SHARING session

Session 1

Session 1

by Goesthy Ayu Mariana Devi Lestari -
Number of replies: 20

Pernahkah anda melakukan olah tubuh sebelumnya? Jika pernah, bagikan cerita pengalaman anda ketika melakukan olah tubuh. Silakan sampaikan juga pendapat anda mengenai seberapa penting olah tubuh bagi seorang penari.

In reply to Goesthy Ayu Mariana Devi Lestari

Re: Session 1

by Yeni Tsuroyya yenitsuroyya -
Siap pernah miss, biasanya setelah olah tubuh itu badan menjadi sakit semua, tapi jika sudah terbiasa maka jadi enak miss, dan kalau untuk seberapa penting olah tubuh bagi seorang penari itu sangat penting miss karena dari olah tubuh itu kita bisa melenturkan badan dari yang kaku, dan pastinya penari itu harus memiliki kelenturan badan..
In reply to Goesthy Ayu Mariana Devi Lestari

Re: Session 1

by Rheasilva Nabilah Sekarningrum -
Pernah miss. Setelah saya melakukan olah tubuh badan terasa sakit semua biasanya orang jawa bilangnya njarem, tetapi pengen nyoba lagi miss. Pendapat saya pentingnya olah tubuh bagi penari sangat penting miss, agar kita sebagai penari lebih mudah untuk mengekspresikan gerak.
In reply to Goesthy Ayu Mariana Devi Lestari

Re: Session 1

by Herlando Agustiar -
Pernah miss, Dlu saya melakukan olah tubuh disanggar miss, Olah tubuh baik penari itu sangat penting miss Karna olah tubuh itu menjadi dasar sebagai penari
In reply to Goesthy Ayu Mariana Devi Lestari

Re: Session 1

by FEBRY.PRASETYO21 FEBRY.PRASETYO21 -
pernah miss,pada waktu pada saat latihan ekskul tari disekolah.sangat penting karena dari olah tubuh membuat otot otot kita yang kaku menjadi lentur dan akan mempermudah kita sebagai penari melakukan beragam macam gerak tari yang akan dilakukan dan tidak akan terlihat kaku,seperti menjaga keseimbangan,kelincahan,ketangkasan,kecepatan dan ketepatan . mungkin itu saya yang bisa saya jelaskan sekian terimakasih untuk waktunya.
In reply to Goesthy Ayu Mariana Devi Lestari

Re: Session 1

by Resti.Farenta21 Resti.Farenta21 -

Pernah mis, kadang sakit tidak bisa berjalan terus kadang juga sampai ga bisa angkat gayung mis karna tangannya sakit, penting banget mis karna olah tubuh adalah bagian terpenting dalam membentuk tubuh yang lentur dan bagus

In reply to Goesthy Ayu Mariana Devi Lestari

Re: Session 1

by MEYTA .ANDELA21 -
Iya pernah miss, Karea saya waktu itu bru pertama kali olah tubuh jadi setelahnya badan saya sakit" mis, olah tubuh itu sangat penting mis bagi seorang penari karena olah tubuh adalah dasar seorang penari dan itu sangat penting untuk kebutuhan tubuh seorang penari
In reply to Goesthy Ayu Mariana Devi Lestari

Re: Session 1

by KADEK.ANGGI21 KADEK.ANGGI21 -
pernah miss,dulu saat pertama kali saya melakukan olah tubuh tentunya
Semua badan saya terasa sangat sakit
Tetapi karna untuk menjadi seorang penari tentunya olah tubuh ini sangat penting karna menari itu yang dibutuhkan tentunya kelentukan ,kelincahan dan juga keseimbangan
Maka dari itu saya terus melakulan olah
Tubuh dan rasa sakit itu lama kelamaan menjadi beradaptasi atau tidak sakit lagi
In reply to Goesthy Ayu Mariana Devi Lestari

