Kiriman dibuat oleh Arsyanda Jadwa Nabila

Nama : Arsyanda Jadwa Nabila
NPM : 2113041011

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh, Izin menjawab.
Stilistika memiliki peran yang penting dalam proses pemaknaan suatu karya sastra. Stilistika sendiri mengkaji suatu karya sastra berdasarkan penggunaan gaya bahasa yang digunakan. Dengan adanya stilistika suatu karya sastra dapat dianalisis bagaimana nilai suatu karya berdasarkan gaya bahasa yang digunakan penulis, ataupun dapat menjelaskan ekspresi yang ingin disampaikan.
Data yang akan saya gunakan dalam karya sastra adalah teks tertulis. Dengan adanya teks tertulis saya dapat melihat dan membaca langsung suatu tulisan yang tentunya akan memudahkan dalam menganalisis, mendapatkan dan menuangkan ide-ide yang ada, serta teks dapat dianalisis lebih mudah dan teliti karena bisa dilihat dan dibaca berulang. Kemudian untuk menyelidiki masalah tertentu di bidang studi bahasa yang paling saya kenal adalah dengan mengumpulkan pertanyaan, karena dengan mengumpulkan pertanyaan saya bisa mengumpulkan, memeriksa dan memahami segala permasalahan dan informasi yang berkaitan dengan yang diperlukan.

Terima kasih. Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Nama : Arsyanda Jadwa Nabila
NPM : 2113041011

1. Kualitas sastra dari sebuah teks sastra dapat dilihat dari penggunaan bahasa dan keindahan bahasa, isi atau makna yang terkandung dalam sebuah teks sastra.
2. Suatu teks sastra dihasilkan dari imajinasi, ungkapan hati atau pikiran, serta ekspresi seseorang yang dituangkan ke dalam sebuah tulisan. Sehingga teks sastra memiliki hubungan yang erat dengan penulis.
3. Teks sastra berperan sebagai hiburan yang bisa dinikmati keindahannya oleh pembaca.
4. Bahasa berfungsi sebagai media penulis dalam menuangkan ide-ide, ungkapan isi hati atau pesan yang ingin disampaikan kepada pembaca.