Ayo Diskusi: Gerak parabola (projectile motion)

Ayo Diskusi: Gerak parabola (projectile motion)

Jumlah balasan: 20

Silakan Anda diskusikan materi Gerak parabola (projectile motion) yang ada pada buku Analytical Mechanics (Fowles & Cassiday) atau sumber lainnya pada forum iniJika ada hal yang perlu ditanyakan juga silakan disampaikan pada forum ini.


Sebagai balasan Kiriman pertama

Re: Ayo Diskusi: Gerak parabola (projectile motion)

oleh Pita Nadia 2013022008 -
Nama : Pita Nadia
NPM : 2013022008

Izin bertanya,
Bagaimana persamaan gerak roket dalam tiga dimensi? Apakah sama dengan gerak parabola?
Terima kasih
Sebagai balasan Pita Nadia 2013022008

Re: Ayo Diskusi: Gerak parabola (projectile motion)

oleh Chairani Kartini S.Harry -
Nama : Chairani Kartini S.Harru
NPM : 2013022028

Izin menjawab,
Menurut saya berbeda karena Gerak yang lintasannya berbentuk parabola disebut gerak parabola. Dalam fisika, suatu benda yang dilemparkan dan membentuk sudut dengan bidang horizontal akan membentuk lintasan parabola. Gerak ini adalah contoh gerak pada bidang dua dimensi. Sedangkan gerak roket dalam tiga demensi merupaka gerak pada bidang tiga dimensi.
Terimakasih
Sebagai balasan Kiriman pertama

Re: Ayo Diskusi: Gerak parabola (projectile motion)

oleh Insani Triana 2013022002 -
Nama : Insani Triana
NPM : 2013022002

Izin bertanya,
Dalam bahasan projectile motion, mengapa lintasan benda yang dikenai gaya hambat udara bergantung pada kuadrat kecepatannya tidak dapat dihitung secara analitis?

Terima kasih
Sebagai balasan Kiriman pertama

Re: Ayo Diskusi: Gerak parabola (projectile motion)

oleh Rosa Salsabila Latifah 2013022050 -
Nama: Rosa Salsabila Latifah
NPM: 2013022050

Izin bertanya
Bagaimana penerapan dari konsep gerak parabola di kehidupan seharip-hari?

Terima kasih
Sebagai balasan Rosa Salsabila Latifah 2013022050

Re: Ayo Diskusi: Gerak parabola (projectile motion)

oleh Sholea mutiara 2013022048 -
Nama : Sholea Mutiara
Npm : 2013022048

Izin Menjawab,
Penerapan dari konsep gerak parabola dikehidupan sehari-hari Yaitu :
1. Berbagai macam benda yang akan dilakukan pelemparan dari atas ke bawah jurang itu sendiri
2. Manusia yang dimana melompat dari papan dan akan terjun ke arah kolam air
3. Peluru yang dilakukan penembakan secara horizontal dan perlahan-lahan akan menuju tanah
Terima kasih.
Sebagai balasan Sholea mutiara 2013022048

Re: Ayo Diskusi: Gerak parabola (projectile motion)

oleh Atikkotunnajiah 2013022056 -
Nama: Atikkotunnajiah
Npm: 2013022056

Izin menjawab,
Contoh dalam kehidupan sehari-hari ialah: gerakan bola tenis ketika melambung akibat dorongan dari raket tenis, gerakan bola basket yang masuk ke ring, gerakan bola golf setelah dipukul oleh pemain menggunakan stik golf, gerakan bola voli, dan gerakan lompat jauh.

Terimakasih
Sebagai balasan Rosa Salsabila Latifah 2013022050

Re: Ayo Diskusi: Gerak parabola (projectile motion)

oleh Alfia Rosa -
Nama : Alfia Rosa
NPM : 2013022040

Izin menjawab,
Penerapan konsep gerak parabola dalam kehidupan sehari-hari dilihat dari awal bergerak nya benda dibagi menjadi dua, yaitu benda yang bergerak dengan sudut elevasi tertentu yang mencapai sumbu-y dan kemudian turun kembali, jenis yang satu nya lagi adalah benda yang dijatuhkan dari ketinggian tertentu dengan keadaan benda tersebut ikut bergerak sebelum dijatuhkan sehingga benda memiliki kecepatan arah-x.

​Kasus yang pertama adalah sering dijumpai dalam kegiatan olahraga, contoh nya pukulan bola golf, lemparan bola basket, tendangan melambung pada pertandingan sepakbola, dan masih banyak lagi. Sedangkan gerakan yang kedua adalah benda yang dijatuhkan dari ketinggian tertentu dengan memiliki kecepatan awal, contohnya adalah gerak pada rudal yang dijatuhkan oleh pesawat tempur atau juga benda yang dilempar ke bawah jurang. Kedua contoh tersebut memberikan kecepatan pada benda sehingga benda bergerak secara parabola.