Re: Session 1

by AJENG AYU SHAFIRA -
Pernah miss. Setelah melakukan olah tubuh badan menjadi sakit-sakit semua, saat ingin bangun dari tempat tidur terasa sangat berat tubuhnya, syaraf-syarafnya jadi kayak tegang gitu. Olah tubuh sangat penting bagi seorang penari karena olah tubuh adalah dasar dari pembentukan tubuh seorang penari.
In reply to Goesthy Ayu Mariana Devi Lestari

Re: Session 1

by Yumna Anis Dhiyafaatin -
Pernah miss, untuk pertama kali atau jika sudah lama tidak melakukan olah tubuh badan terasa sakit, tetapi lama kelamaan jika sudah sering melakukan olah tubuh tidak seberapa sakit lagi bahkan sudah tidak terasa sakit lagi.
Olah tubuh bagi seorang penari itu sangat penting miss, agar tubuh penari menjadi luwes dan bisa menjiwai setiap gerakan tari yang dimainkan (wiraga, wirama dan wirasa).
In reply to Goesthy Ayu Mariana Devi Lestari

Re: Session 1

by Sifa Deby Armadani -
Pernah tetapi hanya sedikit saja miss untuk olah tubuh karena saya bukan anak sanggar dan olah tubuh saya dapat dari estrakulikuler yg ada di sekolah dan itu pun hanya sedikit saja, dan menurut saya olah tubuh itu sangat penting karna dapat melatih kekuatan dan kelincahan serta kelenturan badan
In reply to Goesthy Ayu Mariana Devi Lestari

Re: Session 1

by Afriliana Sari -
Izin menjawab miss kalau disekolah saya hanya pemanasan biasa, dan itu juga sakit karena otot kita masih kaku dan belum terbiasa juga.. Pendapat saya yaitu olah tubuh ini sangat penting bagi seorang penari, karena seorang penari itu yang dipakai ya dengan menggerakkan tubuh nya.. Dengan olah tubuh ini otot kita bisa tidak kaku lagi terus kita bisa lentur dalam menari.. Siap terimakasih miss..
In reply to Goesthy Ayu Mariana Devi Lestari

Re: Session 1

by PUTRI.NOVIA21 PUTRI.NOVIA21 -
Izin memperkenalkan diri Miss
Nama Putri Novia Anastasya
Npm: 2113043049
Izin menanggapi Miss,iyaa Miss pernah pada saat latihan sanggar baik luar sanggar sekolah atau pun di sanggar skolah, biasanya yang dirasakan setelah melakukan olah tubuh badan terasa pegal-pegal atau pun rasa sakit di kaki Miss
Biasanya ini menyebabkan sedikit susah berjalan ataupun duduk.
Menurut saya Olah tubuh sangat penting bagi seseorang apalagi seorang penari,sebab seorang penari tidak jauh dari gerakan tubuh Manusia, Selain itu penari harus bisa menggerakkan sebuah tarian dengan gerakan yang indah.
In reply to Goesthy Ayu Mariana Devi Lestari

Re: Session 1

by SELVI.OKTAPIA21 SELVI.OKTAPIA21 -
Pernah miss, dulu saya sering melakukan olah tubuh di sanggar setiap mau latihan miss, karna menurut saya jika kita tidak melakukan olahtubuh terlebih dahulu teknik menari kita kurang jelas dan kurang ber power, karna olahtubuh sangat penting untuk menjadi dasar sebagai acuan kita untuk menari dengan baik. Olahtubuh oti sendiri berperan penting untuk menjadikan tubuh kita menjadi lebih lentur dan berpower. Sekian miss terimakasih
In reply to Goesthy Ayu Mariana Devi Lestari

