DISKUSI

DISKUSI

DISKUSI

Number of replies: 26

Apa yang dapat Anda simpulkan dari penjelasan video tersebut?

In reply to First post

Re: DISKUSI

by GRESCIE ODELIA SITUKKIR 2413031088 -
‎Nama : Grescie Odelia Situkkir
‎Npm : 2413031088
‎Kelas : 2024C

‎Teori akuntansi adalah landasan penting yang terdiri dari kumpulan prinsip, asumsi, dan metode yang digunakan untuk menyusun laporan keuangan yang akurat dan dapat dipercaya. Teori ini tidak hanya membahas sejarah dan dasar-dasar praktik akuntansi, tetapi juga terus berkembang sesuai dengan perubahan dalam dunia bisnis dan kemajuan teknologi. Selain itu, teori akuntansi selalu berpegang pada kerangka konseptual yang dibuat oleh Dewan Standar Akuntansi Keuangan, yang berfungsi sebagai pedoman utama dalam pembuatan standar pelaporan keuangan. Kerangka konseptual yang disusun oleh Dewan Standar Akuntansi Keuangan menjadi acuan utama dalam pembentukan dan penyesuaian standar akuntansi serta praktik pelaporan keuangan. Ini menjamin keseragaman dan keterbandingan laporan keuangan di berbagai entitas dan periode waktu.
‎Dapat disimpulkan bahwa teori akuntansi adalah fondasi vital yang mengarahkan bagaimana informasi keuangan disajikan secara tepat dan adaptif terhadap perkembangan zaman, sehingga menciptakan laporan yang dapat diandalkan dan berguna bagi berbagai pihak berkepentingan.
In reply to First post

Re: DISKUSI

by Ni Made Dwi Agustini -
Nama : Ni Made Dwi Agustini
Npm ; 2413031086
Kelas 2024 C

Empat hal penting :
1. Teori akuntansi memberi panduan untuk akuntansi dan pelaporan keuangan yang efektif
2. Teori akuntansi melibatkan asumsi dan metodologi yang digunakan dalam pelaporan keuangan yang memerlukan tinjauan praktik akuntansi dan kerangka peraturan
3. The Financial Accounting Standards Board ( FASB) menerbitkan Generally Accepted Accounting Principles(GAP) yang bertujuan untuk meningkatkan keterbandingan dan konsistensi dalam informasi akuntansi.
4. Teori akuntansi adalah subjek yang terus berkembang dan harus beradaptasi dengan cara-cara baru dalam berbisnis. Standar dan celah teknologi baru yang ditemukan dalam mekanisme pelaporan.

Dengan ini dapat disimpulkan bahwa teori akuntansi merupakan dasar penting dalam penyusunan laporan keuangan. Teori ini tidak hanya berfungsi sebagai panduan, tetapi juga sebagai kerangka berpikir yang membantu memastikan laporan keuangan disusun secara konsisten, logis, dan dapat dipertanggungjawabkan. Perkembangan dunia bisnis dan teknologi membuat teori akuntansi harus selalu menyesuaikan diri dengan kebutuhan zaman, sehingga lahirlah standar-standar baru yang mengatur praktik pelaporan keuangan. Lembaga seperti FASB maupun IASB memiliki peran besar dalam memperbarui aturan agar informasi akuntansi tetap relevan, dapat dibandingkan, dan mudah dipahami. Dengan begitu, teori akuntansi menjadi pondasi yang terus hidup, mengikuti perubahan, sekaligus menjaga keandalan laporan keuangan di tengah dinamika ekonomi modern.
In reply to First post

Re: DISKUSI

by IREN AGISTA PUTRI 2413031071 -
NAMA : Iren Agista Putri
NPM : 2413031071
KELAS : C

Dari video tersebut dapat disimpulkan bahwa:

Teori akuntansi adalah kumpulan asumsi, kerangka kerja, dan metodologi yang digunakan untuk mempelajari dan menerapkan prinsip pelaporan keuangan. Teori ini membantu menjelaskan serta mengarahkan praktik akuntansi dan pelaporan keuangan agar sesuai dengan standar yang berlaku. Teori akuntansi juga mencakup tinjauan sejarah praktik akuntansi serta bagaimana praktik tersebut berkembang dan diperbarui dalam kerangka regulasi yang mengatur laporan keuangan.

Seluruh teori akuntansi diikat oleh kerangka konseptual yang disusun oleh Financial Accounting Standards Board (FASB), yang menetapkan tujuan utama pelaporan keuangan bagi bisnis publik dan swasta. Teori akuntansi memungkinkan evaluasi logis dan pengembangan prosedur serta praktik akuntansi baru, yang adaptif terhadap perubahan cara berbisnis dan kemajuan teknologi.

Teori ini terus berkembang seiring munculnya standar baru, teknologi, dan kebutuhan pelaporan yang berubah. Contohnya, International Accounting Standards Board (IASB) secara berkala memodifikasi standar pelaporan keuangannya (IFRS) untuk merespons perubahan ini. Profesional akuntansi seperti Certified Public Accountants (CPA) berperan dalam membantu perusahaan menerapkan standar standar akuntansi tersebut.

