.
Pemerintah adalah badan yang bertugas sebagai penyelenggara kekuasaan negara yang memiliki fungsi pelayanan, pengaturan, dan pemberdayaan dalam rangka mewujudkan kesejahteraan negara. Pemerintah dalam arti luas adalah semua unit penyelenggara negara. Sedangkan dalam arti sempit, pemerintah hanya terdiri dari lembaga eksekutif.
Pemerintahan adalah segala urusan yang dilakukan negara dalam penyelenggaraan kekuasaan, yang dilakukan melalui badan legislatif, eksekutif, dan yudikatif. Dalam penyelenggaraan kekuasaan dibutuhkan kedaulatan. Kedaulatan dibedakan menjadi kedaulatan kedalam ( kepatuhan masyarakat) dan kedaulatan keluar ( bebas dari intervensi eksternal).
Birokrasi adalah organisasi yang dibentuk sebagai alat lembaga eksekutif dalam rangka melaksanakan kebijakan. Birokrasi terbagi menjadi, birokrasi pemerintahan umum, birokrasi pembangunan, dan birokrasi pelayanan.
Perbedaan negara, pemerintah dan pemerintahan adalah negara adalah suatu wilayah yang memiliki kekuasaan tertinggi dan sah dan pemerintah adalah badan yang bertugas penyelenggarakan negara. Sedangkan, pemerintahan adalah segala bentuk keputusan yang diambil pemerintah sebagai bentuk penyelenggaraan kekuasaan negara.
Perbedaan pemerintah dan birokrasi adalah pemerintah terdiri atas badan penyelenggara negara seperti legislatif, eksekutif, dan yudikatif. Sedangkan, birokrasi adalah badan yang dibentuk oleh lembaga eksekutif untuk menjalankan kebijakan.
Pemerintah adalah organisasi yang memiliki kewenangan untuk mengatur komunitas di wilayah tertentu, yang umumnya adalah negara. Pemerintah dalam arti luas adalah semua lambaga negarayang terdiri dari lembaga-lembaga legislatif, eksekutif dan yudikatif.
Pemerintahan merupakan organisasi atau wadah orang yang mempunyai kekuasaaan dan lembaga yang mengurus masalah kenegaraan dan kesejahteraan rakyat dan negara. Pemerintahan dalam arti luas adalah segala kegiatan yang terorganisir yang bersumber pada kedaulatan dan kemerdekaan, berlandaskan pada dasar negara, rakyat atau penduduk dan wilayah negara itu demi tercapainya tujuan negara.
Birokrasi merupakan struktur tatanan organisasi, bagan, pembagian kerja dan hierarki yang terdapat pada sebuah lembaga yang penting untuk menjalankan tugas-tugas agar lebih teratur, seperti contohnya pada pemerintahan, rumah sakit, sekolah, militer dll. Birokrasi ini dimaksudkan sebagai suatu sistem otoritas yang ditetapkan secara rasional oleh berbagai macam peraturan untuk mengorganisir pekerjaan yang dilakukan oleh banyak orang.
Kesimpulannya adalah negara merupakan organisasi kekuasaan yang berdaulat dengan tata pemerintahan, lalu pemerintah merupakan organisasi yang memiliki kewenangan untuk mengatur komunitas di wilayah tertentu, sedangkan pemerintahan merupakan organisasi atau wadah orang yang mempunyai kekuasaaan dan lembaga yang mengurus masalah kenegaraan dan kesejahteraan rakyat dan negara, dan Birokrasi merupakan struktur tatanan organisasi, bagan, pembagian kerja dan hierarki yang terdapat pada sebuah lembaga
NPM 2116041009
-Negara adalah organisasi yang dalam sesuatu wilayah dapat memaksakan kekuasaannya secara sah terhadap semua golongan kekuasaan lainnya dan yang dapat menetapkan tujuan-tujuan dari kehidupan itu. Negara adalah suatu bentuk pergaulan hidup.
-Pemerintah adalah organisasi yang memiliki kewenangan untuk mengatur komunitas di wilayah tertentu, yang umumnya adalah negara.
-Pemerintah dalam arti luas adalah semua lembaga negara yang terdiri dari lembaga-lembaga legislatif, eksekutif dan yudikatif. Dalam arti sempit pemerintahan adalah segala kegiatan, fungsi, tugas dan kewajiban yang dijalankan oleh lembaga eksekutif untuk mencapai tujuan negara.
-Birokrasi merupakan struktur tatanan organisasi, bagan, pembagian kerja dan hierarki yang terdapat pada sebuah lembaga yang penting untuk menjalankan tugas-tugas agar lebih teratur.
jadi, perbedaan antara negara, pemerintah, dan penerintahan adalah jika negara merupakan suatu wilayah yang memiliki suatu sistem atau aturan yang berlaku bagi semua individu di wilayah tersebut, dan berdiri secara independen, pemerintah merupakas organisasi yang memiliki kewenangan untuk mengatur komunitas di wilayah yang ada didalam negara, dan pemerintahan adalah semua lembaga negara yang terdiri dari lembaga-lembaga legislatif, eksekutif dan yudikatif, pemerintahan dapat diartikan juga suatu sistem yang dioprasikan agar tatanan negara berjalan dengan baik.
