Mata Kuliah ini mengkaji hubungan antara bahasa, perilaku, dan akal budi manusia; merupakan ilmu indisipliner linguistik dan psikologi. Kajian psikolinguistik dapat memberikan sumbangsih dalam pengajaran bahasa, terutama berkenaan dengan pemahaman akan keadaan dan hubungan pembelajaran dengan bahasa yang dipelajari. Topik yang dibahas meliputi pengertian dan bidang kajian psikolinguistik, sejarah perkembangan psikolinguistik, hubungan (berbahasa, berpikir, dan berbudaya), hubungan psikolinguistik dan pembelajaran bahasa, teori-teori pembelajaran dalam psikologi dan linguistik, kaitan psikolinguistik dan membaca, persepsi ujaran, produksi ujaran, landasan biologis pada bahasa, landasan neurologis pada bahasa, pemerolehan bahasa, dan gangguan berbahasa.
- Teacher: Siska Meirita, S.Pd., M.Pd.
- Teacher: Siti Samhati
- Enrolled students: 47