Kesimpulannya, teori akuntansi memberikan panduan efektif untuk praktik akuntansi dan pelaporan keuangan yang konsisten, dapat dipercaya, dan relevan di era bisnis yang terus berubah.
In reply to First post

Re: DISKUSI

by Natasya Natasya -
Nama: Natasya
NPM: 2413031081
Kelas: 2024 C

Pengertian dari teori akutansi, bahwa akutansi adalah kerangka kerja logis yang sistematis yang berfungsi ssebagai dasar untuk mengevaluasi, menjelaskan, serta untuk memprediksi praktik praktik akutansi. Teori ini tidak hanya sekedar perangkat aturan dan pedoman, tetapi juga sebuah landasan intelektual yang memungkinkan para pprofesional dan akademisi memahami ‘mengapa’ di balik metode pelaporan keuangan. Dijelaskan pula bahwa akutannsi adakah tinjauan terhadap praktik historis dan bagaimana praktik praktik tersebut diadaptasi terhadap kerangka regulasi yang ada. Disebutkan juga bahwa teori akutansi terikat pada sebuah kerangka konseptual. Di Amerika Serikat kerangka ini ditetapkan oleh FASB financial accounting standards board, dan kerangka ini bukanlah standar akutansi itu sendiri. Melaikan fondasi dimana semua standar akutansi di bangun. Ditekankan juga bahwasannya teori akutansi memiliki tujuan praktis yang sangat penting, yaitu memfasilitasi pengembangan standar baru, serta dunia bisnis bisa berkembang lebih cepat. Seperti IASB adalah teori yang memberikan penalaran logis bagi para pembuat standar seperti FASB dan IASB. Untuk mengembangkan aturan aturan baru yang dapat mengatasi celah celah pelaporan yang muncul. Teori akutansi juga memastikan bahwa standar baru yang dibuat tidak hhanya brsifat ad-hoc tetapi juga memiliki dasar yang kuat dan konsisten dengan tujuan fundamental pelaporan keuangan.

Teori akutansi juga harus bisa beradaptasi dengan kemajuan serta perubahan zaman, sejak praktiik akutansi yang di catat pada abad ke 1,lingkungan bisnis mengalami teransformasi yang luar biasa. Teori akutasi perlu disempurnakan untuk menjembatani beberapa hal seperti metode bisnis baru, standar teknologi,dan kesenjangan pelaporan. Profesional akutansi seperti certified public accountants atau CPAs dan auditor memainkan peran penting dalam penerapan prakis teori teori ini, mereka adalah garda terdepan yang menerapkan standar yang ada dan memberikan umpan balik kepada pembuat standar yang ada. Memberikan umpan balik kepada pembuat standar dan pada gilirannya membatu membentuk evolusi teori akutansi itu sendiri

Jadi kesimpulannya yaitu bahwa teori akutansi adalah seperangkat asumsui, kerangka kerja, dan metodologi yang digunakan dalam pelaporan keuangan. Pada hal ini melibatkan penijauan praktik akutansi historis dan bagaimana mereka disesuaikan dengan kerangka peraturan yang mengatur pelaporan keuangan. Juga di jelaskan bahwa semua teori akutansu terikaat oleh kerangka konseptual yang di tetapkan oleh FASB atau Financial Accoounting Standards Board, menguraikan tujuan utama pelaporan keuangan untuk bisnis public dan swasta. Teori akutansi juga memiliki tujuan yaitu berfungsi sebagai alasan logis untuk mengevaluasi dan memandu praktiik akutansi, hal ini juga membantu dalam mengembangkan praktik akutansi baru seiring berkembangnya standar regulasi. Karena akutansi telah lahir sejak abad ke-15, teori akutansi harus terus berkembang dan beradaptasi dengan perkemabangan zaman yaitu mengenai bisnis baru, standar teknologi, dan celah dalam mekanisme pelaporan akutansi. Organisasi seperti IASB atau accounting standards board dan professional seperti CPAs atau certified public accountants membantu degan penerapan praktis teori ini.
In reply to First post

Re: DISKUSI

by Ivan Kurniawan -
Nama: Ivan Kurniawan
NPM: 2453031005
Kelas : 2024 C

Teori akuntansi adalah kumpulan asumsi, kerangka kerja, dan metodologi yang digunakan untuk mempelajari dan menerapkan prinsip pelaporan keuangan. Teori ini membantu menjelaskan serta mengarahkan praktik akuntansi dan pelaporan keuangan agar sesuai dengan standar yang berlaku. Teori akuntansi juga mencakup pengamatan sejarah praktik akuntansi serta bagaimana praktik tersebut berkembang dan diperbarui dalam kerangka regulasi yang mengatur laporan keuangan.

