Enrolment options

PSPK_SENYAWA KOMPLEKS_B_GANJIL 2022/2023

  • Selamat berjumpa di perkuliahan Senyawa Kompleks.

    Bagaimana kabar kalian? Semoga tetap semangat dan sehat selalu ya. Sebelumnya, mari kita sama-sama berdoa dan proaktif menerapkan kebiasaan baru, sesuai protokol kesehatan.

  • Mata kuliah ini berbobot 2 sks, dan diampu oleh saya sendiri.

    Deskripsi mata kuiah sbb.

    Perkuliahan ini membahas tentang senyawa kompleks, yang meliputi ligan dan tata nama (nomenklatur) senyawa kompleks, isomerisme pada senyawa kompleks, teori ikatan dalam senyawa kompleks (meliputi perkembangan teori awal, teori ikatan valensi, teori medan Kristal, dan energi stabilisasi medan kristal), serta kestabilan dalam senyawa kompleks.

    Petunjuk perkuliahan

    Perkuliahan ini dilaksanakan selama 2 x 50 menit/minggu tatap muka, 2 jam/minggu tugas terstruktur, dan 2 jam/minggu tugas mandiri.  Pada perkuliahan ini digunakan model dan metode pembelajaran yang bervariasi meliputi penugasan, presentasi, dan diskusi/tanya-jawab. Penugasan dimaksudkan untuk melatih mahasiswa dalam: mencari informasi yang kre­dibel terkait materi yang ditugaskan, mengemas materi dalam bentuk makalah, mempersiap­kan presentasi, bekerja sama dalam kelompok, dan bertanggung jawab. Hasil dari penugasan kemudian dipresentasikan di kelas untuk mendapatkan konfirmasi dari dosen dan mahasiswa. Presentasi dimaksudkan untuk melatih mahasiswa dalam: berkomunikasi, menjelaskan materi yang ditugaskan, mengajukan pertanyaan, menjawab pertanyaan, dan menerima tanggapan dari orang lain atas presentasinya.


Self enrolment (Student)