Perbedaan pemerintah denga birokrasi adalah, jika pemerintahan mengacu pada aturan dan sistem yang melaluinya, pemimpin dalam suatu organisasi menjalankan wewenang, menetapkan tujuan dan kebijakan, memantau kinerja, dan bertanggung jawab, sedangkan Birokrasi mengacu pada jenis organisasi tertentu-yang besar dan kompleks dengan hierarki dan aturan formal yang ditetapkan.
Npm : 2116041103
Ijin menjawab:
Masyarakat awam seringkali tidak bisa membedakan antara negara dengan pemerintah dan pemerintahan. Selain itu masyarakat awam juga seringkali tidak bisa membedakan antara pemerintah dengan birokrasi. Betul, kesemuanya itu mengumpul dalam satu institusi bernama negara, namun anda sebagai pembelajar ilmu politik harus bisa menjelaskan kepada mereka mengenai letak perbedaannya. Coba jelaskan letak perbedaan masing-masing !
1 Negara
Negara adalah sebuah organisasi kekuasaan yang berdaulat dengan tata pemerintahan yang melaksanakan tata tertib atas orang-orang di daerah tertentu. Jadi negara dalam pengertian diatas negara adalah suatu organisasi dalam suatu wilayah yang berdaulat dan memiliki kekuasaan tertinggi di daerah tertentu serta pemerintahan sebagai pelaksanaan sebuah aturan yang sah dan harus ditaati oleh rakyatnya.
2 Pemerintah
Pemerintah adalah organisasi yang memiliki kekuasaan untuk membuat dan menerapkan hukum serta undang-undang diwilayah tertentu.Jadi pemeritah adalah badan atau pihak yang diberi mandat sebagai penyelenggaraan kekuasaan di suatu negara.
3 Pemerintahan
Pemerintah adalah sebuah organisasi yang memiliki kewenangan untuk mengatur sebuah wilayah atau daerah yang biasanya mengurus masalah kenegaraaan dan kesejahteraan rakyat. Jadi pemerintahan adalah lembaga yang memiliki kewenangan yang didalamnya semua aktivitas atau kegiatan yang dilakukan dalam melaksanakan urusan penyelenggaraan kekuasaan dalam suatu negara.
4 Birokrasi
Birokrasi adalah struktur tatanan organisasi, bagan, penbagian kerja dan hierarki yang terdapat pada sebuah lembaga yang penting untuk menjalankan tugas-tigas agar lebih teratur yang ada dalam sebuah pemeritaha. Birokrasi juga bisa diartikan sebagai aparat yang diangkat penguasa untuk menjalankan pemerintahan. Jadi birokrasi adalah sebuah lembaga khusus yang dibentuk oleh pemerintahan yang kegiatannya yaitu melaksanakan sebuah kebijakan yang telah dibuat.
Sementara untuk perbedaan dari pemerintah dengan birokrasi adalah jika pemerintah adalah yang berhak membuat undang-undang atau peraturan dalam sebauh negara sementara birokrasi sendiri hanya sebuah badan yang hanya sebagai pelaksana kebijakan yang telah dibuat oleh pemerintah serta birokrasi biasanya haya berfungsi untuk sebagai pelayanan kepada publik atau masyarakat.
NPM : 2116041089
- Negara adalah organisasi tertinggi di antara satu kelompok masyarakat yang memiliki cita-cita untuk bersatu, hidup dalam suatu kawasan, dan mempunyai pemerintahan yang berdaulat. Negara juga merupakan suatu wadah dimana di dalamnya terdapat kekuasaan yang berfungsi untuk mengatur hubungan-hubungan manusia dalam masyarakat dan menerbitkan gejala-gejala kekuasaan dalam masyarakat.
- Pemerintah adalah suatu organisasi atau badan yang menjalankan tugas dalam sistem pemerintahan. Pemerintah juga dapat diartikan sebagai wadah atau organisasi atau lembaga yang memiliki kekuasaan yang mencakup wilayah di mana mereka berada. Adapun pemerintah dalam arti sempit adalah suatu badan atau lembaga yang memiliki kebijakan tersendiri untuk mengelola, mengatur, dan menjalankan sistem pemerintahan. Dan dalam arti sempit ini padaumumnya lembaga pemerintah yang dimaksud lebih mengarah kepada lembaga eksekutif. Dikarenakan dalam sistem pemerintahan, lembaga eksekutif lah yang mempunyai tugas untuk melaksanakan undang-undang dan melaksanakan kebijakan-kebijakan untuk tercapainya tujuan negara.
- Pemerintahan menurut pendapat dari Woodrow Wilson adalah suatu pengorganisasian kekuatan, yang mana tidak selalu dengan organisasi kekuatan angkatan bersenjata, tetapi dua atau sekelompok orang dari sekian banyak kelompok orang dipersiapkan oleh suatu organisasi agar dapat mewujudkan tujuan bersama, dengan hal-hal yang memberikan keterangan untuk urusan umum kemasyarakatan. Secara umum, pemerintahan proses atau cara pemerintah dalam menjalankan wewenangnya di berbagai bidang (ekonomi, politik, administrasi, dan lain-lain) dalam rangka mengelola berbagai urusan negara untuk kesejahteraan masyarakat.