Seluruh teori akuntansi terikat oleh kerangka konsep yang disusun oleh Dewan Standar Akuntansi Keuangan (FASB), yang menetapkan tujuan utama pelaporan keuangan bagi bisnis publik dan swasta. Teori akuntansi memungkinkan evaluasi logistik dan prosedur pengembangan serta praktik akuntansi baru, yang adaptif terhadap perubahan cara berbisnis dan kemajuan teknologi.
In reply to First post

Re: DISKUSI

by Sofia Dilara -

Nama: Sofia Dilara
NPM: 2413031091
Kelas: 2024 C

Dari penjelasan video, dapat disimpulkan bahwa teori akuntansi memiliki peran penting dalam praktik akuntansi dan pelaporan keuangan. Teori ini menjadi panduan bagi akuntan dan perusahaan agar pencatatan dan pelaporan keuangan dilakukan dengan tepat, konsisten, dan sesuai prinsip yang berlaku. Selain memahami praktik historis, teori akuntansi juga menyesuaikan diri dengan regulasi yang mengatur laporan keuangan.

Teori akuntansi sifatnya dinamis dan terus berkembang mengikuti perubahan bisnis, teknologi, dan kebutuhan regulasi baru, sehingga laporan keuangan tetap relevan dan akurat. Organisasi seperti FASB dan IASB menetapkan standar akuntansi untuk membantu perusahaan menghasilkan laporan yang dapat dipercaya dan mudah dibandingkan. Profesional akuntansi, seperti CPA, berperan penting dalam menerapkan teori dan standar tersebut. Singkatnya, teori akuntansi adalah fondasi yang menjaga laporan keuangan tetap konsisten, relevan, dan berkualitas tinggi.


In reply to First post

Re: DISKUSI

by Nadiya Adila -
Nama : Nadiya Adila
NPM : 2413031079
Kelas : 2024 C

Dari vidio tersebut dapat disimpulkan bahwa teori akuntansi adalah kerangka yang membantu memahami dan mengatur cara membuat laporan keuangan. Teori ini berisi prinsip dan aturan yang dipakai untuk memastikan laporan keuangan akurat, jelas, dan bisa dipercaya. Teori akuntansi terus berkembang mengikuti perubahan bisnis dan teknologi. Organisasi seperti FASB dan IASB membuat standar yang dipakai oleh akuntan agar laporan keuangan konsisten dan bisa dibandingkan. Singkatnya, teori akuntansi adalah panduan yang memudahkan membuat laporan keuangan yang benar dan relevan agar keputusan bisnis bisa dibuat dengan tepat.
In reply to First post

Re: DISKUSI

by Gifrika Tutut Pradiyana -
Nama: Gifrika Tutut Pradiyana
NPM: 2453031008
Kelas: 2024 C

Teori akuntansi merupakan kumpulan konsep dan prinsip yang digunakan sebagai landasan dalam penyusunan serta evaluasi laporan keuangan. Di dalamnya terkandung berbagai asumsi, konsep, serta pendekatan yang dipakai untuk memastikan informasi keuangan yang disajikan bisa dipahami dan bermanfaat bagi pihak yang memerlukannya.

Perjalanan akuntansi sendiri sudah berlangsung lama, bahkan sejak abad ke-15. Seiring dengan perkembangan dunia usaha dan perekonomian, teori akuntansi ikut mengalami penyesuaian agar tetap sesuai dengan kebutuhan zaman. Hal tersebut tercermin dari penyesuaian aturan, penerapan standar internasional, serta perkembangan metode pencatatan yang mengikuti dinamika dunia usaha modern dan kemajuan teknologi.

Kerangka konseptual akuntansi merupakan pondasi utama dalam praktik ini. Kerangka tersebut disusun oleh lembaga resmi seperti Financial Accounting Standards Board (FASB) yang menetapkan tujuan pelaporan keuangan baik untuk perusahaan publik maupun nonpublik. Di tingkat global, organisasi lain seperti International Financial Standards Board (IFSB) juga berperan dalam memperbaiki dan menyesuaikan standar pelaporan keuangan agar bisa digunakan secara luas di berbagai negara.Dalam praktik sehari-hari, teori akuntansi tidak hanya berfungsi sebagai pedoman, tetapi juga sebagai alat untuk mengevaluasi dan memperbaiki prosedur yang sudah berjalan. Para akuntan profesional, misalnya akuntan publik bersertifikat, sangat bergantung pada teori ini untuk menafsirkan aturan baru, memastikan konsistensi laporan, dan membantu perusahaan beradaptasi dengan perubahan standar.
Secara keseluruhan, teori akuntansi berfungsi sebagai kompas yang membantu dunia usaha dan profesi akuntansi menjaga relevansi, keandalan, serta akurasi laporan keuangan dalam menghadapi perubahan zaman.
In reply to First post

Re: DISKUSI

by Rizky Abelia Putri -
Nama: Rizky Abelia Putri
Npm: 2413031098
Kelas: 24C

Teori Akuntansi merupakan landasan penting dalam menyusun laporan keuangan.
teori akuntansi adalah seperangkat asumsi, kerangka kerja, dan metodologi yang digunakan dalam studi dan penerapan prinsip-prinsip pelaporan keuangan. Semua teori akuntansi terkait oleh kerangka konseptual akuntansi, yang disediakan oleh Dewan Standar Akuntansi Keuangan. Teori akuntansi merupakan subjek yang terus berkembang dan harus beradaptasi dengan cara-cara baru dalam berbisnis dan standar teknologi baru.
In reply to First post

Re: DISKUSI

by Siti haryanti 2413031094 -
Nama : Siti Haryanti
Npm : 2413031094

Accounting theory dapat dipahami sebagai dasar pemikiran yang digunakan dalam menyusun laporan keuangan. Dalam video ini dijelaskan bahwa teori akuntansi merupakan kumpulan asumsi, konsep, dan metode yang mendukung proses pelaporan keuangan. Dengan kata lain, teori ini menjadi pedoman agar praktik akuntansi memiliki arah yang jelas dan tidak dilakukan secara sembarangan.

