Kiriman dibuat oleh Nurwidiya -

ILMU KOMUNIKASI PANCASILA -> Forum Analisis Soal-1

oleh Nurwidiya - -
NURWIDIYA_2216031002_REGULER B
A. Bagaimanakah tanggapanmu mengenai berita tersebut dan apa yang anda lakukan untuk mengantisipasi dampak negatif penyebaran hoaxs?
Menurut saya, dari penuturan di atas tanggapan saya terhadap berita hoax adalah masyarakat lebih mempercayai berita hoax daripada berita yang valid hal ini disebabkan karena sulitnya membedakan berita hoax dan berita valid. Hal yang dapat dilakukan untuk mengantisipasi penyebaran hoax adalah memastikan kevalidan sumber informasi tersebut, memastikan kelengkapan informasi tersebut, jangan termakan judul dan baca informasi sampai selesai karena biasanya judul sengaja dibuat terkesan provokatif untuk memancing pembacanya, pastikan keaslian foto atau video, jangan asal membagikan informasi, dan cari sumber berita yang relevan
.
B. Bagaimanakah pengaruh pengembangan iptek yang tidak sesuai dengan nilai-nilai Pancasila di media sosial dan solusi apa yang anda sampaikan bagi pengembangan iptek yang lebih baik?
Pengembangan iptek yang sangat pesat tentunya berpengaruh besar pada kehidupan manusia saat ini. Iptek boleh berkembang dan maju, namun harus diimbangi dengan menjaga dan mengimplementasikan nilai-nilai luhur ideologi bangsa di seluruh aspek kehidupan berbangsa dan bernegara. Media sosial merupakan contoh perkembangan dari IPTEK. Banyak yang menggunakan media sosial dengan baik namun ada juga yang tidak. Dalam perkembangan IPTEK ini sebenarnya dapat berkaitan dengan nilai nilai pancasila. Diantaranya:
1. Ketuhan yang Maha Esa : Di Indonesia begitu beragam agama yang dimiliki. Maka dari itu sikap toleransi harus kita tingkatkan.
2. Kemanusiaan yang adil dan beradab : Meskipun zaman sekarang sudah lebih modern tetapi, kita sebagai manusia harus tetap memiliki adab yang baik. Terutama dalam bermedia sosial. Jangan semena-mena dalam menyampaikan pendapat di media sosial.
3. Persatuan Indonesia : Selalu menciptakan rasa persatuan dan kesatuan jangan sampai kita salah dalam menggunakan media sosial yang bahkan dapat memecah persatuan dan kesatuan bangsa.
4. Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan perwakilan : Tidak ada larangan dalam menggunakan media sosial akan tetapi kita harus bisa memanfaatkan media sosial tersebut.
5. Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia : Menciptakan keadilan dalam bersosial di media sosial. Kita sebagai manusia yang mengikuti perkembangan zaman, harus bijak dalam menggunakan media sosial. Karena jika kita salah dalam bertindak di media sosial, yang terkena dampaknya bukan hanya kita tapi juga orang lain. Mari kita manfaatkan media sosial dengan sebaik mungkin dalam IPTEK yang semakin berkembang ini.

Akibat dari iptek tidak diiringi nilai-nilai Pancasila maka ditakutkan masyarakat mengikuti budaya luar, karena mengingat budaya luar dapat dengan mudah diakses dimanapun dan kapanpun. Dengan adanya nilai-nilai Pancasila yang mengiringi kemajuan iptek diharapkan masyarakat mampu memahami dan lebih menyadari budaya local itu sendiri. Menurut saya solusi yang dapat diterapkan yaitu mengedukasi masyarakat untuk lebih bisa menyaring informasi yang di dapat, pengawasan penggunaan sosial media bagi anak dibawah umur, serta menggunakan teknologi hanya untuk kegiatan positif saja. Oleh karena itu, nilai-nilai Pancasila perlu diterapkan agar kita selalu mempunyai batasan dalam melakukan tindakan.

C. Sikap Konsumerisme menyebabkan Indonesia menjadi pasar bagi produk teknologi negara lain yang lebih maju ipteknya, bagaimanakah solusi menurut program studi/jurusan yang anda ambil saat ini atas permasalahan tersebut?
Dampak Dari kemajuan IPTEK juga berpengaruh pada bidang ekonomi, hal ini berkaitan dengan sikap konsumerisme masyarakat Indonesia. Masyarakat mudah memesan barang negara lain hanya dengan lewat aplikasi online. Menurut saya solusi untuk menangani hal tersebut adalah dengan memanfaatkan IPTEK sebagai sarana mempromosikan barang local dan mengedukasi masyarakat bahwa kualitas barang local tidak kalah dengan kualitas barang luar negeri.

