Nama : Arya Setia Pratama
NPM : 2215061034
Kelas : PSTI – B
Analisis Soal 2
A. Bagaimanakah peran Pancasila sebagai paradigma ilmu bagi disiplin ilmu anda masing-masing dengan merinci setiap sila ke dalam kebijakan ilmu dan landasan etika bagi pengembangan ilmu yang anda pelajari dan bagaimana prosesnya di tengah persaingan global seperti sekarang ini?
Jawab :
Peran Pancasila sebagai paradigma ilmu Teknik Informatika dengan memerinci dari setiap sila yang ada di Pancasila maka dapat diartikan sebagai berikut:
1. Sila pertama “Ketuhanan yang maha esa”
Berarti setiap kebijakan ilmu dan landasan etika dalam mengembangkan IPTEK harus sejalan dengan prinsip ketuhanan dan bertaqwa pada yang maha kuasa Allah Swt.
2. Sila kedua “Kemanusiaan yang adil dan beradab”
Berarti setiap kebijakan ilmu dan etika dalam pengembangan IPTEK harus sesuai dengan keadilan dan harus menjunjung tinggi nilai-nilai pengakuan seseorang sebagai manusia dengan sikap yang beradab
3. Sila ketiga “Persatuan Indonesia”
Berarti setiap kebijakan ilmu dan etika dalam pengembangan IPTEK harus mengandung prinsip persatuan, memiliki sebuah tujuan untuk mempersatukan rakyat Indonesia dan bukan memecah belah bangsa.
4. Sila keempat “Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan perwakilan”
Berarti setiap kebijakan ilmu dan etika dalam pengembangan IPTEK harus dapat memecahkan permasalahan yang ada selama ini dalam tata kelola pemerintahan, baik tidak efesienan atau bahkan transparasi pemerintah dapat dilakukan dengan memanfaatkan IPTEK.
5. Sila kelima “Keadilan bagi seluruh rakyat Indonesia”
Berarti setiap kebijakan ilmu dan etika dalam perkembangan IPTEK harus dapat menjembatani tercapainya salah satu tujuan bangsa yaitu memberikan keadilan sosial bagi rakyat Indonesia.
Dengan memegang teguh Pancasila sebagai paradigma kebijakan ilmu dan landasan etika maka seseorang teguh dan bersaing di tengah persaingan global pada saat ini ataupun pada masa yang akan datang.
B. Bagaimanakah harapanmu mengenai model pemimpin, warganegara dan ilmuwan yang Pancasilais di Indonesia sekarang dan di masa mendatang?
Jawab :
Harapan saya selaku generasi muda yang sedang mengenyam pendidikan pada bidang yang berkaitan dengan teknologi terkait bagaimana harapan mengenai model pemimpin, warganegara dan ilmuan yaitu :
1. Pemimpin, saya mengharapkan seorang pemimpin bangsa Indonesia adalah pemimpin yang benar-benar mengimplementasikan Pancasila dalam kepemimpinannya, Pemimpin yang mendukung secara penuh riset terkait IPTEK, dan pemimpin yang memiliki jiwa digital sehingga mampu untuk membangun bangsa Indonesia terdepan dalam bidang teknologi dan berbagai bidang. Karena menurut saya pada saat ini Indonesia perlu mengembangkan banyak talenta digital untuk menyambut revolusi teknologi yang akan datang.
2. Warga negara, saya mengharapkan warga negara Indonesia yang berani berpikir kritis setiap menyikapi suatu fenomena yang ada dengan fakta yang dapat dipertanggung jawabkan, masyarakat yang solutif, masyarakat yang inovatif, dan masyarakat yang terdepan dalam hal teknologi.
3. Ilmuan, saya berharap banyak ilmuan yang ada di Indonesia untuk melakukan lebih dalam pengembangan IPTEK, sehingga pada saat ini dan yang akan datang dalam memnuhi kebutuhan terkait IPTEK, masyarakat Indonesia tidak tergantung lagi dengan produk yang berasal dari luar bangsa Indonesia.