Secara sederhana, teori akuntansi dapat dianggap seperti peta yang membantu akuntan menentukan arah ketika mengambil keputusan.Misalnya, kenapa pendapatan dicatat saat diperoleh dan bukan ketika kas diterima? Jawabannya ada di teori yang mendasari aturan tersebut. Jadi, bukan sekadar prosedur teknis, tetapi juga ada landasan logis di baliknya.

Video ini menyoroti beberapa poin penting yang layak diperhatikan. Pertama, teori akuntansi selalu bertumpu pada asumsi dasar, seperti kelangsungan usaha, periode akuntansi, dan penggunaan satuan moneter. Kedua, teori ini menjadi dasar terbentuknya kerangka kerja yang mengatur cara informasi keuangan diukur, dicatat, dan disajikan.. Contoh nyatanya bisa dilihat pada IFRS yang menjadi acuan internasional. Ketiga, metodologi yang dijelaskan dalam teori membantu menentukan langkah praktis, misalnya kapan pendapatan diakui atau bagaimana menghitung penyusutan aset.

Sebagai perumpamaan, teori akuntansi mirip dengan buku aturan dalam sebuah game. Tanpa aturan, permainan akan kacau. Begitu juga dengan akuntansi, tanpa teori, laporan keuangan tidak akan seragam dan sulit dipercaya.

Kesimpulannya, accounting theory bukan hanya soal angka, tetapi tentang prinsip, logika, dan kejelasan dalam pelaporan keuangan. Dengan memahami teori ini, seorang akuntan dapat membuat keputusan yang tepat dan konsisten sesuai standar yang berlaku.
In reply to First post

Re: DISKUSI

by Alfiantika Putri -
Nama : Alfiantika Putri
NPM : 2413031095
Kelas : 2024C

Dalam video tersebut menjelaskan bahwa teori akuntansi adalah seperangkat asumsi, kerangka kerja, dan metode yang digunakan untuk memahami dan menerapkan prinsip-prinsip pelaporan keuangan. Teori ini membantu memberikan panduan dalam akuntansi dan pelaporan keuangan. Selain itu, teori akuntansi terus berkembang mengikuti perubahan bisnis, teknologi, dan standar terbaru untuk memastikan informasi keuangan tetap relevan dan dapat dipercaya. Dewan Standar Akuntansi seperti FASB mengeluarkan prinsip-prinsip yang mengatur supaya laporan keuangan lebih konsisten dan mudah dibandingkan. Kesimpulannya, teori akuntansi merupakan landasan yang sangat penting dalam dunia keuangan, yang membantu mengarahkan bagaimana akuntansi dilakukan dengan cara yang benar dan sesuai standar yang berlaku.
In reply to First post

Re: DISKUSI

by Niabi Rahma Wati -
Nama: Niabi Rahma Wati
NPM: 2413031078

Teori akuntansi merupakan sistem yang digunakan untuk pelaporan akuntansi keuangan. Hal ini melibatkan studi tentang Sejarah dan perkembangan praktik akuntansi, serta kerangka aturan yang mengatur laporan keuangan. Seluruh teori akuntansi mengikuti kerangka konseptual dari Dewan Standar Akuntansi Keuangan. Teori ini membantu dalam mengevaluasi dan membimbing praktik akuntansi juga menciptakan prosedur baru. Akuntansi sudah ada sejak abad ke-15, sejak saat itu baik bisnis maupun ekonomi berkembang pesat. Dewan Standar Akuntansi Keuangan berperan dalam memperbarui dan memperbaiki praktik akuntansi. Teori akuntansi mencakup aspek-aspek penting seperti asumsi, metodologi, dan perlunya peninjauan praktik akuntansi. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan konsistensi dan kualitas informasi akuntansi dalam informasi akuntansi yang terus berkembang.
In reply to First post

Re: DISKUSI

by Nuraini Naibaho 2413031076 -
Nama : Nuraini Naibaho
Npm   : 2413031076
Kelas  : 24 C

Berdasarkan video diatas dapat di simpulkan bahwa:

Teori akuntansi merupakan dasar pemikiran yang berisi asumsi dan prinsip untuk menjelaskan serta mengarahkan praktik akuntansi. Tidak hanya membahas cara mencatat transaksi, teori ini juga menekankan alasan di balik pencatatan yang dilakukan. Prinsip FASB melengkapi teori akuntansi dengan menekankan pentingnya relevansi, keandalan, keterbandingan, dan konsistensi, sehingga laporan keuangan yang dihasilkan lebih terstruktur, dapat dipercaya, serta berguna dalam pengambilan keputusan ekonomi.
In reply to First post