Terima kasih
Sebagai balasan Rosa Salsabila Latifah 2013022050

Re: Ayo Diskusi: Gerak parabola (projectile motion)

oleh Tri Lestari -
Nama : Tri Lestari
NPM : 2013022058

Izin menambahkan,
Penerapan gerak parabola dalam kehidupan sehari hari, seperti
Berbagai macam benda yang akan dilakukan pelemparan dari atas ke bawah jurang itu sendiri.
Manusia yang dimana melompat dari papan dan akan terjun ke arah kolam air.
Terimakasih
Sebagai balasan Rosa Salsabila Latifah 2013022050

Re: Ayo Diskusi: Gerak parabola (projectile motion)

oleh Elpin Nurul Rahmayani -
Nama : Elpin Nurul Rahmayani
NPM : 2013022038

Izin menambahkan,
Gerak parabola merupakan salah satu gerak dua dimensi. Gerak parabola juga biasa disebut dengan gerak peluru karena memiliki sifat seperti gerak yang ditempuh peluru yang ditembakkan ke atas dengan membentuk sudut tertentu terhadap arah horizontal. Gerak parabola memiliki lintasan berbentuk parabola (setengah lingkaran).

Gerak parabola dapat dimanfaatkan oleh banyak orang seperti atlet bola voli yang melakukan gerakan bola voli, atlet yang melakukan gerakan lompat jauh, pemain bola yang mengatur sudut dan kekuatan tendangan sehingga bola mencapai sasaran, bom yang dijatuhkan dari pesawat, penembakkkan rudal, gerakan bola basket masuk ring, gerakan bola golf setelah dipukul oleh pemain menggunakan stik golf, dan gerakan bola tenis ketika melambung akibat dorongan dari raket tenis.
Terimakasih
Sebagai balasan Kiriman pertama

Re: Ayo Diskusi: Gerak parabola (projectile motion)

oleh Neo Safitri 2013022006 -
Nama : Neo Safitri
Npm : 2013022006

Izin bertanya, apakah benar jika dikatakan bahwa pada ketinggian maksimum dari gerak parabola, kecepatan benda adalah nol? Jika benar, jelaskan dan jika tidak berikan contoh untuk menyangkalnya.
Terimakasih.
Sebagai balasan Neo Safitri 2013022006

Re: Ayo Diskusi: Gerak parabola (projectile motion)

oleh Sihfa Zhainita 2013022062 -
Nama : Sihfa Zhainita
NPM : 2013202062

Izin menjawab,
Gerak parabola terbagi dalam dua jenis gerak lurus beraturan pada sumbu horizontal (x) dan gerak lurus berubah beraturan pada sumbu vertical (y). Semakin benda Bergerak naik, maka kecepatan atau besar dan arah pada sumbu x tetap. Tetapi besar kecepatan atau kelajuan pada sumbu y berkurang beraturan dengan percepatan sama dengan percepatan gravitasi (g). Sehingga pada titik tertinggitertinggi, kecepatan pada sumbu y sama dengan nol dan kecepatan pada titik tertinggi sama dengan kecepatan pada sumbu x.
Terimakasih
Sebagai balasan Kiriman pertama

Re: Ayo Diskusi: Gerak parabola (projectile motion)

oleh Putri Asnaul Karimah 2013022014 -
Nama : Putri Asnaul Karimah
NPM : 2013022014
Izin bertanya,
Bagaimanakah hubungan antara gaya hambat dengan gerak parabola?
Terimakasih
Sebagai balasan Putri Asnaul Karimah 2013022014

Re: Ayo Diskusi: Gerak parabola (projectile motion)

oleh Pita Nadia 2013022008 -
Nama : Pita Nadia
NPM : 2013022008

Izin menjawab,
Gaya hambat (gesekan udara) memiliki pengaruh cukup besar pada gerak parabola terutama bagi benda-benda ringan yang melaju cepat. Untuk benda-benda ini hambatan oleh gesekan udara akan sebanding dengan kuadrat kelajuan. Misalnya sebuah bola basket yang dipukul dan bergerak dalam selang waktu tertentu di udara dapat kehilangan sebagian dari kelajuan awalnya bola basket akan menempuh hanya lebih sedikit dari setengah jarak jangkauannya. karena adanya gaya hambat atau gesekan udara walaupun bola basket biasa dilempar dengan kelajuan rendah tetapi bola basket yang ringan dengan luas permukaan besar membuat faktor hambatan udara memberikan perlambatan tegak lurus terhadap lintasan terbang. Oleh karena itu biasanya pemain basket harus mengompensasi perlambatan oleh hambatan udara ini dengan melempar bola dengan kelajuan lebih besar daripada yang diperlukan seandainya lapangan bola basket ada di bulan.
Jadi, dapat ditarik kesimpulan bahwa gaya hambat mempengaruhi gerak parabola yaitu semakin besar gaya hambat maka proyektil benda akan semakin menukik ke bawah lebih tajam. 
Terima kasih
Sebagai balasan Kiriman pertama

