Forum diskusi kelompok

Kelompok 2

Kelompok 2

by Hafid Alzain 2013021001 -
Number of replies: 34

Selamat pagi rekan-rekan mahasiswa yang berbahagia. Setelah mengamati video pembelajaran yang kalian amati di pertemuan sebelumnya, silahkan kalian berdiskusi di kelompok masing-masing membahas hasil analisis video yang kalian amati. Selamat berdiskusi

In reply to Hafid Alzain 2013021001

Re: Kelompok 2

by AULIA SENAWATI 2113021009 -
Selamat pagi rekan-rekan kelompok 2! Pagi ini kita akan menganalisis video di pertemuan sebelumnya apakah sudah menerapkan pendekatan scientific atau belum ya!
In reply to Hafid Alzain 2013021001

Re: Kelompok 2

by AULIA SENAWATI 2113021009 -
Mantap temen2 smuaa, fathiah muncul fath!

Oke sebelum menganalisis, aku mau nanya, menurut kalian pendekatan scientific itu bagaimana pendekatan yang seperti apa?
In reply to AULIA SENAWATI 2113021009

Re: Kelompok 2

by Mikael Deo Pamungkas 2113021053 -
Menurut saya, pendekatan scientific itu pendekatan yang dilakukan pada saat proses pembelajaran yang memberikan kebebasan kepada siswa untuk lebih aktif dalam membangun konsep, merumuskan masalah serta mencari hipotesia dari suatu masalah, yang kemudian siswa diberikan waktu untuk mempresentasikan hasil tersebut
In reply to AULIA SENAWATI 2113021009

Re: Kelompok 2

by Jenita Eka Lishani_2113021039 -
Menurut saya, pendekatan scientific merupakan pendekatan dalam pembelajaran yang dirancang sedemikian rupa sehingga peserta didik dapat secara aktif menyusun konsep maupun prinsip melalui tahapan-tahapan mengamati, merumuskan masalah, mengajukan hipotesis, mengumpulkan data, menganalisis data, menarik kesimpulan dan mengkomunikasikan konsep atau prinsip yang ditemukan.
In reply to AULIA SENAWATI 2113021009

Re: Kelompok 2

by AULIA NAMIRA SYAHPUTRI 2113021045 -
Menurut saya, pendekatan scientific ini adalah suatu pendekatan atau metode untuk memperoleh pengetahuan yang melibatkan langkah-langkah seperti pengumpulan data, analisis data, pembuatan hipotesis, pengujian hipotesis, dan pengambilan kesimpulan berdasarkan bukti empiris.
In reply to Hafid Alzain 2013021001

Re: Kelompok 2

by AULIA SENAWATI 2113021009 -
WOAh jadi intinya adalah penddekatan scientific adalah pendekatan yang mengantarkan peserta didik pada pengalaman belajar berbasis sains atau keilmuan. Dimana mereka di tuntun untuk menentukan konsep, merumuskan masalah serta mencari hipotesis dari suatu masalah, mengumpulkan lalu menganalisis data dari suatu masalah, kemudian menarik kesimpulan dan mempresentasikannya yah
In reply to AULIA SENAWATI 2113021009

Re: Kelompok 2

by Hafid Alzain 2013021001 -
setelah kalian berpendapat, coba cek di literatur-literatur terpercaya, bandingkan apakah pendapat kalian sudah sesuai atau belum
In reply to Hafid Alzain 2013021001

Re: Kelompok 2

by AULIA NAMIRA SYAHPUTRI 2113021045 -
Menurut Sudarwan (Kharisma Eka Putri, 2020) mengemukakan bahwa pendekatan saintifik ditujukan untuk memberi pemahaman kepada siswa agar mengetahui, memahami, mempraktikan yang dipelajari secara ilmiah. Jadi, dalam proses pembelajaran siswa diajarkan agar siswa mencari tahu dari berbagai literature melalui langkah mengamati, menanya, mencoba, mengolah, menyajikan, menyimpulkan, dan mencipta untuk keseluruhan mata pelajaran.
Dan menurut kami, ini sesuai kak.
In reply to AULIA NAMIRA SYAHPUTRI 2113021045