Re: DISKUSI

by Esa Azalia Zahra -

Nama : Esa Azalia Zahra

NPM : 2413031084

Kelas : 2024 C

Dari penjelasan video, dapat disimpulkan bahwa teori akuntansi dianggap sebagai sekumpulan prinsip, konsep, dan standar yang berkembang seiring waktu untuk membimbing praktik akuntansi. Penjelasan ini mengisyaratkan bahwa teori akuntansi bukanlah hal yang tetap, melainkan terus berubah sebagai respon terhadap dinamika ekonomi, sosial, dan teknologi. Di awal sejarahnya, teori akuntansi berfokus pada pencatatan transaksi yang sederhana (pembukuan) sebagaimana yang ditemukan pada peradaban kuno. Teori ini mengalami kemajuan yang signifikan ketika Luca Pacioli menerbitkan bukunya pada tahun 1494. Di tahap ini, teori akuntansi beralih ke sistem pembukuan berpasangan yang mengedepankan pentingnya keseimbangan dan verifikasi. Krisis Depresi Besar dan kasus-kasus seperti Enron menunjukkan perlunya teori akuntansi yang mengadopsi regulasi dan standar untuk melindungi para investor serta menjamin transparansi. Ini memicu pembentukan organisasi seperti FASB dan IASB yang bertugas untuk menetapkan standar akuntansi (contohnya, IFRS).

Krisis keuangan global pada tahun 2007 menegaskan bahwa teori akuntansi harus mampu beradaptasi. Sebagai respons, standar seperti IFRS 9 diperoleh revisi untuk menangani kelemahan yang ada dalam akuntansi instrumen keuangan. Kemajuan terbaru menunjukkan bahwa cakupan teori akuntansi semakin luas. Pembentukan ISSB dan peluncuran IFRS S1 serta IFRS S2 menunjukkan bahwa akuntansi kini tidak hanya berfokus pada aspek keuangan, tetapi juga melibatkan isu-isu terkait keberlanjutan dan dampak lingkungan.

Secara keseluruhan, materi ini menggambarkan akuntansi sebagai bidang ilmu yang terus mengalami perkembangan, di mana teori-teorinya terbentuk oleh tuntutan zaman dan peristiwa sejarah. Teori akuntansi berfungsi sebagai dasar yang secara terus menerus diperbaharui untuk memastikan bahwa laporan keuangan tetap relevan, akurat, dan transparan.

In reply to First post

Re: DISKUSI

by Rency Husna Adinda -
Nama: Rency Husna Adinda
Npm: 2413031082
Kelas: 2024C

Video ini menjelaskan bahwa teori akuntansi merupakan fondasi yang terdiri dari asumsi, kerangka kerja, dan metode dalam menyusun laporan keuangan. Tujuan dari teori ini adalah untuk memastikan bahwa laporan keuangan bersifat konsisten, transparan, dan dapat dibandingkan antara berbagai entitas. Di samping itu, juga dibahas mengenai peran Dewan Standar Akuntansi Keuangan (FASB) melalui kerangka konseptualnya, yang berfungsi sebagai pedoman penting dalam merumuskan standar akuntansi. Dengan adanya teori akuntansi dan dukungan dari kerangka konseptual FASB, laporan keuangan tidak hanya mematuhi norma teknis, tetapi juga memiliki landasan pemikiran yang logis, relevan, dan berguna bagi pengambilan keputusan.
In reply to First post

Re: DISKUSI

by Rulla Alifah -
Nama : Rulla Alifah
NPM : 2413031093

Teori akuntansi merupakan seperangkat asumsi, kerangka konseptual, dan metodologi yang menjadi dasar dalam praktik akuntansi, khususnya pelaporan keuangan. Teori ini berfungsi untuk menjelaskan "mengapa" suatu transaksi harus dicatat dan "bagaimana" cara pencatatannya dilakukan. Dengan adanya teori akuntansi, akuntan memiliki pedoman dalam menyusun laporan keuangan yang relevan, andal, serta dapat dibandingkan antarperiode maupun antarperusahaan. Selain memberikan panduan, teori akuntansi juga digunakan untuk mengevaluasi praktik akuntansi yang ada. Hal ini penting karena dunia bisnis dan regulasi selalu berkembang, sehingga teori akuntansi berperan dalam mengarahkan perubahan standar akuntansi agar tetap sesuai dengan kebutuhan para pemakai laporan keuangan, seperti investor, kreditur, dan pemerintah. Secara keseluruhan, teori akuntansi tidak hanya sekadar aturan teknis, melainkan landasan konseptual yang memastikan konsistensi, kualitas, dan kepercayaan terhadap laporan keuangan.
In reply to First post

Re: DISKUSI

by Della Puspita -
Nama : Della Puspita
NPM : 2453031007
Kelas : 2024C

Video ini menjelaskan konsep teori akuntansi dalam pelaporan keuangan.

Definisi: Teori akuntansi adalah seperangkat asumsi, kerangka kerja, dan metodologi yang digunakan dalam studi dan penerapan prinsip pelaporan keuangan.
Ruang lingkup: Studi teori akuntansi mencakup pemeriksaan landasan historis praktik akuntansi, serta bagaimana praktik ini telah berubah dan ditambahkan ke kerangka hukum yang mengatur pelaporan keuangan.
Peran kerangka konseptual: Semua teori akuntansi terikat oleh kerangka akuntansi konseptual, yang disediakan oleh Dewan Standar Akuntansi Keuangan (FASB) - organisasi independen, yang menetapkan tujuan pelaporan keuangan.

