Teknik Pengolahan Pangan B

Setelah mengikuti perkuliahan ini, mahasiswa diharapkan memiliki pemahaman prinsip-prinsip rekayasa yang digunakan di dalam pengolahan produk pangan. Mahasiswa tidak diharuskan untuk merancang peralatan proses secara mendetail namun mereka diharapkan memahami bagaimana alat-alat tersebut beroperasi. Dengan sebuah pemahaman prinsip-prinsip dasar rekayasa proses, mahasiswa akan mampu mengembangkan proses pangan baru dan melakukan modifikasi terhadap proses pangan yang sudah ada. TeknologI di bidang pangan harus dapat menyusun proses pangan secara mudah dimengerti oleh insinyur perencanaan dan oleh pemasok alat-alat yang digunakan