- Birokrasi adalah suatu sistem rasional atau suatu struktur yang terorganisir dan dirancang dengan sedemikian rupa guna memungkinkan adanya pelaksanaan kebijakan public yang efektif dan efisien. Menurut Sedarmayanti (2009:67) birokrasi merupakan sistem penyelenggaraan pemerintahan yang dijalankan pegawai negeri berdasarkan peraturan perundang-undangan. Birokrasi juga merupakan suatu struktur organisasi digambarkan dengan hierarki yang pejabatnya diangkat atau ditunjuk dengan garis tanggung jawab dan kewenangannya diatur oleh peraturan yang berlaku, dan justifikasi setiap keputusan membutuhkan referensi untuk mengetahui kebijakan yang pengesahannya ditentukan oleh pemberi mandat di luar dari struktur organisasi itu sendiri.
Dari semua definisi diatas dapat disimpulkan perbedaan antara Negara, Pemerintah, Pemerintahan, dan Birokrasi yaitu Negara merupakan wadah yang didalamnya terdapat pemerintah yang sedang menjalankan sistem pemerintahan. Pemerintah ialah suatu badan atau lembaga yang mempunyai kebijakan tersendiri untuk mengelola, mengatur, dan menjalankan sistem pemerintahan. Lalu pemerintahan merupakan sistem ataupun proses yang dilakukan oleh pemerintah dalam menjalankan kebijakan/wewenangnya. Dan yang terakhir yaitu birokrasi adalah struktur organisasi digambarkan dengan hierarki dimana pejabatnya diangkat atau ditunjuk dengan garis tanggung jawab dan kewenangannya diatur oleh peraturan yang berlaku.
- Pemerintah adalah organisasi yang memiliki kewenangan untuk mengatur komunitas di wilayah tertentu, yaitu negara. Pemerintah terdiri dari beberapa lembaga, umumnya terdiri atas legislatif, eksekutif, dan yudikatif. Pemerintah menjadi sarana penentuan kebijakan sekaligus penegakkan nya.
-Pemerintahan adalah hal-hal yang berkaitan dengan penyelenggaraan kekuasaan yang mencakup seluruh aktivitas organisasi kekuasaan didalamnya. Dalam penyelenggaraan kekuasaan diperlukan kedaulatan atau kekuasaan yang tertinggi agar penerapannya bisa berjalan secara lancar.
- Birokrasi adalah struktur tatanan organisasi, Bagan, pembagian kerja, dan hierarki yang terdapat pada sebuah lembaga yang penting untuk menjalankan tugas-tugas agar lebih teratur.
Dari semua pengertian diatas dapat disimpulkan bahwa negara adalah wadah atau tempat organisasi yang dijalankan oleh sekelompok orang yang mengatur segala urusan dalam negara yang disebut pemerintah, lalu segala aktivitas yang dilakukan oleh bagian-bagian organisasi tadi baik itu dibidang legislatif, eksekutif, dan yudikatif disebut dengan pemerintah. Dan dalam menjalankan semua ini digunakanlah metode pembagian tugas untuk memudahkan pencapaian tujuannya yang disebut dengan birokrasi.
Negara merupakan suatu organisasi politik dengan pemerintahan terpusat dalam suatu wilayah tertentu. Negara memiliki perbedaan dengan pemerintah, yaitu negara dilayani oleh penerus berkelanjutan dari berbagai pemerintahan, sedangkan pemerintah merupakan sarana melaluinya kekuasaan negara yang digunakan, atau dengan kata lain negara adalah objek sosial yang tidak material dan tidak jasmani, sedangkan pemerintah adalah kelompok orang dengan kekuatan paksaan tertentu.
-Perbedaan Antara Pemerintah Dengan Pemerintahan
Pemerintahan merupakan seluruh kegiatan, fungsi, tugas serta kewajiban yang dilaksanakan oleh lembaga eksekutif dalam mencapai tujuan negara. Pemerintahan berbeda dengan pemerintah, karena pemerintahan merujuk pada sistem dalam suatu negara sedangkan pemerintah merupakan orang-orang atau lembaga yang melaksanakan dan menjalankan pemerintahan tersebut.
-Perbedaan Antara Pemerintah Dengan Birokrasi
pemerintah merupakan suatu kelompok yang memiliki wewenang untuk memerintah suatu negara. Sedangkan Birokrasi merupakan struktur tatanan organisasi dan hierarki yang terdapat pada sebuah lembaga yang penting untuk menjalankan tugas-tugas agar lebih teratur. Pemerintah dan birokrasi memiliki perbedaan yaitu pemerintah mengacu pada aturan dan sistem yang melaluinya, pemimpin dalam suatu organisasi menjalankan wewenang, menetapkan tujuan dan kebijakan, memantau kinerja, dan bertanggung jawab. Sedangkan Birokrasi mengacu pada jenis organisasi tertentu kompleks dengan beberapa aturan yang ditetapkan.