Aspek Utama Teori Akuntansi:
Artinya: Teori akuntansi memberikan panduan untuk akuntansi dan pelaporan keuangan yang efektif. Teori ini mencakup asumsi dan metodologi yang digunakan dalam pelaporan keuangan, yang memerlukan pertimbangan praktik akuntansi dan kerangka hukum.
Evolusi: Teori akuntansi terus berkembang, perlu beradaptasi dengan praktik bisnis baru, standar teknologi baru, dan kesenjangan dalam mekanisme pelaporan.
Peran organisasi: Organisasi seperti Dewan Standar Akuntansi Internasional (IASB) membantu menciptakan dan memodifikasi aplikasi praktis teori akuntansi melalui revisi Standar Pelaporan Keuangan Internasional (IFRS). Profesional seperti Akuntan Publik Bersertifikat (CPA) membantu perusahaan menavigasi Standar Akuntansi yang baru dan yang telah mapan.
Ringkasan:
Teori akuntansi memberikan panduan untuk akuntansi dan pelaporan keuangan yang efektif.
Teori akuntansi mencakup asumsi dan metodologi yang digunakan dalam pelaporan keuangan, yang memerlukan pertimbangan praktik akuntansi dan kerangka hukum.
FASB menerbitkan prinsip akuntansi yang berlaku umum (GAAP) untuk meningkatkan keterbandingan dan konsistensi informasi akuntansi.
Teori akuntansi adalah disiplin ilmu yang terus berkembang dan harus beradaptasi dengan praktik bisnis baru, standar teknologi baru, dan kesenjangan yang ditemukan dalam mekanisme pelaporan.
In reply to First post

Re: DISKUSI

by Adinda Putri Zahra -
Nama: Adinda Putri Zahra
NPM: 2413031083

Teori akuntansi adalah kumpulan asumsi, kerangka kerja, dan cara kerja yang digunakan dalam mempelajari dan menerapkan prinsip pelaporan keuangan. Teori ini membahas tentang sejarah cara kerja akuntansi dan bagaimana cara tersebut berkembang serta berubah sesuai dengan aturan yang mengatur laporan keuangan. Seluruh teori akuntansi didasarkan pada kerangka konseptual yang dibuat oleh Financial Accounting Standards Board (FASB).Teori akuntansi juga berperan sebagai cara berpikir yang logis untuk mengevaluasi dan membimbing cara-cara melakukan akuntansi, serta membantu mengembangkan metode dan prosedur baru sesuai dengan perkembangan standar regulasi.
In reply to First post

Re: DISKUSI

by Lola Egidiya -
NAMA : LOLA EGIDIYA
NPM : 2413031087
KELAS : 24C

Dalam video yang membahas teori akuntansi, dapat disimpulkan bahwa akuntansi teori adalah sebuah kerangka konseptual yang menjadi fondasi dan panduan bagi praktik akuntansi dan pelaporan keuangan. Teori ini terdiri dari serangkaian asumsi, prinsip, dan metodologi yang digunakan untuk mempelajari dan menerapkan praktik akuntansi secara efektif.

Video ini menekankan beberapa aspek penting. Pertama, teori akuntansi tidak bersifat kaku, melainkan terus berkembang dan adaptif. Teori ini harus mampu menyesuaikan diri dengan perkembangan baru dalam dunia bisnis, standar teknologi, dan celah yang ditemukan dalam mekanisme pelaporan keuangan. Ini menunjukkan bahwa dunia akuntansi tidak statis, melainkan dinamis dan responsif terhadap perubahan lingkungan.

Kedua, video ini menjelaskan pentingnya kerangka konseptual yang ditetapkan oleh lembaga-lembaga seperti Financial Accounting Standards Board (FASB). Kerangka ini memastikan adanya konsistensi dan perbandingan yang lebih baik dalam informasi akuntansi, sehingga laporan keuangan menjadi lebih kredibel dan bermanfaat bagi penggunanya

Secara keseluruhan, teori akuntansi berfungsi sebagai landasan pemikiran logis yang membantu mengevaluasi dan memandu praktik akuntansi yang ada. Teori ini bukan hanya sekadar kumpulan aturan, tetapi juga sebuah pemikiran mendalam yang memastikan laporan keuangan dapat menyajikan informasi yang akurat, relevan, dan dapat diandalkan. Dengan demikian, pemahaman terhadap teori akuntansi sangat penting bagi siapa pun yang terlibat dalam proses pelaporan keuangan, baik sebagai praktisi maupun pengguna informasi akuntansi.
In reply to First post

Re: DISKUSI

by Muhammad Fawwaz -
nama = muhammad khalil fawwaz
npm = 2413031085
kelas = 2024 c