ILMU KOMUNIKASI PANCASILA -> Forum Analisis Video-1

oleh Nurwidiya - -
NURWIDIYA_2216031002_REGULER B

Berdasarkan hasil analisis saya mengenai berita yang ditayangkan oleh Kompas TV, perkembangan iptek yang sangat pesat nyatanya masih dapat merugikan masyarakat. Seperti pada video yang telah ditayangkan, kemajuan iptek dibidang ekonomi dan teknologi sangat merugikan apabila tidak seimbang dengan nilai nilai Pancasila. Seperti pabrik pakaian milik buk Endah yang kurang lebih 25 tahun membuang langsung limbah ke sungai. Hal ini, menyebabkan kemarahan warga desa pegadem tengah kabupaten pekalongan jawa tengah yang melalukan unjuk rasa dengan menutup pembuangan limbah dari lokasi pabrik tersebut. 6 pabrik pembuatan pakaian yang tidak memiliki alat pengolahan limbah tersebut diharapkan warga agar dilakukan penutupan oleh aparat setempat. Bu Endah pemilik pabrik pun pasrah dengan Tindakan warga.

ILMU KOMUNIKASI PANCASILA -> Forum Artikel 14 a dan 14 b

oleh Nurwidiya - -
NURWIDIYA_2216031002_REGULER B
Hasil tanggapan saya mengenai 2 artikel tersebut, IPTEK adalah suatu sumber yang mana seseorang bisa mengelola dan juga menggunakannya dalam kehidupannya baik dari penemuan baru tentang suatu ilmu atau teknologi dan juga perkembangan dari ilmu dan teknologi itu sendiri. Kemajuan teknologi bertujuan untuk mempermudah berbagai urusan dan pekerjaan dari manusia, berbagai alat-alat canggih diciptakan untuk dapat digunakan masyarakat luas. Saat ini tentunya kita semua dapat melihat dan merasakan perkembangan IPTEK tersebut dalam kehidupan sehari-hari dan telah menjadi bagian yang tak terpisahkan dari kehidupan kita. Iptek mempunyai kekurangan dan kelebihan, Perkembangan IPTEK dapat memberikan dampat positif bagi kehidupan manusia diantaranya yaitu Menunjang kegiatan produksi, Memudahkan komunikasi dengan orang lain. Perkembngan IPTEK di Indonesia dapat dilihat dengan adanya teknologi yang terus berkembang seperti adanya satelit.

Pancasila juga menjadi pandangan hidup bangsa Indonesia dimana nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila ini dijadikan petunjuk masyarakat Indonesia dalam menjalani kehidupan berbangsa dan bernegara oleh karena itu semua tindakan masyarakat Indonesia tidak boleh menyimpang dengan nilai-nilai Pancasila. Pengertian Pancasila sebagai dasar nilai pengembangan ilmu dapat mengacu pada beberapa jenis pemahaman. Pertama, bahwa setiap ilmu pengetahuan yang dikembangkan di Indonesia haruslah tidak bertentangan dengan nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila. Kedua, bahwa setiap ilmu yang dikembangkan di Indonesia harus menyertakan nilai-nilai Pancasila sebagai faktor internal pengembangan iptek itu sendiri. Ketiga, bahwa nilai-nilai Pancasila berperan sebagai rambu normatif bagi pengembangan ilmu di Indonesia, artinya mampu mengendalikan ilmu agar tidak keluar dari cara berpikir dan cara bertindak bangsa Indonesia. Keempat, bahwa setiap pengembangan ilmu harus berakar dari budaya dan ideologi bangsa Indonesia sendiri atau yang lebih dikenal dengan istilah indegenisasi ilmu . Hubungan antara IPTEK dengan nilai-nilai Pancasila yaitu, Nilai-nilai Pancasila berperan sebagai sebagai rambu normatif bagi pengembangan IPTEK di Indonesia, artinya mampu mengendalikan IPTEK agar tidak keluar dari cara berpikir dan cara bertindak bangsa Indonesia.

ILMU KOMUNIKASI PANCASILA -> Forum Analisis Jurnal

oleh Nurwidiya - -
Judul: URGENSI PENEGASAN PANCASILA SEBAGAI DASAR NILAI PENGEMBANGAN IPTEK
Vol: IV. No. 02 hal. 213-222
Tahun: 2018
Penulis: Ika Setyorini
Reviewer: Nurwidiya
Tanggal Review: 25 November 2022

