Mata Kuliah

Matakuliah ini dirancang untuk memampukan mahasiswa mendalami iman Katoliknya sehingga menjadi cendekiawan yang beriman teguh, santun, setia dan berguna bagi gereja dan negaranya. Di dalam kuliah ini didiskusikan ajaran Gereja tentang manusia dan iman, rumusan iman Katolik (Kredo), Yesus Kristus dan karya-Nya untuk menyelamatkan manusia dari dosa, serta hakikat, sifat dan sakramen Gereja. Pokok-pokok materi yang dibahas mencakup Sejarah Keselamatan, yang memfokuskan tentang manusia yang diciptakan sebagai makhluk mulia, kejatuhannya ke dalam dosa, dan janji serta tindakan Allah untuk menyelamatkannya sebagaimana tersurat dan tersirat di dalam Kitab Suci. Kitab Suci Perjanjian Lama dan Perjanjian Baru diulas dan diarusutamakan pada kebangkitan Gereja Perdana. Kredo sebagai pedoman iman Katolik dibahas dan didalami, termasuk pendalaman konsep Trinitas dan Mariologi. Selanjutnya dibahas hakikat dan sifat Gereja, hirarki Gereja, dan pilar-pilar Gereja yang perlu ditegakkan sebagai konsekuensi dari baptisan.