Video ini menjelaskan bahwa teori akuntansi adalah kumpulan asumsi, kerangka, dan metode yang dipakai untuk mempelajari serta menerapkan prinsip-prinsip pelaporan keuangan. Teori ini mencakup analisis terhadap latar belakang sejarah praktik akuntansi dan evolusi regulasi yang mengatur laporan keuangan. Semua teori akuntansi didasarkan pada kerangka konseptual yang diberikan oleh Financial Accounting Standards Board (FASB). Teori akuntansi berfungsi untuk menilai dan membimbing praktik akuntansi, serta berperan dalam pengembangan standar dan prosedur baru. Mengingat perubahan yang terus terjadi di dunia bisnis dan teknologi, teori akuntansi adalah bidang yang terus berevolusi agar dapat beradaptasi dengan perubahan ini, sehingga pelaporan keuangan tetap relevan, konsisten, dan dapat dipercaya. Organisasi seperti International Accounting Standards Board (IASB) juga berkontribusi dalam mengubah dan memperbaharui penerapan praktis dari teori ini dalam standar pelaporan keuangan internasional.
In reply to First post

Re: DISKUSI

by zara nur rohimah -
Nama : Zara Nur Rohimah
Npm : 2413031070
kELAS : 2024C

Video tersebut memberikan gambaran umum tentang teori akuntansi dan perannya dalam pelaporan keuangan.
• Definisi Teori Akuntansi: Teori akuntansi didefinisikan sebagai seperangkat asumsi, kerangka kerja, dan metodologi yang digunakan dalam pelaporan keuangan.
• Peran dan Evolusi: Teori akuntansi bertugas meninjau fondasi historis akuntansi dan beradaptasi dalam kerangka peraturan yang ada. Teori ini juga berfungsi sebagai penalaran logis untuk mengevaluasi dan memandu praktik akuntansi.
• Kerangka Konseptual: Seluruh teori akuntansi diatur oleh kerangka konseptual yang ditetapkan oleh FASB (Financial Accounting Standards Board), yang menguraikan tujuan utama pelaporan keuangan.
• Adaptasi Berkelanjutan: Akuntansi adalah disiplin ilmu yang terus berkembang dan harus beradaptasi dengan metode bisnis, standar teknologi, dan celah yang ditemukan dalam mekanisme pelaporan. Organisasi seperti IASB (International Accounting Standards Board) membantu merevisi penerapan praktis teori akuntansi.

Teori akuntansi adalah panduan untuk pelaporan keuangan yang efektif. Itu mencakup asumsi dan metodologi yang memerlukan tinjauan praktik dan kerangka peraturan. FASB mengeluarkan GAAP (Generally Accepted Accounting Principles) untuk meningkatkan konsistensi dan komparabilitas informasi. Teori akuntansi adalah bidang yang terus berevolusi dan harus beradaptasi dengan cara-cara baru dalam berbisnis.
In reply to First post

Re: DISKUSI

by Salwa Trisia Anjani -
Nama : Salwa Trisia Anjani
Npm : 2413031090
Kelas : C

Dari vidio tersebut dapat di simpullkan bahwa, Teori akuntansi merupakan seperangkat asumsi, kerangka, dan metodologi yang digunakan dalam pelaporan keuangan. Teori ini berfungsi sebagai panduan bagi praktik akuntansi agar laporan keuangan yang dihasilkan efektif, konsisten, dan dapat dibandingkan. Pengembangan teori akuntansi tidak lepas dari peran lembaga seperti FASB yang menerbitkan GAAP, serta IASB yang menetapkan standar internasional melalui IFRS.

Sejak abad ke-15, akuntansi terus berkembang mengikuti perubahan bisnis, teknologi, dan kebutuhan pelaporan. Teori akuntansi juga berperan dalam mengevaluasi praktik lama sekaligus merumuskan prosedur baru agar tetap relevan. Intinya, teori akuntansi adalah pedoman yang dinamis dan selalu beradaptasi dengan perkembangan zaman.
In reply to First post

Re: DISKUSI

by Melinda Dwi Safitri -

Nama: Melinda Dwi Safitri

Npm: 2413031092

Kelas: 2024 C

Dari video tersebut dapat dipahami bahwa teori akuntansi merupakan seperangkat asumsi, kerangka, dan metode yang digunakan untuk memahami sekaligus menerapkan prinsip pelaporan keuangan. Peran utamanya adalah menjelaskan mengapa praktik akuntansi dilakukan dengan cara tertentu serta memberi arah agar pelaporan keuangan berjalan sesuai standar yang berlaku. Selain itu, teori akuntansi juga meninjau perkembangan historis praktik akuntansi dan bagaimana praktik tersebut terus disesuaikan dengan regulasi yang mengatur penyusunan laporan keuangan.

Kerangka konseptual yang dikeluarkan oleh Financial Accounting Standards Board (FASB) menjadi pijakan penting dalam teori akuntansi, karena menetapkan tujuan utama laporan keuangan baik untuk perusahaan publik maupun swasta. Dengan adanya teori akuntansi, prosedur dan praktik baru bisa dikembangkan secara logis sehingga mampu menyesuaikan diri dengan perubahan cara berbisnis maupun kemajuan teknologi.

