PGSD_PENGEMBANGAN MEDIA & SUMBER BELAJAR SD_KELAS FORKOM_2022/2023

Penyajian mata kuliah pengembangan media dan sumber belajar SD bertujuan untuk membekali mahasiswa S1 PGSD agar mahasiswa mampu mengembangkan media dan sumber belajar di SD dan menerapkannya. Setelah mengikuti perkuliahan, diharapkan mahasiswa dapat memahami konsep dasar media dan sumber belajar; mengkaji perkembangan media pembelajaran; memahami dasar pertimbangan pemilihan media pembelajaran; menganalisis pemanfaatan lingkungan dan TIK sebagai media pembelajaran; menentukan klasifikasi dan kriteria media pembelajaran yang relevan di SD; mengembangkan media pembelajaran yang relevan di SD.