Ringkasan Mingguan
Umum
Salam sejahtera untuk kita semua. Tabik pun....
Selamat datang di Semester Ganjil 2025/2026, dimana pada semester ini perkuliahan dilaksanakan secara luring (FKIP L.3C) dan daring baik sinkronus maupun asinkronus. Perkuliahan Medan Elektromagnetik dilaksanakan melalui pertemuan tatap muka dan vclass. Pembelajaran ini menerapkan model PBL, PjBL, dan Kooperatif. Menggunakan metode case method, diskusi, tutorial, dll. Mahasiswa diharapkan sangat aktif untuk mencari sumber belajar dari jurnal, e-book, youtube, atau melihat keadaan pendidikan disekitarnya. Kami akan berusaha semaksimal mungkin untuk tetap bisa melaksanakan perkuliahan secara efektif dan efisien sehingga tujuan pembelajaran dapat tercapai. Oleh sebab itu kami minta kerja sama kepada mahasiswa untuk tetap semangat, dan aktif selama perkuliahan berlangsung.
29 August - 4 September
5 September - 11 September
12 September - 18 September
19 September - 25 September
Ruang Diskusi dan upload Tugas Pertemuan ke 3
3 Oktober 2025, Pertemuan ke 6
Ruang upload tugas
Pertemuan 9
Pertemuan 10 (30 Oktober 2025)
Pada pertemuan ini, kita akan mempelajari dua hukum dasar dalam magnetostatika, yaitu Hukum Biot–Savart dan Hukum Ampère, yang menjelaskan bagaimana arus listrik menghasilkan medan magnet di sekitarnya.
Hukum Biot–Savart memberikan hubungan kuantitatif antara elemen arus kecil dan medan magnet yang ditimbulkannya pada suatu titik di ruang, sedangkan Hukum Ampère menyederhanakan perhitungan medan magnet untuk sistem yang memiliki simetri tinggi, seperti kawat lurus panjang, solenoida, dan toroid.
Melalui kedua hukum ini, mahasiswa diharapkan mampu:
-
Menjelaskan asal-usul medan magnet akibat arus listrik secara fisik dan matematis,
-
Menggunakan aturan tangan kanan untuk menentukan arah medan magnet,
-
Menerapkan integral Biot–Savart dan Hukum Ampère dalam berbagai kasus nyata,

- Setelah mengikuti perkuliahan secara tatap muka silahkan diskusikan dengan kelompokmu tugas pada halaman 24.
-
Pertemuan 11 (7 November 2025)
Setelah mengikuti perkuliahan, mahasiswa mampu:
1.Menjelaskan konsep dasar gaya Lorentz dan induksi elektromagnetik.2.Menentukan besar dan arah gaya magnetik pada muatan bergerak dan kawat berarus.3.Menganalisis fenomena gaya Lorentz dan induksi magnet dalam kehidupan sehari-hari.4.Menyelesaikan soal kuantitatif dan kualitatif terkait gaya magnet dan ggl induksi.
Silahkan baca terlebih dahulu materi pertemuan 11. Setelah perkuliahan tatap muka, silahkan tuliskan pertanyaan pada materi yang diajarkan di kelas!
Silahkan unggah tugas yg diberikan ketika pertemuan di kelas pada menu ini. Menu unggah ditutup pada tanggal 14 November 2025 pukul 10.00.
Pertemuan 12 (14 November 2025)
Setelah mengikuti perkuliahan, diharapkan mahasiswa mampu:
-
Menjelaskan konsep fluks magnetik.
-
Menurunkan rumus Hukum Faraday.
-
Menghitung GGL induksi akibat perubahan fluks.
-
Menggunakan Hukum Lenz untuk menentukan arah arus induksi.
-
Menghubungkan konsep induksi dengan aplikasi nyata (generator, rem elektromagnetik, sensor EM).

Silahkan unduh materi pertemuan 12 pada menu ini.
Outline perkuliahan.
1.Fluks Magnetik (ΦB)2.Hukum Faraday (GGL Induksi)3.Hukum Lenz — Menentukan Arah Arus Induksi4.Motional EMF (GGL karena Gerakan Konduktor)5.Aplikasi Hukum Faraday dalam Kehidupan Nyata6.LATIHAN SOALSilahkan kerjakan soal ini secara individu, dikumpulkan pada menu ini paling lambat 14 November 2025 pukul 16. 30.

-
31 October - 6 November
7 November - 13 November
- Pekan ini
14 November - 20 November
21 November - 27 November
28 November - 4 December
5 December - 11 December
12 December - 18 December