Diskusi Mahasiswa

Silahkan saudara mahasiswa memberikan tanggapan

Re: Silahkan saudara mahasiswa memberikan tanggapan

SARAH FIWI HUTAURUK ‎ ‎ ‎ གིས-
Number of replies: 0
NAMA: SARAH FIWI HUTAURUK
NPM: 2312011593

1. Apakah perbedaan antara struktur sosial dan kelompok sosial?
-Struktur sosial merupakan sebuah konsep perumusan asas hubungan yang terjadi antar individu di dalam kehidupannya di tengah masyarakat yang menjadi sebuah pedoman bagi tingkah laku seseorang.
-Kelompok sosial adalah kumpulan individu yang saling berinteraksi, melakukan kegiatan, dan memiliki perasaan yang mendorong untuk membentuk sesuatu yang terorganisir secara menyeluruh dan saling timbal balik.

2. Bagaimanakah bentuk dari kelompok patembayan?
Patembayan sendiri berupa ikatan lahir yang bersifat untuk jangka waktu singkat, bersifat imajiner dan strukturnya bersifat mekanis. Contohnya asosiasi pengusaha, organisasi, serikat pekerja, persekutuan dagang, partai politik.

3. Bagaimanakah bentuk kelompok sosial menurut Ferdinand Tonnies ?
Ada dua tipe bentuk kelompok sosial menurut Ferdinand yaitu:
1. Gemeinschaft atau paguyuban. Tipe ini memiliki anggota dengan ikatan batin begitu kekal, murni, dan bersifat ilmiah. Di mana dasar hubungan itu ialah rasa cinta dan persatuan batin yang telah dikodratkan.
2. Gesellschaft atau patembayan. Berupa ikatan lahir yang bersifat untuk jangka waktu singkat, bersifat imajiner dan strukturnya bersifat mekanis.