Teori akuntansi tidak bersifat statis, melainkan terus berevolusi. Misalnya, International Accounting Standards Board (IASB) secara berkala memperbarui standar IFRS agar tetap relevan dengan kebutuhan global. Para profesional, seperti Certified Public Accountants (CPA), memiliki peran besar dalam membantu perusahaan menerapkan standar ini di lapangan.

Kesimpulannya, teori akuntansi bukan hanya pedoman konseptual, tetapi juga instrumen praktis yang memastikan laporan keuangan disusun secara konsisten, transparan, dan relevan dengan perkembangan zaman. Dengan kerangka ini, akuntansi dapat tetap menjadi alat yang andal untuk pengambilan keputusan di dunia bisnis yang dinamis.


In reply to First post

Re: DISKUSI

by Ratih Apriyani -
NAMA: RATIH APRIYANI
NPM: 2413031073
KELAS: 2024 C

KESIMPULAN:
Teori akuntansi adalah seperangkat asumsi, kerangka, dan metodologi yang digunakan dalam studi dan penerapan prinsip-prinsip pelaporan keuangan. Studi tentang teori akuntansi mencakup tinjauan terhadap dasar-dasar historis praktik akuntansi, serta cara praktik akuntansi berubah dan ditambahkan ke dalam kerangka regulasi yang mengatur laporan keuangan dan pelaporan keuangan. Financial Accounting Standards Board, sebuah lembaga independen yang bekerja untuk merumuskan dan menetapkan tujuan utama dari pelaporan keuangan oleh perusahaan, baik publik maupun privat. teori akuntansi dapat dipandang sebagai penalaran logis yang membantu mengevaluasi dan membimbing praktik akuntansi. Seiring dengan berkembangnya standar regulasi, teori akuntansi juga membantu dalam mengembangkan praktik dan prosedur akuntansi baru.Teori akuntansi merupakan subjek yang terus berevolusi, dan harus mampu menyesuaikan diri dengan cara-cara baru dalam berbisnis, standar teknologi baru, serta celah-celah yang ditemukan dalam mekanisme pelaporan.Teori akuntansi memberikan panduan untuk akuntansi dan pelaporan keuangan yang efektif.Teori akuntansi mencakup asumsi dan metodologi yang digunakan dalam pelaporan keuangan, yang memerlukan tinjauan atas praktik akuntansi dan kerangka regulasi. Financial Accounting Standards Board (FASB) menerbitkan prinsip akuntansi yang berlaku umum (GAAP), yang bertujuan meningkatkan keterbandingan dan konsistensi dalam informasi akuntansi.Teori akuntansi adalah subjek yang terus berkembang, dan harus menyesuaikan diri dengan cara baru dalam berbisnis, standar teknologi baru, serta celah yang ditemukan dalam mekanisme pelaporan.
In reply to First post

Re: DISKUSI

by Shafa Djiana Wardani -
Nama: Shafa Djiana Wardani
NPM: 2413031080
Kelas: 2024 C

Kesimpulan yang dapat saya ambil dari penjelasan video tersebut yaitu, teori akuntansi adalah seperangkat asumsi, kerangka kerja, dan metodologi yang digunakan dalam studi dan penerapan prinsip-prinsip pelaporan keuangan. Tujuannya adalah untuk memberikan panduan yang efektif bagi praktik akuntansi dan pelaporan keuangan, serta bertindak sebagai penalaran logis untuk mengevaluasi dan memandu praktik tersebut.

Semua teori akuntansi dibatasi oleh kerangka kerja konseptual akuntansi. Kerangka kerja ini disediakan oleh Financial Accounting Standards Board (FASB), yang merupakan entitas independen yang menetapkan tujuan pelaporan keuangan. FASB mengeluarkan Generally Accepted Accounting Principles (GAAP), yang bertujuan untuk meningkatkan perbandingan dan konsistensi informasi akuntansi.

Teori akuntansi adalah subjek yang terus berkembang dan harus beradaptasi dengan perubahan seperti cara berbisnis yang baru, standar teknologi baru, dan celah yang ditemukan dalam mekanisme pelaporan. Organisasi seperti International Accounting Standards Board (IASB) berperan dalam memodifikasi standar pelaporan keuangan internasional (IFRS) untuk menciptakan dan merevisi praktik akuntansi serta menyediakan aplikasi praktis dari teori tersebut. Selain itu, teori ini juga membantu mengembangkan praktik dan prosedur akuntansi baru seiring dengan evolusi standar regulasi.
In reply to First post

Re: DISKUSI

by Faiz Ramadhan -
Nama : Faiz Ramadhan
NPM : 2413031096
Kelas C

Dari video tersebut bisa saya simpulkan kalau teori akuntansi adalah prinsip dan standar yang terus berkembang untuk membantu praktik akuntansi. jadi tuh walnya fokus pada pencatatan sederhana terus teori ini maju dengan sistem pembukuan berpasangan dari Luca Pacioli. Krisis ekonomi dan skandal mendorong regulasi dan pembentukan standar internasional seperti IFRS. Setelah krisis 2007, standar diperbarui termasuk aspek keberlanjutan. Dengan demikian, teori akuntansi selalu berubah agar laporan keuangan tetap relevan, akurat, dan transparan.