Posts made by Fira Aisyah Sorza

Kimia C MKU Pancasila 2024 -> Forum Diskusi ke 2

by Fira Aisyah Sorza -
Menurut saya. Karena tantangan dan dinamika tersebut lahir dari faktor internal maupun eksternal.
Untuk faktor internal sendiri, tentunya dari berbagai macam perbedaan di Indonesia, baik suku, ras, agama, dan lain sebagainya. Perbedaan yang terkadang masih sukar untuk diterima oleh beberapa oknum membuat nilai-nilai pancasila menjadi hal yang tidak diterapkan, contoh dari hal tersebut adalah perbedaan suku di Indonesia. Pernah terjadi masalah di salah satu wilayah di provinsi Lampung karena suatu suku merasa lebih baik ataupun perbedaan pemahaman dari suku lainnya sehingga membuat perpecahan dan pertikaian antar suku. Permasalahan tersebut tidak mencerminkan nilai pancasila pada sila ketiga.
Faktor eksternal terjadi karena masuknya budaya asing serta gangguan yang kadang terjadi di wilayah-wilayah perbatasan Indonesia.

Hal-hal yang perlu diperbaiki dan dijaga adalah:
1. Rasa memiliki. Tentunya pancasila merupakan ideologi yang patutnya membuat bangga rakyat Indonesia karena sejarah terbentuknya tidak mudah
2. Pendidikan yang bermutu dan terjamin. Kurangnya pendidikan terkait nilai-nilai pancasila yang hanya ada pada bangku sekolah dan terkadang tidak dipelajari kembali dapat membuat lupa akan penerapan serta nilai-nilai pancasila sehingga perlunya pendidikan pancasila yang terjamin dan bermutu
3. Menerapkan Bhineka Tunggal Ika di kehidupan sehari-hari
4. Mengamalkan dan menerapkan nilai-nilai pancasila

Kimia C MKU Pancasila 2024 -> FORUM DISKUSI

by Fira Aisyah Sorza -
Setelah saya menonton video tersebut. Menurut saya, mata kuliah pendidikan pancasila penting untuk dipelajari karena pancasila merupakan ideologi bangsa Indonesia dan sangat perlu dipahami. Dalam mata kuliah pendidikan pancasila banyak memuat nilai-nilai moral yang penting dan harus diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.
Pendidikan pancasila juga mempelajari sejarah bagaimana pancasila bisa terbentuk. Capaian yang akan didapatkan setelah mempelajari mata kuliah pendidikan pancasila adalah diharapkan mahasiswa dapat:
1. Dapat menganalisa visi misi pendidikan pancasila
2. Mempelajari filsafat dari pendidikan pancasila
3. Menganalisis nilai-nilai pancasila
4. Memahami Pancasila sebagai ideologi negara serta Undang-undang 1945