Kiriman dibuat oleh Diah Putri Ifani

Nama : Diah Putri Ifani
NPM : 2113041053

Bismillah. Izin mengemukakan pendapat. Menurut saya, Stilistika mengambil peran dalam proses pemaknaan karya sastra melalui gaya bahasa yang digunakan penulis dengan cara menganalisis diksi, penyusunan kalimat, rima, juga majas dalam karya sastra tersebut.

Data dalam bidang bahasa yang mungkin akan saya gunakan dalam karya sastra adalah contoh intutif. Karena bagi saya, sebelum menciptakan karya sastra, harus ada dorongan dalam diri yang dengan begitu bisa membantu saya dalam menentukan tujuan dari karya sastra yang saya ciptakan. Pun, ketika sedang berada di sudut pandang pembaca, dengan contoh intuitif bisa memberi dorongan yang membuat saya makin bersemangat dalam memaknai segala hal yang terkandung dalam sebuah karya sastra. Selanjutnya, berkenan dengan penyelidikan terhadap masalah tertentu di bidang studi bahasa, saya akan terlebih dahulu mengumpulkan data penelitian agar memudahkan saya menentukan orientasi topik yang sesuai pada data yang sudah saya peroleh.

Sekian, terima kasih.
Nama : Diah Putri Ifani
NPM : 2113041053

1. Kualitas sastra teks sastra terletak pada isi atau pesan yang disampaikan penulis melalui teks sastra tersebut. Dibalut dengan keindahan diksi yang digunakan, teks sastra mampu menjadi sekalugus sarana hiburan bagi penikmatnya.

2. Terciptanya suatu karya sastra bisa dikarenakan adanya suatu pemberontakan atas kegelisahan yang dialami seorang penulis. Seperti halnya persoalan terhadap realitas yang ada dalam kehidupan masyaakat. Jadi, dapat dikatakan hubungan antara teks sastra dan penulis terjadi karena adanya pengungkapan isi pikiran pengarang terhadap terciptanya suatu karya satra.

3. Seperti yang telah dipaparkan oleh Abrams (1998), tujuan akhir dari sebuah karya seni adalah dengan menyuguhkan keindahan dan melanjut menjadi hiburan bagi para pembaca/penikmatnya. Jadi, peran suatu karya tersebut bagi pembaca adalah sebagai hiburan yang disajikan dengan keindahan melalui bahasa yang digunakan.

4. Sastra menjadikan bahasa sebagai media pengolahan dan penyampaian sesuatu yang ingin dijsampaikan oleh pengarang.