Re: Ayo Diskusi: Gerak parabola (projectile motion)

oleh Gustin wardani 2013022030 -
Nama : Gustin Wardani
NPM : 2013022030

Izin bertanya,
Bagaimana pengaruh sudut elevasi dengan ketinggian benda pada gerak parabola?
Terima Kasih
Sebagai balasan Gustin wardani 2013022030

Re: Ayo Diskusi: Gerak parabola (projectile motion)

oleh Fadiyah Farah Khoirunnisaa 2013022016 -
Nama : Fadiyah Farah Khoirunnisaa
NPM: 2013022016

Izin menjawab,
Sudut elevasi adalah sebuah sudut yang berada di antara garis horizontal dan sebuah garis miring yang mewakili arah pandang mata. Pada gerak parabola, sudut elevasi adalah sudut yang dibentuk oleh arah kecepatan benda dengan sumbu mendatar. Dengan kata lain, sudut elevasi menunjukkan arah kecepatan benda atau kemiringan vektor kecepatan. Dalam gerak parabola, sudut elevasi ini berpengaruh terhadap ketinggian dan jarak mendatar yang dapat ditempuh oleh benda. Ketika sebuah benda bergerak dengan kecepatan awal dan sudut elevasi tertentu, maka benda akan bergerak dalam dua arah sekaligus yaitu dalam arah mendatar dan dalam arah vertikal. Gerak dua arah tersebutlah yang menjadikan lintasan benda mirip kurva parabola.
Terimakasih.
Sebagai balasan Gustin wardani 2013022030

Re: Ayo Diskusi: Gerak parabola (projectile motion)

oleh Jestica Dwi Cahyani Utari 2013022054 -
Nama : Jestica Dwi Cahyani Utari
NPM : 2013022054

Izin menjawab, sudut elevasi berbanding lurus dengan ketinggian benda, semakin besar sudut elevasi, semakin tinggi lintasan yang dtempuh benda.

Terima kasih
Sebagai balasan Kiriman pertama

Re: Ayo Diskusi: Gerak parabola (projectile motion)

oleh Ririn Oriska -
Nama : Ririn Oriska
Npm : 2013022010

izin bertanya,
massa tidak berpengaruh terhadap sudut elevasi selama kecepatan awal konstan, ini merupakan salah satu ciri dari gerak parabola, mengapa demikian?
terimakasih
Sebagai balasan Ririn Oriska

Re: Ayo Diskusi: Gerak parabola (projectile motion)

oleh Annisa Dira 2013022004 -
Nama: Annisa Dira
NPM: 2013022004

Izin menjawab, karena pada gerak parabola yang diberi awal kecepatan konstan untuk menempuh suatu lintasan yang berpengaruh disini hanyalah kecepatan gravitasinya.

Terima kasih
Sebagai balasan Kiriman pertama

Re: Ayo Diskusi: Gerak parabola (projectile motion)

oleh Nadiyah Safitri 2013022046 -
Nama : Nadiyah Safitri
NPM : 2013022046

Izin bertanya,
faktor apa saja yang dapat mempengaruhi gerak parabola?
Terima kasih
Sebagai balasan Nadiyah Safitri 2013022046

Re: Ayo Diskusi: Gerak parabola (projectile motion)

oleh Tri Lestari -
Nama : Tri Lestari
Npm : 2013022058

Izin menjawab,
Faktor-faktor yang mempengaruhi gerak parabola adalah

1. Benda tersebut bergerak karena ada gaya yang diberikan.
Gaya Pada kesempatan ini belum menjelaskan proses benda-benda tersebut dilemparkan, ditendang dan diberi gaya pada umumnya. Hanya memandang gerakan benda tersebut setelah dilemparkan dan bergerak bebas di udara hanya dengan pengaruh daripadah gravitasi.

2. Seperti pada gerak jatuh bebas, benda-benda yang melakukan gerak parabola dipengaruhi oleh gravitasi yang berarah ke bawah menuju pusat bumi dengan besar g = 9,8 m/s².

3. Hambatan atau gesekan udara setelah benda tersebut diberikan kecepatan awal hingga bergerak maka selanjutnya gerakan bergantung kepada gravitasi atau gesekan pada hambatan udara.
Terimakasih