Re: Session 1

by FIDIATUN ASTUTI -

Pernah mis waktu itu di latih olah tubuh di SMA dan rasanya memang bener bener  sakit,tapi setelah itu badan juga terasa enteng untuk di bawa gerak,,,olah tubuh itu sangat penting dilakukan sebelum memulai gerak tari karena bisa mencegah cidera saat proses menari,,olah tubuh dapat meregangkan otot-otot sehingga badan terasa enteng saat bergerak...sekian mis

In reply to Goesthy Ayu Mariana Devi Lestari

Re: Session 1

by LILIS.NURAINI21 LILIS.NURAINI21 -
Pernah miss, biasanya setelah melakukan olah tbuh badan terasa panas dan setelah latihan badan terasa sakit-sakit. tapi, jika badan sakit kata pelatih saya dulu tidak boleh dipijat tetapi besoknya harus melakukan olah tubuh lagi. dan ternyata setelah mengikuti saran pelatih saya badan saya tidak terasa sakit lagi seterusnya.
olah tubuh sangat penting untuk untuk seorang penari, karena penari tidak boleh memiliki tubuh yang kaku. maka dari itu olah tubuh sangat diperlukan untuk membentuk tubuh seorang penari yang lentur.
In reply to Goesthy Ayu Mariana Devi Lestari

Re: Session 1

by Desy Puspita Sari Desy Puspita Sari -
Nama : Desy Puspita Sari
Npm: 2113043029

Izin menjawab miss,
Pernah miss, setelah saya melakukan olah tubuh di sekolah sebelum memulai ekskul tari, jika setelah olah tubuh biasanya badan terasa sakit, tetapi hal olah tubuh itu penting sebelum melakukan kegiatan menari agar terhindar dari cidera dan membuat badan menjadi lentur dan tidak kaku.
In reply to Goesthy Ayu Mariana Devi Lestari

Re: Session 1

by RIYAN.SAPUTRA21 RIYAN.SAPUTRA21 -
Izin menjawab miss, melakukan olah tubuh sebelum nya sudah pernah.
Olah tubuh itu seru, ilmu prakteknya dapet. Walaupun ketika selesai olah tubuh, seperti ada rasa sakitnya namun akan hilang dengan sendirinya. Ketika kita sudah terbiasa, rasa sakit tersebut akan hilang bila kita melakukan nya dengan serius, ikhlas & enjoy.
Olah tubuh lumrah bagi seorang penari, ketika kita sudah terjun ke dunia tari awal pembentukan nya dari pengelolaan tubuh dahulu. Karena olah tubuh merupakan kan proses Melatih & Menguasai tubuh baik raga maupun rasa. Penari wajib mengolah tubuh agar nyaman dipandang, agar tarian yang kita bawakan juga maknanya bisa sampai kepada sang penikmatnya.
In reply to Goesthy Ayu Mariana Devi Lestari

Re: Session 1

by Intan Kurnia Setyawati -
pernah miss, setelah saya melakukan latihan olah tubuh dengan koreografer saya. besoknya badan saya jadi sakit semua, tapi jika sudah terbiasa tubuh akan terasa ringan dan lebih lincah miss. olah tubuh untuk penari itu sangat penting karena akan membentuk tubuh menjadi lebih lincah, seimbang, dan ringan miss.
In reply to Goesthy Ayu Mariana Devi Lestari

Re: Session 1

by Bilqis.Dwina21 Bilqis.Dwina21 -
Siap mis pernah, dulu di waktu SMA sebelum latihan menari kami disuruh untuk olah tubuh terlebih dahulu karna itu sangat penting untuk menghindari cidera saat latihan menari
In reply to Goesthy Ayu Mariana Devi Lestari

Re: Session 1

by RIKI SAPUTRA -
Izin menjawab miss, siap pernah.... walaupun dulu pada saat pertama kali melakukan olah tubuh setelah selesai melakukan nya badan terasa sakit semua.... Akan tetapi ketika sudah terbiasa tidak sakit lagi.... Dan latihan olah tubuh ini langkah pertama bagi seorang penari pada saat ingin menari.....