Pancasila dapat merupakan pedoman hidup berbangsa dan bernegra oleh seluruh masyarakat Indonesia serta Pancasila sebagai dasar negara atau pokok kaidah negara yang fundamental yang tercantum dalam Pembukaan UUD 1945, dan sekaligus cita hukum (rechtssidee) negara Indonesia karena bersumber pada pandangan dan falsafah hidup yang mendalam, dimana tersimpul ciri khas sifat, dan karakter luhur bangsa Indonesia, yang mana semua aspek tersebut tertuang dalam Pancasila.
Pada era sekarang ini dimana pertumbuhan IPTEK sangat pesat terutama di Indonesia harus dan wajib untuk selalu beriringan serta mendasarkan kepada kelima sila dalam Pancasila merupakan pegangan dan pedoman dan pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi. Dengan itu diharapkan Pancasila sebagai dasar nilai pengembangan iptek dapat menjadi rambu-rambu normatif bagi pengembangan ilmu pengetahuan di Indonesia agar tidak melenceng dari kaidah dan norma yang berlaku dalam Pancasila.
Pada dasarnya bangsa Indonesia memiliki akar budaya dan religi yang kuat dan tumbuh sejak lama dalam kehidupan masyarakat sehingga manakala pengembangan ilmu tidak berakar pada idiologi bangsa, sama halnya dengan membiarkan ilmu berkembang tanpa arah dan orientasi yang tidak jelas, yang diharapkan Indonesia dapat membentengi diri dengan adanya kultur budaya serta religi yang sudah tertanam sedari dulu.
Suatu perkembangan perkembangan IPTEK tidak dapat terlepas dari stuasi yang melengkapinya, artinya iptek selalu berkembang dalam suatu ruang budaya mereka saling beriringan dalam setiap hal dan permasalahan yang sering kali terjadi pada saat ini adalah urgensi tentang penegasan Pancasila sebagai dasar nilai pengembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi, yang mana jika tidak ditangani dengan serius maka nilai-nilai Pancasila Dalam NKRI akan semakin pudar. Dapat disimulkan bahwa nilai-nilai dasar Pancasila secara normatif menjadi dasar, kerangka acuan, serta tolak ukur dari segenap aspek pembangunan nasional yang dijalankan di Indonesia.
Terdapat beberapa nilai-nilai yang terkandung di dalam Pancasila, seperti:
1. nilai dasar (intrinsik) yaitu pokok yang tidak terikat waktu dan tempat dan bersifat abstrak, mencakup cita-cita, tujuan dan tatanan dasar yang telah ditetapkan oleh the founding fathers
2. nilai instrumental, yaitu penjabaran nilai dasar sebagai arahan kinerja untuk waktu dan kondisi tertentu, bersifat lebih kontekstual dan harus selalu disesuaikan dengan tuntutan zaman mencakup kebijakan, strategi organisasi, sistem, rencana dan program berupa peraturan perundang-undangan yang dikembangkan oleh lembaga penyelenggara negara
3. nilai paraktis yaitu interaksi antara nilai instrumental dengan situasi konkret tempat dan situasi tertentu, bersifat dinamis demi tegaknya nilai instrumental dan menjamin nilai dasar tetap relevan dengan permasalahan utama yang dihadapi masyarakat sesuai dengan zamannya.
Dalam pengertiannya juga Pancasila sebagai dasar nilai pengembangan ilmu dapat disampaikan pemahaman, sebagai berikut:
1. setiap ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK) yang dikembangkan di Indonesia haruslah tidak bertentangan dengan nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila.
2. setiap perkembangan iptek harus didasarkan dengan nilai Pancasila sebagai faktor internal pengembangan.
3. nilai-nilai Pancasila berperan sebagai rambu normatif bagi pengembangan iptek di Indonesia.
4. bahwa setiap pengembangan iptek harus berakar dari budaya dan ideologi bangsa Indonesia sendiri atau yang lebih dikenal intelegensasi ilmu (mempribumikan ilmu)
Dapat disimpulkan bahwa kita sebagai manusia yang berpedoman kepada Pancasila harus terus berpegang teguh kepada nilai-nilai yang ada dalam Pancasila di era pesatnya perkembangan IPTEK terutama di Indonesia pada saat ini supaya tidak keluar dari jalur norma yang sudah ditetapkan dalam Pancasila

ILMU KOMUNIKASI PANCASILA -> Forum Diskusi

oleh Nurwidiya - -
NURWIDIYA_2216031002_REGULER B

1. Menurut saya, Pancasila sebagai ideologi berbangsa dan bernegara menghadapi tantangan dengan munculnya budaya asing yang menggeser budaya leluhur dengan perkembangan teknologi, Maraknya penyebaran hoaks dan informasi yang memecah belah bangsa dan negara, dimana hal itu melanggar nilai yang terkandung dalam sila ketiga Pancasila yaitu Persatuan Indonesia. Dengan menerapkan nilai Pancasila pada kemajuan teknologi, maka diharapkan warga negara Indonesia tidak melupakan budaya bangsa, yang mana Pancasila berperan sebagai landasan berfikir yang mengatur masyarakat dari perkembangan teknologi yang semakin pesat ini.


2. Menurut saya, Dalam sisi ekonomi, kemajuan Iptek berpotensi mendorong penanaman modal asing, meningkatkan kemakmuran rakyat, meningkatkan kesempatan dan devisa kerja serta dan makin terbukanya pasar internasional untuk produksi di dalam negeri. Namun, kemajuan IPTEK menimbulkan perekonomian yang tidak merata di Indonesia, hal ini tentu saja tidak sesuai dengan sila ke lima yaitu 'keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia'. Karena seperti masyarakat yang tidak faham menggunakan teknologi seperti handphone, mereka tidak dapat menggunakan kesempatan kemajuan IPTEK, hal ini lah yang membuat tidak meratanya penyebaran ekonomi di Indonesia.