Posts made by ALLAMANDA CATHARTICA

S1 Farmasi -> Komentar

by ALLAMANDA CATHARTICA -
Nama : Allamanda Cathartica
NPM : 2118031023
Prodi : Farmasi
Dari video tersebut saya dapat menyimpulkan bahwa ideologi adalah sebuah cara pandang yang membentuk kerangka berpikir kita dalam mewujudkan cita-cita. Pancasila sebagai ideologi negara artinya seluruh warga negara Indonesia menjadikan Pancasila sebagai dasar sistem penyelenggaran. Selain itu, Pancasila sebagai Dasar Negara dan Pandangan Hidup memiliki status yang resmi yaitu tercantum pada alinea IV dalam Undang-Undang 1945. Pancasila adalah alat pemersatu kemajemukan dan keberagaman yang ada di Indonesia yang memiliki bermacam budaya, agama, etnis dan lain-lain. Oleh karena itu, perjalanan Pancasila sebagai ideologi negara penuh lika liku sehingga perlu dijaga eksistensi dari Pancasila itu sendiri.

S1 Farmasi -> Forum Komentar

by ALLAMANDA CATHARTICA -
Nama : Allamanda Cathartica
NPM : 2118031023
Prodi : Farmasi
Setelah saya membaca artikel mengenai urgensi Pancasila sebagai ideologi negara yang mengetahui bahwa ideologi adalah sebuah konsep yang fundamental dan aktual dalam sebuah negara, di mana ideologi adalah alat pengikat yang baik karena didasarkan pada pemikiran yang menyatakan bahwa jika persatuan tidak terwujud maka alat pengikat sudah tidak diperlukan. Dengan demikian urgensi pendidikan Pancasila dapat memperkokoh jiwa kebangsaan mahasiswa sehingga menjadi dorongan pokok dan penunjuk jalan bagi calon pemegang kepemimpinan bangsa. Pendidikan Pancasila di perguruan tinggi dapat menjawab tantangan dunia dengan mempersiapkan warga negara yang mempunyai pengetahuan, pemahaman, penghargaan, dan penghayatan tentang pengamalan Pancasila sehingga generasi muda bangsa dalam setiap tingkatan lembaga negara dapat menjunjung tinggi nilai-nilai luhur Pancasila.

S1 Farmasi -> Komentar

by ALLAMANDA CATHARTICA -
Allamanda Cathartica
2118031023

Setelah membaca artikel mengenai revitalisasi Pancasila dan bela negara dalam menghadapi tantangan global melalui pembelajaran berbasis multikultural saya memahami bahwa dinamika dalam mengaktualisasikan nilai Pancasila adalah suatu keharusan agar Pancasila tetap selalu relevan dalam fungsinya untuk memberikan pedoman bagi pengambilan kebijaksanaan. Saat ini, globalisasi yang mendominasi oleh kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi informasi yang telah mengubah hubungan antar bangsa dalam berbagai aspek negara seolah tanpa batas. Dalam menghadapi tantangan bela negara sangat diperlukan, bela negara adalah membela kepentingan nasional dan dengan pelaksanaan bela negara seorang warga negara bisa melakukannya baik secara fisik maupun nonfisik, diantaranya dengan cara berjuang mengangkat senjata apabila ada serangan dari negara asing terhadap kedaulatan bangsa.