Re: Kelompok 2

by AULIA SENAWATI 2113021009 -
In reply to AULIA SENAWATI 2113021009

Re: Kelompok 2

by AULIA SENAWATI 2113021009 -
Tambahan yah rekan-rekan kelompok 2, nah dalam jurnal ini juga disebutkan bahwasannya pendekatan scientific perlu dikombinasikan dengan media yang tepat, dimana ciri-cirinya sebagai berikut:
a. Kemampuan mengakomodasikan penyajian stimulus yang tepat (visual dan/
atau audio)
b. Kemampuan mengakomodasikan respon siswa yang tepat (tertulis, audio, dan/
atau kegiatan fisik)
c. Kemampuan mengakomodasikan umpan balik
d. Pemilihan media utama dan media sekunder untuk penyajian informasi atau
stimulus, dan untuk latihan dan tes (sebaiknya latihan dan tes menggunakan
media yang sama)
e. Tingkat kesenangan (preferensi lembaga, guru, dan pelajar) dan keefektivan
biaya (Azhar Arsyad, 2011:71)
In reply to Hafid Alzain 2013021001

Re: Kelompok 2

by Fathiyah Mujahidah Arrohmah 2163021001 -
Ada juga di jurnal yg lian menyatakan, Pendekatan scientific learning ialah pendekatan yang digunakan dalam
pembelajaran yang dilakukan melalui proses ilmiah. Dalam artian, apa yang dipelajari dan diperoleh peserta didik dilakukan dengan indra dan akal pikiran
sendiri, sehingga mereka secara langsung dalam proses mendapatkan ilmu
pengetahuan. Dengan pendekatan tersebut, peserta didik mampu menghadapi
dan memecahkan masalah yang dihadapi dengan baik (Fadlillah, 2014).
In reply to Hafid Alzain 2013021001

Re: Kelompok 2

by AULIA SENAWATI 2113021009 -
menurut kemendikbud, secara umum tahapan dalam pendekatan ini disebut juga dengan 5M, yaitu mengamati, menanya, mencoba, menalar, mempresentasikan, menurut kalian bagaimana?

In reply to Hafid Alzain 2013021001

Re: Kelompok 2

by AULIA SENAWATI 2113021009 -
Setelah memahami apa itu pendekatan scientific dan tahapan2nya, menurut kalian video yang kita analisis kemarin apakah sudah menerapkan pendekatan scientific?
In reply to AULIA SENAWATI 2113021009

Re: Kelompok 2

by Mikael Deo Pamungkas 2113021053 -
Sudah sen, karena dalam proses pembelajaran di video yang kita analisis kemarin sudah menerapkan tahapan seperti di pendekatan scientific
In reply to AULIA SENAWATI 2113021009

Re: Kelompok 2

by AULIA NAMIRA SYAHPUTRI 2113021045 -
Sudah sen, dalam video pembelajaran yang kemarin kita analisis sudah menerapkan 5M, yaitu mengamati, menanya, mencoba, menalar, mempresentasikan. Jadi menurutku sudah menerapkan pendekatan scientific.
In reply to AULIA NAMIRA SYAHPUTRI 2113021045

Re: Kelompok 2

by AULIA SENAWATI 2113021009 -
Bener banget put, saya juga setuju, dimana siswanya mengamati model konkret kubus, kemudian menanyakan bagaimana kepada guru bagaimana cara untuk mendapatkan rumus-rumus volum dan luas permukaan, kemudian mencoba membentuk bangun ruang lain dari model kubus tersebut hingga terbentuk balok, dan menalar bagaimana menemukan rumus volum balok, kemudian mempresentasikan hasilnya di depan kelas
In reply to Hafid Alzain 2013021001

Re: Kelompok 2

by AULIA SENAWATI 2113021009 -
Jangan lupa mencari jurnal untuk laporan analisis video yaa!