Posts made by Muhammad Rizky Egitusta

NAMA : Muhammad Rizky Egitusta
NPM : 2215012080
KELAS : B
PRODI : S1 ARSITEKTUR

Hukum adalah lembaga negara untuk mengatur tatanan suatu negara. Pada masa ini kita membutuhkan struktur hukum baru, hal ini penting untuk mengatur sosial politik. Di dalam UUD 1945, dinyatakan bahwa Negara Republik Indonesia adalah negara hukum. Negara harus memiliki hukum yang berbasis ilmu pengetahuan dan teknologi agar terciptanya negara hukum yang dapat menimbulkan rasa nyaman untuk membahagiakan rakyat.

Reformasi 1998 membuka era baru bagi penyelenggaraan hukum di Indonesia, dengan slogan reformasinya yaitu “Demokratisasi dan Desentralisasi”. Dengan adanya Reformasi ini membuat hukum tidak terlepas dari pengawasan masyarakat, negara, serta lembaga masyarakat.